Huawei Angkut 34 Juta Smartphone

Jakarta - Huawei telah mengapalkan 34,24 juta smartphone ke seluruh dunia di paruh pertama 2014 ini atau 62% lebih banyak dibandingkan tahun lalu. Realisasi pengiriman ini baru 43% dari total target 80 juta smartphone tahun ini.

"Pertumbuhan penjualan smartphone Huawei sangat cepat di Timur Tengah, Afrika, dan Amerika Latin," ungkap Vice President Marketing Consumer Business Huawei Shao Yang, seperti detikINET kutip Reuters, Sabtu (2/8/2014).


Menurutnya, jika penjualan seperti semester pertama bisa dipertahankan, maka target yang dicanangkan pada tahun ini menjadi sesuatu yang realistis untuk dicapai. Porsi dari smartphone sendiri sudah mencapai sekitar 97% dari total pengapalan ponsel milik perseroan ke pasar global.


Pesaing berat Huawei di segmen smartphone adalah Lenovo Group Ltd dan ZTE Corp yang diperkirakan mengapalkan perangkat sekitar 21 juta unit pada semester pertama 2014.


Di antara 80 juta smartphone yang akan dikapalkan Huawei pada tahun ini sekitar 20% menyasar segmen kelas menengah hingga atas. Di Tiongkok sendiri ada sekitar 20 juta unit smart device yang dilepas Huawei termasuk smartphone dan tablet.


Pangsa pasar smartphone Huawei secara global sekitar 4,7% pada kuartal pertama 2014 jauh tertinggal dari Samsung Electronics 30,8% dan Apple 15,2%. Sementara itu, dalam kajian DigiTimes kinerja produsen ponsel asal Taiwan pada kuartal ketiga 2014 berpotensi mengkilap.


Lima pemain asal Taiwan yang berpotensi menggoyang pasar adalah Chi Mei, HTC, Compal Electronics, Arima Komunikasi, dan Asus. Kelimanya diharapkan dapat mengapalkan 21,95 juta unit ponsel pada kuartal ketiga ini.


Angka tersebut menunjukkan kenaikan 4,2% secara per kuartal dan 32,1% secara tahunan. Sekitar 85% atau 18,650 juta unit diantara merupakan smartphone. Sedangkan pada kuartal terakhir tahun ini diperkirakan pengiriman ponsel dari Taiwan dapat naik 39,3% menjadi 23,3 juta unit.


(rou/rou)