Penyebar Virus via Email Lagi 'Istirahat'




Ilustrasi (Ist.)


Jakarta - Symantec Intelligence Report bulan Januari 2013 mengungkapkan bahwa tingkat malware melalui email telah menurun secara signifikan sejak bulan Desember 2012.

Rasio global virus yang berasal dari email dalam trafik email adalah 1 dalam 400 email (0,25%) pada bulan Januari 2013, turun sebesar 0,11 poin sejak bulan Desember 2012.


"Ini merupakan tingkat virus terendah yang tercatat sejak tahun 2009. Hal ini mungkin mengindikasikan bahwa pengirim virus melalui email sedang beristirahat setelah musim liburan, atau mereka melanjutkan migrasi mereka dan tidak memilih email untuk mengirimkan muatan berbahayanya," jelas Symantec, dalam keterangannya.


Lima wilayah teratas dengan tingkat virus tertinggi pada bulan Januari 2013 adalah Hungaria, Afrika Selatan, Inggris, Italia dan India. Sementara lima sektor industri teratas dengan tingkat virus tertinggi adalah sektor publik, pendidikan, akomodasi/katering, transportasi/utility dan LSM



Di Indonesia, rasio virus yang berasal dari email dalam trafik email bulan Januari 2013 lebih rendah dari tingkat global yaitu 1 dalam 787 email (0,13%), mengalami penurunan sebesar 0,02 poin sejak Desember 2012.



Adapun untuk rasio spam dalam trafik email bulan Januari 2013, di Indonesia mengalami penurunan sebesar 5,6% menjadi 64,1%, dibandingkan bulan Desember 2012.



( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Galaxy Note 8.0 Unjuk Gigi di Pesta Ponsel Dunia




Samsung Galaxy Note 8.0 (Sarah Tew/CBS Interactive)


Jakarta - Sesuai prediksi, Mobile World Congress (MWC) 2013 menjadi panggung unjuk gigi bagi Samsung Galaxy Note 8.0. Perangkat ini pun siap menjadi pesaing berat iPad Mini Apple.

Kehadiran Galaxy Note 8.0 sejatinya sudah bisa dirasakan di sekitar arena MWC yang disebut-sebut sebagai ajang pesta ponsel di dunia dan berlangsung di Barcelona, Spanyol tersebut.


Dimana ada spot yang menjadi tempat kampanye marketing perangkat berlayar 8 inch ini. Bahkan sejumlah media sudah ada yang mencicipi langsung Galaxy Note 8.0.


Seperti dilansir Cnet, Galaxy Note 8.0 dilengkapi dengan stylus S-Pen, kamera belakang 5 megapixel serta sistem operasi Android 1.2 Jelly Bean.



Ketajaman layar 8 inch di perangkat ini sudah mampu menangkapi resolusi 1280x800 pixel dengan 189 ppi dan user interface TouchWiz ala Samsung.


Adapun jeroannya dibenamkan prosesor quadcore A9 1,6 GHz dan RAM 2 GB serta pilihan storage 16 GB atau 32 GB.


Samsung sendiri belum mau cerita lebih jauh soal harga jualnya. Termasuk kapan akan secara resmi dijual di pasar. Bocorannya adalah di kuartal II 2013, ya kemungkinan di bulan April hingga Juni.



( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

EMC Isilon Coba Mencuri Perhatian




Ilustrasi (emc)


Jakarta - Persaingan di industri IT enterprise memang tak seheboh persaingan di jagat ponsel. Pun demikian, bukan berarti kompetisi di antara pemainnya tidak ketat.

Seperti di ranah pengelolaan big data misalnya, banyak vendor yang mencoba peruntungannya. Namun itu tergantung pintar-pintar mereka untuk mencuri perhatian pelanggan.


Hal inilah yang coba dilakukan EMC Corporation lewat produk EMC Isilon. Layanan ini cukup mencuri perhatian setelah mendapat rating 'luar biasa' dalam hal daya saing produk secara keseluruhan dari Gartner dalam laporan terbaru bertajuk 'Critical Capabilities for Scale-Out File System Storage'.


Peringkat tersebut diberikan kepada EMC Isilon berdasarkan kemampuannya yang diklaim dapat menyediakan kapasitas, pengelolaan, ketahanan dan skalabilitas dalam produk-produknya, serta rating dalam hal kasus-kasus penggunaan yang ditentukan di bidang komputasi berkinerja tinggi (HPC) Komersial, Large Home Directories serta Backup dan Pengarsipan.


Laporan ini sendiri mengevaluasi sembilan vendor, termasuk EMC Isilon, dalam sembilan kemampuan penting: kapasitas, efisiensi, interoperabilitas, pengelolaan, kinerja, ketahanan, keamanan, kemampuan penerapan untuk data yang jarang diakses dan kemampuan penerapan untuk data produksi.


Fokus multidimensi ini menyoroti bidang-bidang utama yang harus dievaluasi pelanggan ketika mempertimbangkan pilihan untuk meningkatkan kemampuan storage, dan menandai kemampuan-kemampuan paling penting untuk menangani Big Data.


Ketika data berbasis file dalam skala besar tumbuh tanpa terkendali, dan perusahaan-perusahaan besar yang bergerak di industri-industri seperti minyak dan gas, ilmu sains kehidupan serta media dan hiburan mengandalkan data ini untuk memajukan bisnis, scale-out NAS merupakan aset yang semakin penting untuk memastikan bahwa data dapat diakses bahkan ketika volume meningkat sangat pesat.


Indonesia Country Manager EMC Isilon, Adi Rusli mengatakan bahwa EMC Isilon menawarkan tiga dimensi skala: peningkatan kapasitas, peningkatan kinerja dan konsolidasi aplikasi.


"EMC Isilon adalah platform storage scale-out yang kuat namun sederhana, yang dibangun untuk perusahaan-perusahaan yang ingin mengelola data mereka, bukan storage mereka," lanjutnya.


"Perusahaan-perusahaan di Indonesia dapat memulai dengan sederhana dan tetap demikian, seberapapun banyaknya storage yang ditambahkan, kinerja yang diperlukan atau bisnis yang perlu melakukan perubahan," ia menandaskan.


( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Adu Kuat Baterai BlackBerry Z10 vs Para Pesaingnya




BlackBerry Z10 (ash/detikINET)


Jakarta - Saat ini baterai dengan kapasitas 2000 mAh bisa dibilang sangat tidak cukup mendukung penggunaan smartphone. Tapi tidak begitu dengan BlackBerry.

Meski memiliki riwayat sebagai handset boros baterai, justru vendor Kanada ini tetap nekat menghadirkan baterai kapasitas 1800 mAh untuk BlackBerry Z10.


BlackBerry mengklaim telah melakukan optimisasi besar-besaran untuk sistem operasi BlackBerry 10. Salah satunya, meminimalisir konsumsi daya dari aplikasi yang digunakan.



Dalam sebuah ujicoba yang diterbitkan GSM Arena, BlackBerry Z10 memiliki waktu bicara hingga 8 jam 20 menit, hanya terpaut 20 menit di belakang iPhone 5.


Hanya saja, jika dibandingkan dengan baterai Oppo Find 5 dan LG Optimus G, BlackBerry Z10 masih kalah jauh, karena kedua smartphone tersebut masing-masing bertahan hingga 14 jam 17 menit dan 15 jam 30 menit.



Untuk browsing tanpa penggunaan flash, BlackBerry Z10 dapat bertahan hingga 6 jam 27 menit, sangat jauh dari penggunaan browser Safari terbaru di iPhone 5 yang bertahan hingga 10 jam.Jika digunakan untuk memutar video, BlackBerry Z10 bertahan hingga 8 jam 44 menit, masih kalah jauh dari Motorola RAZR MAXX yang memiliki kemampuan dua kali lipat.



Secara keseluruhan, menurut GSMArena, BlackBerry Z10 masih layak digunakan sebagai smartphone harian untuk penggunaan normal, tanpa harus bergantung dengan charger untuk ke mana-mana.


Meski terbilang masih kalah dengan smartphone masa kini, namun handset ini masih memiliki kelebihan yang tidak dimiliki oleh para pesaingnya, yakni baterai yang bisa dilepas (removable battery).


Dengan begitu, pengguna cukup membawa satu baterai cadangan saja untuk berjaga-jaga jika baterai yang digunakan sudah terkuras.


( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Ingin Menyimpan Tumpukan Data 'Sampah' atau 'Emas'?




Suasana Acara (SAS)


Jakarta - Bagi perusahaan, memiliki setumpuk data puluhan tahun itu seperti dua sisi mata uang. Satu sisi, data-data tersebut cuma tak lebih dari sekadar tumpukan 'sampah' lantaran tak bisa dioptimalkan untuk kepentingan perusahaan, namun tetap memakan resources media penyimpanan. Di sisi lain, justru data-data tersebut bisa menjadi 'tambang emas'.

'Tambang emas' di sini adalah karena data tersebut dieksplorasi lebih jauh sehingga berubah menjado suatu informasi berharga, untuk kemudian dapat berperan strategis dalam roda bisnis perusahaan di masa depan.


Hanya saja, untuk saat ini sepertinya belum banyak perusahaan yang melirik pilihan kedua. Mereka masih terpaku dengan pilihan pertama dengan alasan tak tahu harus diapakan tumpukan data tersebut yang sudah berada di 'gudang' selama puluhan tahun.


Jawaban sederhananya adalah, ya data itu bisa dianalisis lebih lanjut untuk kemudian dieksplorasi. Pertanyaan selanjutnya adalah, apa mengolahnya susah?


Nah, ini dia satu lagi kekhawatiran yang masih menghinggap di kepala pengambil keputusan suatu organisasi. Tentunya mereka enggan untuk mengeluarkan banyak effort sumber daya untuk 'mengurusi' data-data lama mereka.


Padahal, di era teknologi sekarang ini, urusan mengolah data sisa-sisa perjalanan bisnis puluhan tahun sudah tak lagi dikerjakan secara manual. Sudah banyak aplikasi dan solusi business intelligent yang bisa ditemui di pasaran.


Penggunaannya pun mudah, ada yang tinggal drag & drop dan voila... Hasil analisa dan prediksi di masa depan sudah terpapar dari deretan data historis yang kita masukkan.


Menurut Hendrayana Kartiman, Pre-Sales Manager SAS Indonesia, pemain di layanan Business Analytics, perusahaan biasanya memiliki punya banyak data, mulai dari yang berasal ratusan ribu hingga jutaan pelanggan.


Namun pertanyaannya adalah, data-data itu mau diapakan? Padahal kita bisa melakukan segmentasi yang telah ditentukan untuk kepentingan perusahaan di masa depan.


"Dari data-data tersebut, misalnya kita bisa mengeksplorasi kebiasaan pengguna yang bisa menentukan untuk mencari pelanggan potensial yang dapat menyerap produk baru, dan lainnya," kata Hendrayana, saat acara SAS Gathering 2013 di Jakarta.


"Jadi ketika kita tahu siapa-siapa saja pelanggan yang berpotensi, maka kita tidak perlu lagi asal blast saat campaign marketing produk baru," lanjutnya.


"Jadi intinya adalah struktur data diolah, dianalisa untuk kemudian bisa diambil outputnya sebagai pertimbangan untuk menjalankan strategi berikutnya," Hendrayana menegaskan.


Erwin Sukiato, Country Manager SAS Indonesia menambahkan bahwa perkembangan big data datang begitu cepat. Alhasil, diperlukan sosok-sosok khusus untuk mentransformasikan cara konvensional dalam menjalankan bisnis agar dapat memberikan hasil yang sangat cepat.


"Untuk menghadapi tantangan itu, pada 2012, SAS telah meluncurkan SAS Visual Analytics. Ini merupakan solusi visual proses analytics terhadap data yang luar biasa besar dan beragam menggunakan teknologi mutakhir untuk membantu pengambilan keputusan dengan cepat dan akurat," lanjutnya.


Drag & Drop


SAS sendiri ingin membuktikan bahwa solusi business analytic tidaklah sulit. Produk yang digadang-gadang oleh perusahaan yang memiliki markas besar di North Carolina, Amerika Serikat itu adalah SAS Visual Analytics.


Aplikasi ini sendiri tersedia bagi perusahaan skala kecil dan menengah. Ini merupakan software eksplorasi data visual yang menggabungkan business intelligence dengan analytics dengan tambahan pilihan display grafik dan kemampuan analytics.


Di desain untuk semua ukuran data, solusi in-memory SAS berkemampuan mengeksplorasi data dengan sangat cepat sehingga pengguna dapat memeriksa seluruh data, menghitung analytics pada jutaan baris data dalam hitungan menit atau detik, dan menampilkan laporan secara visual.


Melalui SAS Visual Analytics secara self-service, eksekutif memiliki akses instan -- baik melalui PC atau tablet -- untuk melihat laporan atau dashboard secara mobile berdasarkan data terbaru, sehingga mereka jadi lebih cepat untuk membuat keputusan yang lebih baik.


Dalam demo yang ditampilkan, Hendrayana coba membuat studi kasus di suatu perusahaan fiktif yang memiliki data pelanggan dan organisasi selama 32 tahun. Jadi bisa dibayangkan seberapa banyak tumpukan data yang disebut sebagai Mega Corp tersebut.


Namun ketika data-data sudah masuk ke dalam sistem dan perusahaan ingin mengeksplorasinya, SAS Visual Analytics menghadirkannya dengan cara yang sangat mudah. Tinggal drag & drop pada 'meja kerja' yang sudah disiapkan di layar komputer.


Apa yang ingin Anda bandingkan dan analisa, mulai dari profik, biaya, pabrik, pelanggan, dan efektivitas karyawan dapat diolah dengan mudah sesuai keinginan.


Hasil analisa yang disajikan pun bisa digambarkan dalam rincian data-data atau melalui grafik yang menarik. Pilihan grafiknya pun bisa langsung direkomendasikan sesuai data yang ingin dianalisa.


"Melalui kemampuan eksplorasi dan visualisasi data, SAS Visual Analytics tidak hanya sekadar produk business intelligence (BI) sederhana. SAS Visual Analytics dapat menjangkau skenario secara luas, baik hanya dari beberapa pengguna hingga tingkat korporasi, tingkat global," pungkas Jim Davis, Senior Vice President dan Chief Marketing Officer SAS.


( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Google Glass Dipastikan Meluncur Tahun Ini, Harganya?




Sergey Brin dengan Google Glass (GettyImages)


Jakarta - Kabar baru mengenai Google Glass kembali keluar. Kali ini situs TheVerge mendapatkan waktu perilisan untuk kacamata pintar tersebut.

Dalam sebuah interview, Product Director Google Glass, Steve Lee mengatakan bahwa pihaknya berencana untuk menghadirkannya bagi konsumen di akhir tahun 2013 ini meski tidak menyebutkan tanggal pastinya.


Sebelumnya, tepatnya pada bulan Juni tahun lalu, Google telah menghadirkan pre-order bagi para developer di ajang Google I/O dengan harga USD 1.500 atau sekitar Rp 14,5 juta (USD 1=Rp 9.708).


Dan seperti dikutip dari TheVerge, Sabtu (23/2/2013), Google akan membanderolnya kurang dari harga tersebut untuk calon pembeli produk mereka setelah dipasarkan secara luas.


Meskipun sebelumnya ada tanda-tanda bahwa Google akan merilis kacamata augmented realitynya itu pada tahun 2013, namun baru kali ini mereka memberikan informasi lebih spesifik.


Cnet melaporkan, Glass akan bisa terhubung ke ponsel Android dan iPhone melalui Bluetooth. Seperti diberitakan sebelumnya, kacamata ini bisa menerima perintah suara dari penggunanya untuk melakukan sejumlah tugas dan menampilkan informasi di heads up display (HUD)-nya.


( sha / sha )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Analis: Market Piranti Mobile akan Tembus 2,6 Miliar Unit di 2016




iPad mini (GettyImages)


Jakarta - Tiga tahun dari sekarang kita akan melihat lebih banyak lagi piranti mobile di pasaran. Diperkirakan, jumlahnya menembus angka 2,6 miliar unit, demikian menurut data dari Canalys.

Piranti mobile yang dimaksud termasuk notebook, tablet, smartphone serta feature phone. Tiap tahunnya, perusahaan peneliti market tersebut mengharapkan pertumbuhan sebesar 8% untuk pasar mobile device secara global.


Di antara gadget-gadget itu, komputer tablet akan mengalami pertumbuhan paling cepat dengan angka growth per tahun mencapai 35%. Smartphone menyusul di bawahnya dengan angka 18%.


Shipment tablet sendiri diprediksi bakal mencapai angka 384 miliar unit di tahun 2016. Adapun model 7 inch akan menjadi yang paling populer di tahun ini dan berandil dalam lebih dari separuh pengapalan tablet.


Sedangkan untuk feature phone, kategori ini malah mengalami penurunan, begitupun dengan laptop, demikian seperti dikutip dari PCMag, Minggu (23/2/2013).


Lantas saat menengok kategori sistem operasi, market Android diramalkan akan merangkak naik hingga 71% pada tahun 2013 ini meski angka tersebut turun menjadi 66% di tahun 2016.


Canalys mencatat, pada tahun lalu Android meraih angka 68% di pasar ponsel pintar, diikuti iOS di angka 20% dan BlackBerry yang harus puas meraih prosentase 5%.


Vice President & Principal Analyst Canalys, Chris Jones beranggapan meski ia tidak melihat kembalinya kejayaan BlackBerry di tahun mendatang, namun ia mengatakan ada peluang BlackBerry meraih kembali perhatian konsumen.


Demikian juga dengan Windows Phone 8 yang bisa saja menjadi penantang sang pemimpin, Android dan iOS.


"Perilisan Windows 8 akan membantu Windows Phone di tahun-tahun mendatang. Kebiasaan konsumen dengan UI Live Tiles akan meningkat, biaya PC Windows 8 bakal turun dan pengadopsian enterprise terhadap Windows 8 akan naik," tambah Pete Cunningham, analis lain dari perusahaan yang sama.


( sha / sha )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Perlukah Upgrade ke Nikon D7100?




Nikon D7100 (Nikon)


Jakarta - Tgl 21 Februari 2013 ini Nikon meluncurkan kamera DSLR berjenis DX (memiliki sensor ukuran APS-C). Kamera ini merupakan kamera DX yang paling canggih saat ini, menggantikan kamera Nikon D7000 yang sukses di pasaran.

Nikon D7100 memiliki sensor 24MP yang sama besar dengan kamera DSLR segenerasinya yaitu Nikon D3200 dan D5200, tapi sedikit berbeda karena D7100 ini tidak memiliki low pass filter.


Dengan tiadanya filter ini, ketajamanan foto meningkat. Tapi kelemahannya adalah jika memotret tekstur yang sangat halus dan rapat seperti permukaan kain, efek moire bisa muncul, seperti ilustrasi di bawah:



(Efek moire yang tampak pada tekstur baju)


Keunggulan utama dari Nikon D7100 adalah resolusi foto yang lebih besar dan tajam. Keunggulan lainnya adalah autofocus profesional 51 titik, yang pertama kali dikenalkan di kamera D300.


Hadirnya D7100 juga membuat penggemar fotografi sports dan action bertanya-tanya, apakah Nikon akan meluncurkan pengganti seri Nikon D300s yang menjadi kuda pekerja fotografer sports dan satwa liar atau tidak.


Meski cukup handal, D7100 tidak sempurna, besarnya megapixel dan fitur-fitur canggih memaksa prosesor EXPEED 3 harus bekerja cukup keras.


D7100 hanya dapat menembak berturut-turut sebanyak 6 foto/detik. Sayangnya tempat penampungan sementara (buffer) hanya bisa menampung hanya 6 foto RAW 14-bit. Setelah penuh, kita harus menunggu kamera menuliskan ke kartu memori.


Karena keterbatasan ini, kemungkinan besar fotografer sports/aksi tetap akan menggunakan D300s yang dapat memotret lebih cepat yaitu 8 fps (dengan grip) dan buffernya dapat menampung hingga 30 foto RAW.


Pesaing utama Nikon kabarnya juga sedang menggodok Canon 7D mk2 yang kabarnya akan memiliki kecepatan foto setidaknya 8 fps dengan buffer yang lapang.


Berikut perbandingan utama beberapa kamera DSLR Nikon tingkat menengah dan canggih:





























































Nikon D90Nikon D300sNikon D7000Nikon D7100
Resolusi12MP12 MP16 MP24MP
Kecepatan4.5fps8fps6fps6/7fps
Buffer (RAW 14-bit)430106
Titik Autofokus11513951
ISO200-3200100-6400200-3200100-6400
Layar LCD3”3”3”3.2”
HargaRp6,4 jutaRp13 jutaRp9 jutaRp10.5 juta

Akankah D7100 sukses di pasaran? Sepertinya D7100 akan mengikutisukses D7000 karena kualitas foto dan teknologinya makin lengkap dan canggih.


Fisik kamera juga tidak terlalu berat dan harga masih kisaran 10 jutaan. Namun D7100 masih belum bisa mengalahkan Nikon D300s atau Canon 7D untuk fotografi aksi dan olahraga.


Rekomendasi: Nikon D7100 sangat cocok untuk travel dan landscape karena bodi kamera yang ringan dan hasil foto yang besar dan tajam (jika dipasangkan dengan lensa berkualitas tinggi).


Bagi yang upgrade dari kamera tingkat dasar seperti Nikon D3100, D5100 dan D90 akan menemukan banyak peningkatan.


Yuk, belajar fotografi, editing dan ikut tur fotografi dengan infofotografi.com


( sha / sha )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Nikon Tandatangani Kesepakatan Paten dengan Microsoft




Nikon Coolpix S800c (sha/detikINET)


Jakarta - Raksasa kamera asal Jepang, Nikon telah menandatangani kesepakatan paten dengan Microsoft. Kesepakatan ini berhubungan dengan kamera berbasis Android yang dirilis Nikon, yakni Coolpix S800c.

Mungkin ada yang sebagian bertanya-tanya, apa hubungan Microsoft dengan kamera Android besutan Nikon tersebut.


Rupanya, perusahaan software itu memegang sejumlah paten kunci di sistem operasi Android. Alhasil, setiap perusahaan yang memakai OS dari Google ini, diwajibkan membayar royalti pada Microsoft.


"Microsoft dan Nikon memiliki sejarah kerja sama yang panjang dan persetujuan ini menunjukkan tanggung jawab kedua perusahaan dalam hal lisensi IP," ujar David Kaefer, general Manager of Intellectual Property Licensing Microsoft seperti dilansir dari eWeek, Minggu (23/2/2013).


Dengan ini Nikon bergabung dalam daftar perusahaan-perusahaan teknologi lainnya yang juga membayar royalti di bawah persetujuan paten Android. Microsoft mencatat, perusahaan lain yang dimaksud termasuk Samsung, LG, HTC, Acer dan Barnes & Noble.


Ke depannya, nama-nama tersebut bisa leluasa memakai sistem operasi Android tanpa khawatir terkena tuntutan dari Microsoft.


Nikon Coolpix S800c adalah kamera berbasis Android yang dirilis tahun lalu. Sejauh ini, Nikon memang belum memberi tanda-tanda akan meluncurkan kembali piranti serupa, namun setelah persetujuan itu dilakukan, siapa tahu kita akan melihat jagoan kamera Android berikutnya dari mereka.


Mengenai persetujuan paten itu sendiri, baik Nikon maupun Microsoft sepakat untuk tidak berkomentar mengenai nilainya.


( sha / sha )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Facebook Bangun Data Center Khusus Foto Lama




Facebook (Ist.)


San Francisco - Facebook saat ini menyimpan lebih dari 240 miliar foto penggunanya. Namun hanya sebagian kecil dari foto tersebut yang rutin diakses.

Dengan tambahan 350 juta foto diupload setiap harinya, Facebook berupaya mencari cara efisien untuk mengelola data ini. Untuk itu, sang raksasa jejaring sosial membangun sistem 'cold storage' yang khusus menyimpan foto lama di server berdaya rendah.


Dikutip dari The Verge, Jumat (23/2/2013), saat ini Facebook bersiap meluncurkan tiga fasilitas 'cold storage' miliknya di Prineville, data center yang berlokasi di Oregon.


Tak seperti server Facebook pada umumnya yang selalu 'on' dan siap menyajikan data, server yang satu ini akan diatur pada kondisi 'standby'. Server ini sangat ideal untuk foto-foto yang jarang diakses. Menurut Facebook, dari 82 persen trafik yang berlalu lalang di servernya, hanya delapan persen yang merupakan trafik akses foto.


Facebook mengatakan cara ini akan sangat menguntungkan perusahaannya. Kapasitas server di 'cold storage' delapan kali dari server tradisional dan lima kali lebih hemat energi.


Pada sembilan bulan pertama operasionalnya, data center Facebook di Prineville mengkonsumsi sekitar 71 juta kilowatt daya. Ini setara dengan konsumsi listrik untuk enam ribu rumah. Kehadiran 'cold storage' diharapkan bisa memangkas konsumsi daya hingga sepertiganya.


( rns / sha )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

2 Mobil RC Beraksi Bak Film Hollywood




Aksi mobil RC (Screenshot)


Jakarta - Dalam sebuah film action biasanya adegan kejar-kejaran mobil merupakan 'hidangan' yang kerap ditampilkan guna menaikkan tensi penonton.

Demi menghadirkan tayangan terbaik, produsen film pun tidak tanggung-tanggung mengorbankan hingga ratusan mobil untuk mendapatkan 'angle' yang diinginkan.


Selain itu, tidak sedikit juga produsen film yang menggunakan jasa renderfarm yang berharga mahal untuk menciptakan adegan kejar-kejaran mobil dalam film garapannya.


Tentunya hal tersebut ditempuh guna menekan biaya produksi ketimbang harus menghancurkan beberapa mobil dalam proses pengambilan gambar.


Namun hal berbeda justru dilakukan sebuah komunitas RC. Demi membuat sebuah adegan kejar-kejaran mobil layaknya dalam film action Hollywood, komunitas RC tersebut mendayagunakan potongan kardus.


Kardus-kardus ini dibentuk layaknya sebuah gedung dalam sebuah miniatur kota buatan yang hadir lengkap dengan ornamen-ornamennya seperti tiang listrik, lampu jalan, hingga meja dan kursi restoran.


Meski tidak sebagus aksi kejar-kejaran dalam film yang sesungguhnya, tetap saja aksi yang ditunjukan dua buah mobil RC dan sebuah helikopter yang mengikutinya terlihat sangat menarik.


Apalagi pembuatnya secara cerdik mampu mengemas proses pengambilan gambar aksi kejar-kejaran tersebut layaknya dalam film sungguhan.


Penasaran seperti apa aksi kejar-kejaran yang dilakukan kedua mobil RC tersebut, berikut penampakannya:


( sha / sha )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

YouTube Sediakan 'Jasa Penerjemah' Video




(ITProPortal)


San Francisco - YouTube coba memudahkan pengguna yang ingin videonya diterjemahkan ke bahasa lain. Layanan berbagi video tersebut kini menyediakan jasa penerjemah di situsnya.

Bekerja sama dengan dua situs penerjemah Gengo dan Translated.net, YouTube menawarkan layanan penerjemahan profesional untuk video yang diakses. Pengguna akan dikenakan biaya untuk jasa yang mengklaim bisa menerjemahkan hingga 33 bahasa ini.


Opsi dihadirkan setelah September silam, YouTube meluncurkan tool yang memungkinkan pengguna meminta bantuan penerjemahan dari teman. Kini, ketika Anda meminta penerjemahan melalui tool tersebut, YouTube juga akan menampilkan daftar vendor jasa penerjemahan.


Dilansir IT Pro Portal, Jumat (22/2/2013) daftar ini juga menyertakan perkiraan biaya jasa dan berapa lama waktu penerjemahan. Sebelum meminta jasa penerjemah, pengguna harus membuat dan menambahkan 'caption track' ke video secara manual.


Ketika pekerjaan mereka selesai, penerjemah akan mengirimkan caption yang sudah di terjemahkan secara langsung ke YouTube. Dari sana, pengguna perlu melakukan approve caption. Jika sudah, terjemahan akan tersedia di video tersebut bagi semua pengguna.


( rns / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Ubuntu Touch Tablet Mulai 'Mengintip'




Bocoran Ubuntu Touch di Tablet PC (engadget)


Jakarta - Sistem operasi Ubuntu untuk tablet memang belum lama diserahkan kepada developer oleh Canonical untuk dikembangkan. Namun preview OS tersebut yang telah berjalan pada tablet Nexus telah mulai dibocorkan.

Tidak hanya menggunakan tablet Nexus, pada preiew tersebut Canonical juga turut menunjukkan smartphone yang telah disematkan OS Ubuntu besutannya yakni Galaxy Nexus dan Nexus 4.


Saat ini Ubuntu Touch hanya berisi core application, dukungan konektivitas WiFi, dukungan penggunaan kamera depan dan belakang, dan sebuah tool yang disebut Android Developer Bridge.


Sedangkan untuk Ubuntu yang digunakan pada Galaxy Nexus dan Nexus 4 telah dapat terhubung ke jaringan menggunakan koneksi seluler, membuat panggilan telepon dan mengirim pesan.


Selain itu dijelaskan Ubuntu Touch yang digunakan tersebut telah ditanamkan sebuah fitur yang memungkinkan developer untuk meletakkan atau menjalankan sebuah aplikasi langsung dari IDE (Integrated Development Environments). Demikian seperti Dikutip oleh detikINET dari Engadget, Jumat (22/2/2013)


Menariknya lagi, bagi developer lain yang ingin ikut mengembangkan Ubuntu Touch, Canonical mempersilakannya melalui sebuah link internet khusus yang berisi image OS tersebut beserta development kit yang dapat diakses di sini.


( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Foxconn Stop Rekrut Pegawai Karena iPhone 5 Melempem?




Pekerja Foxconn (ist)


Shenzen - Foxconn yang merakit berbagai macam gadget pesanan, terutama produk Apple, berhenti merekrut pegawai baru di pabrik terbesarnya di Shenzhen. Pabrik ini juga yang merakit iPhone 5.

Tidak hanya di Shenzhen saja, namun beberapa pabrik Foxconn yang lain juga berhenti membuka lowongan baru. Sehingga memunculkan spekulasi bahwa permintaan produksi iPhone 5 menurun.


Terlebih, Apple 'hanya' menjual 47,8 juta unit iPhone di musim liburan 2012, angka yang di bawah harapan. Mereka juga menghadapi kompetisi ketat dengan deretan ponsel Android premium.


Namun pihak Foxconn membantah bahwa mereka berhenti merekrut pekerja baru karena pesanan dari Apple menurun. Lowongan baru tidak dibuka dikarenakan para pekerja sangat banyak yang datang sesudah masa liburan tahun baru China.


"Aksi ini tidak ada hubungannya dengan konsumen kami manapun," kata Foxconn yang dikutip detikINET dari Reuters, Jumat (22/2/2013).


Biasanya, sesudah masa liburan banyak pekerja yang tidak kembali ke pabrik dan berhenti kerja. Namun menurut Foxconn kali ini situasinya tidak seperti itu.


( fyk / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Hiii... Ini Penampakan Bakteri di Ponsel




Bakteri di Ponsel (cnet)


Jakarta - Jangan terlalu bangga jika punya layar ponsel super lebar, mulus, dan bebas goresan. Alih-alih selalu digenggam dengan penuh hati-hati, ternyata smartphone yang kita gunakan menjadi tempat berkumpulkan bakteri.

Hal ini dibuktikan ketika seorang profesor di Universitas Surrey di Inggris Simon Park meminta seorang mahasiswa kelas Practical and Biomedical Bacteriology menaruh ponselnya di atas wadah petri yang biasanya menjadi tempat untuk meneliti pertumbuhan bakteri.



Setelah beberapa hari didiamkan, smartphone tersebut tidak hanya kotor, begitu dilihat lewat mikroskop tampak sekumpulan bakteri yang menjijikan.


"Temuan ini membuktikan bahwa sebuah ponsel tidak hanya mengingat nomor telepon, tetapi juga riwayat kontak pribadi dan fisik penggunanya, seperti kotoran dari tanah, dan sebagainya," ujar Park seperti dilansir CNet, Jumat (22/2/2013).


Dalam gambar yang diambil dari mikroskop, terlihat bahwa bakteri telah menyelimuti ponsel tersebut. Tentunya tidak terbayang efek buruk yang akan dikenakan pengguna ponsel tersebut.


"Kamu bisa sebagian besar ponsel di atas piring ini ditutupi oleh pertumbuhan bakteri yang disebut Bacillus Mycoides. Dari pola pertumbuhan bakteri ini, kita dapat ketahui bahwa pengguna baru saja melakukan kontak dengan tanah. Ya, setiap ponsel memang bisa bercerita," tambah Park. Jadi, sudah bebas bakterikahponsel kamu?


( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

XL Lakukan Penyegaran di Jajaran Direksi




Ilustrasi (Ist.)


Jakarta - PT XL Axiata Tbk melakukan perubahan pembagian tugas dan wewenang dalam jajaran direksi. Chief Executive Officer XL Hasnul Suhaimi beralasan, reorganisasi ini untuk meningkatkan performa bisnis dan untuk memantapkan XL dalam menghadapi persaingan yang semakin kompetitif.

Keputusan ini diambil dan sudah ditetapkan dalam keputusan Direksi XL dan akan berlaku efektif mulai 1 Maret 2013.


Corporate Secretary XL, Murni Nurdini menjelaskan bahwa tidak ada penambahan atau pengurangan anggota direksi. Perubahan hanya terjadi pada pembagian tugas dan tanggung jawab Direksi seperti yang pernah dilakukan XL pada bulan Mei 2011 lalu.


Sebagaimana diatur dalam Anggaran Dasar XL, jika Rapat Umum Pemegang Saham tidak menetapkan pembagian tugas dan wewenang direksi, maka pembagian tersebut dapat ditetapkan dengan keputusan direksi.


Dalam perubahan tugas dan wewenang direksi kali ini, P. Nicanor V. Santiago III yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur/Chief Commercial Officer akan kembali mengemban tugas dan wewenang menjadi Direktur/Chief Marketing Officer.


Begitu juga dengan Joy Wahjudi yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur/Chief Marketing Officer akan kembali mengemban tugas dan wewenang sebagai Direktur/Chief Commercial Officer.


Selanjutnya untuk lebih memfokuskan lini baru perusahaan yang bergerak ke arah layanan digital, Dian Siswarini akan bertanggungjawab penuh atas tugas dan wewenang baru sebagai Direktur/Chief Digital Services Officer.


Sedangkan pengoperasian jaringan (network) serta teknologi informasi akan berada dibawah kewenangan Ongki Kurniawan sebagai Direktur/Chief Service Management Officer.


Selain itu, unit layanan Customer Service yang sebelumnya berada dibawah kewenangan Ongki Kurniawan akan berpindah menjadi unit layanan dibawah kewenangan P. Nicanor V. Santiago III.


( ash / fyk )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

Menghilangkan Notifikasi Facebook Tanpa Harus 'Unfriend'




Ilustrasi (Bisa Komputer)


Jakarta - Saya yakin, di antara pembaca pasti ada yang punya teman yang senang sekali menggunakan beragam aplikasi yang ada di facebook. Lalu, teman tersebut akan menginvite orang lain untuk juga ikut menggunakan.

Ibaratnya, ia berpikir 'mungkin teman-temanku pasti suka dengan app ini!'. Sehingga pada akhirnya, Anda akan dapat banyak sekali invite aplikasi facebook.


Kalau sudah seperti ini, biasanya akan ada protes di timeline. Teman-teman lainnya yang juga frustasi, akan memberi saran untuk memblok tukang invite atau yang lebih parah lagi, langsung 'loe, gue, end!'.


Di tips trik kali ini, saya akan menunjukkan bahwa ada pilihan lain yang lebih menyenangkan. Yaitu dengan meminta Facebook untuk jangan lagi mengirimkan invite dari suatu aplikasi.


notifikasi facebook


Contoh notifikasi Facebook


Yang pertama dilakukan adalah, setelah menerima notifikasi, buka dan letakkan mouse pointer pada posisi [x] dari notifikasi tersebut, seperti yang ditunjukkan pada gambar berikut:


gambar2


Posisi 'x' untuk menghapus notifikasi selama-lamanya.


Setelah Anda klik [x] tersebut, Facebook akan meminta konfirmasi, apakah Anda benar-benar ingin mematikan notifikasi dari aplikasi tersebut atau tidak. Di sini, Anda jangan ragu. Tujuan kita memang ingin agar tidak lagi ada notifikasi dari suatu aplikasi. Maka, silakan tekan tombol [Turn Off].


notifikasi facebook


Konfirmasi dari Facebook untuk menghapus notifikasi.


Selanjutnya, Anda akan diberi informasi bahwa tidak lagi menerima notifikasi dari aplikasi yang dimaksud.


informasi notifikasi sudah berhasil dihapus

Informasi notifikasi sudah berhasil dihapus


Setelah itu, lanjutkan hidup Anda dengan damai, tanpa harus memblok atau meng-unfriend teman :).


Original article: Menghilangkan Notifikasi Facebook yang Mengganggu Tanpa Block/Unfriend Teman2013 Bisa Komputer. All Rights Reserved.


( jsn / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»  

'Grafis Crysis 3 Jauh Lebih Keren dari Game PS4 Manapun'




Crysis 3 (Ist.)


Jakarta - Sejumlah game yang telah didemokan oleh masing-masing developernya pada event PlayStation Meeting 2013 memang sukses membuat kagum undangan yang hadir melalui kualitas grafis yang ditawarkan.

Meski begitu, pernyataan sinis justru dilontarkan oleh Bos Crytek Cevat Yerli yang mengatakan bahwa kualitas grafis game garapan terbarunya, Crysis 3, jauh lebih baik dari game PlayStation 4 apapun.


"Tidak mungkin konsol game dengan harga kemungkinan sekitar USD 500 mampu mengalahkan apa yang mampu dihasilkan sebuah PC dengan harga di atas USD 800 yang ditenagai oleh hardware mumpuni," ucap Yerli.


"Bagaimanapun juga sebuah konsol game tidak akan pernah mampu menandingi sebuah komputer dengan spesifikasi mumpuni, yang dapat dengan mudah menjalankan game dengan kualitas grafis yang tak akan dapat diimbangi oleh konsol game apapun," tambahnya, seperti dikutip detikINET dari Megagames, Jumat (22/2/2013).


Crysis 3 memang tidak seperti Crysis 2, yang juga hadir untuk PlayStation 3 dan XBox 360. Jadi apakah ini berarti Crytek tidak sudi meluncurkan Crysis 3 untuk PlayStation 4 maupun XBox 720 karena dianggap tidak memenuhi spesifikasi yang dibutuhkan agar optimal menjalankannya?


Sayangnya belum ada konfirmasi lebih lanjut mengenai hal tersebut.


( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!



readmore »»