Dapat Modal Rp 3 Triliun, Naik Taksi Ini Bisa Gratis

Jakarta - GrabTaxi lagi happy karena baru saja dapat suntikan modal USD 250 juta atau sekitar Rp 3,1 triliun dari SoftBank Corp dalam putaran pendanaan seri D. Untuk merayakannya di Indonesia, pengguna aplikasi pemesanan taksi ini bisa naik taksi gratis untuk rute perjalanan dalam kota.

"Sejak pertama meluncurkan aplikasi kami di Jakarta, kami telah disambut dengan baik dan ramah," kata Kiki Rizki, Head of Marketing GrabTaxi Indonesia, dalam keterangan yang diterima detikINET, Minggu (21/12/2014).


Dijelaskan olehnya, pengguna GrabTaxi yang beruntung akan mendapat kesempatan memenangkan perjalanan gratis dengan kendaraan khusus yang menampilkan ikon Happy Boy setiap melakukan pemesanan.


Dalam program yang diberi nama GrabTongan ini (plesetan dari kata gratisan), pengguna aplikasi ini bisa mendapatkan hadiah Rp 250,000 tunai setiap harinya dengan menyebarkan foto seru mobil GrabTongan di media sosial dengan menggunakan hashtag #GrabTongan. Promo ini berakhir 12 Januari 2015.


Program lainnya diperuntukkan untuk traveler yang hendak liburan ke luar Jakarta. Mereka yang menggunakan GrabTaxi menuju bandara Soekarno-Hatta hanya akan dikenakan tarif rata Rp 75,000. Lebih murah dari tarif biasanya yang berkisar Rp 90,000 hingga Rp 250,000.


Namun untuk bisa dapat tarif flat ini, penumpang harus membeli voucher tarif rata ke bandara terlebih dulu dari Groupon. Voucher ini dijual mulai 22 hingga 24 Desember 2014. Sementara masa penggunaannya adalah dari 23 Desember 2014 hingga 3 Januari 2015.


Kedua promo akhir tahun ini menjadi salah satu cara bagi GrabTaxi agar bisa lebih agresif di pasar Indonesia, khususnya agar tak kalah bersaing dengan aplikasi sejenis macam UberTaxi. Next


(rou/rou)

readmore »»  

Mau Ganti Kartu 4G, Pelanggan di Bekasi Kecewa

Jakarta - Nasib sial dialami Wawan dan istrinya. Maksud hati ingin segera merasakan layanan 4G LTE yang ditawarkan oleh salah satu operator, n‎amun warga Bekasi ini terpaksa pulang dengan kekecewaan.

Ceritanya begini. Wawan dan istrinya mendapatkan informasi dan iklan penawaran untuk mengganti kartu seluler lamanya dengan uSIM 4G yang baru di salah satu gerai operator yang dimaksud di Bekasi.


Namun setelah mengendarai sepeda motornya ke gerai tersebut dan menunggu antrean selama kurang lebih setengah jam, mereka ternyata ditolak dan tak bisa ganti ‎kartu 4G. Apa masalahnya?


"Ternyata di Bekasi belum ada 4G, dan gerai XL di sana juga belum bisa melayani penggantian kartu. Kalau begini caranya, buat apa ada iklan sudah bisa 4G kalau belum di semua tempat," keluh Wawan kepada detikINET, Minggu (21/12/201).


Wawan mengeluh, karena untuk mencapai gerai XL tersebut, dia harus menempuh kemacetan di jam sibuk dan mengorbankan jam kerjanya hanya untuk sebuah penawaran yang ternyata tak terwujud.


"Harusnya di iklan dijelaskan secara detail, jadi pelanggan seperti saya ini tidak tertipu dan tidak buang-buang waktu. Bilang dong kalau memang belum ada, jangan cuma asal klaim saja," sesalnya sambil menggerutu.


Jangankan di Bekasi, komersialisasi jaringan layanan 4G LTE yang diselenggarakan XL untuk tahap awal saja belum hadir ‎di Jakarta. Kalau pun dapat sinyal 4G, itu pun masih sebatas uji coba di sejumlah titik.


Saat diluncurkan kemarin, XL mengumumkan 4G LTE miliknya baru tersedia di Bogor, Yogyakarta, dan Medan saja dengan coverage 100 eNodeB untuk base station 4G yang beroperasi di spektrum 900 MHz.


Dari ketiga kota itu, dan menyusul beberapa kota lainnya yang akan mendapat coverage 4G LTE ‎di 2015, XL menargetkan bisa meraih tiga juta pelanggan 4G.


(rou/rou)



readmore »»  

Urbanlife Genjot Bisnis Aksesoris Gadget

Jakarta - Perangkat gadget, audio, dan berbagai aksesoris pendukung gaya hidup kian menjadi kebutuhan masyarakat di kota besar. Kondisi ini berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Urbanlife Store.

Dalam dua tahun terakhir ini, toko gadget yang dikelolanya pun tumbuh pesat menjadi 10 dengan yang paling anyar dibuka di Mal Grand Indonesia, Jakarta. Semua ini berkat kejeliannya membaca peluang pasar.


Stephanie Suyadi, Direktur Utama Urbanlife Store, mengaku tak bisa berhenti berinovasi demi menghadirkan konsep toko gadget yang bisa memenuhi kebutuhan masyarakat. Inovasi konsep toko itu telah dihadirkan pada toko-tokonya yang tersebar di Jakarta, Tangerang, dan Bekasi.


"Inovasi konsep terbaru yang ada di toko ke-10 ini akan membuat para pengunjung menjadi lebih nyaman saat mencari aksesoris pendukung aktivitasnya. Dengan berbagai demo produk yang lengkap dan terjamin kualitasnya, sehingga pelanggan bisa lebih merasakan kualitas produk yang terjamin," papar Stephanie dalam keterangannya, Minggu (21/12/2014).


Stephanie dengan lugas menyebutkan masyarakat di Indonesia kian memandang penting kualitas dan brand dari produk pendukung gaya hidup. Dikatakannya, berbagai produk berkualitas tinggi dengan merek populer semakin digandrungi masyarakat.


"Produk-produk andalan kami yang berkualitas tinggi buatan Marshall, Moshi, Beats dan Daniel Wellington semakin jadi pilihan masyarakat. Ini jadi peluang besar bagi kami untuk terus berkembang dan memenuhi kebutuhan perangkat gaya hidup masyarakat," ungkapnya.


Demi membangun brand perusahaannya, Urbanlife juga menggandeng artis dan disk jockey kenamaan Winky Wiryawan sebagai brand ambassador produknya.


“Urbanlife hadir sebagai konsep store terbaru yang menawarkan berbagai jenis gadget, audio dan lifestyles aksesoris terlengkap. Urbanlife sangat membantu untuk dunia DJ yang saya geluti," ujar Winky di sela pembukaan toko ke-10 Urbanlife di Mal Grand Indonesia, Jakarta.


(rou/rou)



readmore »»  

Android Murah Laris Manis

Jakarta - Persaingan memperebutkan pangsa pasar smartphone Android tak hanya diramaikan oleh flagship keluaran vendor kelas atas. Vendor yang bermain di segmen bawah pun tak kalah serunya mengais keuntungan.

Asiafone, misalnya. Merek lokal yang setia bermain di segmen low-end ini pun membukukan keuntungan yang luar biasa besar dengan smartphone Android jagoannya yang dihargai paling mahal cuma Rp 399.000.


Dalam pembukuan akhir tahun 2014 ini, penjualan Asiafone melonjak 300% dari target semula setelah meluncurkan dua seri Android murah meriah tipe AF 9190 dan Asiadroid 90 awal Desember ini.


"Awalnya kami hanya menargetkan penjualan 100%, namun di luar dugaan ternyata bisa naik sampai 300% hingga tutup tahun 2014 ini," ujar Herman Zhou, Direktur Utama Asiafone, dalam email yang diterima detikINET, Minggu (21/12/2014).


Menurutnya, ada dua hal yang membuat penjualan Asiafone meningkat pesat. Pertama, faktor harga murah di tengah kecenderungan naiknya harga barang yang dipicu kenaikan BBM subsidi. Kedua, kualitas smartphone yang masih lumayan.


"Dari segi tampilan sebenarnya kedua tipe ini tidak kalah menarik dengan produk-produk lainnya. Layarnya sudah full touchscreen, ukuran 3,5 cm dengan kamera 2 MP serta bonus flip cantik," pungkas Herman.


(rou/rou)



readmore »»  

Penerus Nintendo 3DS Adopsi Layar Canggih Sharp

Tokyo - Nintendo dikabarkan menjadi perusahaan konsol game pertama yang mengadopsi layar LCD tercanggih keluaran Sharp. Teknologi layar yang bisa berubah bentuk ini rencananya akan disematkan pada konsol penerus seri 3DS.

"Nintendo akan menggunakan layar tersebut pada perangkat konsol portabel terbarunya, menggantikan lini seri Nintendo 3DS, atau untuk perangkat pemetaan tidur QoL (Quality of Life) yang rencananya akan beredar di pasaran pada 2016," ungkap sumber Japan Times, seperti detikINET kutip Gamespot, Minggu (21/12/2014).


Seperti diketahui, teknologi layar free form ini merupakan sebuah teknologi layar terbaru dari Sharp, dimana layar tersebut memiliki desain dan bentuk yang tidak biasanya.


Teknologi layar yang ditemukan pada Juni 2014 lalu ini tak lagi membutuhkan bezel untuk bisa menyebarkan jaringan sirkuit. Dengan begitu, Sharp bisa dengan bebas membentuk sebuah layar tanpa harus berbentuk kotak atau persegi panjang.


Baik Nintendo maupun Sharp sebenarnya sudah memiliki kedekatan yang cukup erat dalam hal kerjasama. Perangkat konsol handheld 3DS Nintendo sebelumnya pun sudah mengusung teknologi layar 3D glasses-free milik Sharp.


3DS sendiri pertama kali dirilis oleh Nintendo pada tahun 2011 lalu. Hingga kini, versi terbaru 3DS punya prosesor yang cepat dan teknologi eye-tracking yang mana digunakan untuk meningkatkan efek 3D.


(rou/rou)



readmore »»  

Twitter Gandeng Foursquare, Mau Bikin Apa?

Jakarta - Jika Twitter dan Foursquare mencapai kata sepakat, kolaborasi keduanya akan memungkinkan tweet Anda disertai informasi lokasi, seperti negara, kota atau tempat dari Foursquare.

Sebuah laporan menyebutkan, Twitter dan Foursquare saat ini sedang mempertimbangkan untuk kolaborasi. Jika sepakat, wujud dari kemitraan di antara keduanya akan dimulai tahun depan, pada kuartal pertama.


Twitter sebenarnya sudah menawarkan fitur berbasis lokasi. Fitur ini bisa mengidentifikasi lokasi pengguna ketika mereka mendaftar Twitter dan mereka bisa membagi lokasi mereka di bio jika mereka menginginkannya.


Namun seperti detikINET kutip Gizmodo, Minggu (21/12/2014), Twitter tidak menyediakan informasi lokasi secara mendalam bagi tweet individu. Maka dengan kerjasama dengan Foursquare nantinya, informasi lokasi di tweet bisa lebih detail.


Foursquare telah menjadi penyedia layanan berbasis lokasi sejak 2009. Layanan ini memungkinkan pengguna melakukan 'check in' lokasi dan menemukan tempat di sekitar mereka menggunakan aplikasi mobile.


Sementara Twitter terus berupaya membuat tweet lebih relevan dan menarik bagi pengguna. Tentu saja, inovasi yang dibenamkan juga diharapkan bisa meyakinkan investor mereka. Salah satunya bisa saja dengan melalui kerjasama dengan Foursquare.


Namun belum diketahui kebenaran informasi ini. Baik Twitter maupun Foursquare tidak bersedia memberikan keterangan apapun terkait kabar kerjasama di antara keduanya.


(rns/rou)



readmore »»  

Hacker Pembobol Sony Sebar Teror

Jakarta - Sony Pictures Entertainment memutuskan untuk membatalkan perilisan film kontroversial 'The Interview', yang menggambarkan pembunuhan fiksi pemimpin Korea Utara Kim Jong-Un.

Pihak Sony Pictures mengatakan keputusan tersebut diambil setelah jaringan bioskop terbesar di Amerika Serikat menarik diri untuk menayangkan film tersebut dikarenakan adanya ancaman dari hacker.


Sebuah kelompok hacker yang menamakan diri Guardians of Peace telah menyerang Sony Pictures dan merilis email internal melalui eksekutif senior perusahaan.


Kelompok tersebut bahkan mengancam bakal membuat penonton film 'The Interview' mengalami 'nasib buruk', termasuk orang-orang yang tinggal dekat dengan bioskop yang memutarkan film tersebut.


Menurut perusahaan keamanan internet Kaspersky, insiden ini merupakan yang pertama kalinya ancaman cyber bisa dikatakan berhasil. Peretasan ini merupakan contoh nyata situasi dimana hacker benar-benar dianggap sangat serius atau bagaimana ancaman online dapat meningkat ke dunia nyata.


CEO Kaspersky Lab Eugene Kaspersky mengungkapkan, insiden peretasan Sony Pictures Entertainment mungkin yang pertama yang sangat dipublikasikan secara global. Aspek yang paling mengkhawatirkan baginya adalah bahwa kelompok hacker ini mengancam akan melancarkan serangan teror.


"Saya tidak tahu apakah memang ada hubungan antara kelompok ini dan teroris, namun ancaman tersebut tidak menunjukkan bahwa hacker yang bermotivasi politik dapat mempergunakan metode yang digunakan para teroris," kata Eugene.


"Bergabungnya antara kelompok aktivis hacker (hacktivists) dan organisasi teroris tradisional menjadi ketakutan terbesar saya selama bertahun-tahun," lanjutnya, dalam keterangan tertulis yang diterima detikINET, Sabtu (20/12/2014).


Tentu saja, imbuh Eugene, serangan seperti di industri hiburan juga sangat merusak dan mahal, tapi itu mungkin tidak lebih berbahaya seperti serangan terhadap infrastruktur kritis.


Dalam setiap kasus hal tersebut merupakan sinyal yang sangat kuat bahwa bahkan perusahaan hi-tech yang paling canggih pun tidak kebal terhadap serangan hacker, dan kita harus mempersiapkan diri untuk serangan yang sangat serius dan menyakitkan di masa depan.


"Sayangnya, hal tersebut tidak mudah untuk mengatakan industri atau perusahaan mana yang akan menjadi target berikutnya," tandasnya.


(ash/ash)



readmore »»  

Teror 'Hacker Politik' Sony Sebar Ancaman

Jakarta - Sony Pictures Entertainment memutuskan untuk membatalkan perilisan film kontroversial 'The Interview', yang menggambarkan pembunuhan fiksi pemimpin Korea Utara Kim Jong-Un.

Pihak Sony Pictures mengatakan keputusan tersebut diambil setelah jaringan bioskop terbesar di Amerika Serikat menarik diri untuk menayangkan film tersebut dikarenakan adanya ancaman dari hacker.


Sebuah kelompok hacker yang menamakan diri Guardians of Peace telah menyerang Sony Pictures dan merilis email internal melalui eksekutif senior perusahaan.


Kelompok tersebut bahkan mengancam bakal membuat penonton film 'The Interview' mengalami 'nasib buruk', termasuk orang-orang yang tinggal dekat dengan bioskop yang memutarkan film tersebut.


Menurut perusahaan keamanan internet Kaspersky, insiden ini merupakan yang pertama kalinya ancaman cyber bisa dikatakan berhasil. Peretasan ini merupakan contoh nyata situasi dimana hacker benar-benar dianggap sangat serius atau bagaimana ancaman online dapat meningkat ke dunia nyata.


CEO Kaspersky Lab Eugene Kaspersky mengungkapkan, insiden peretasan Sony Pictures Entertainment mungkin yang pertama yang sangat dipublikasikan secara global. Aspek yang paling mengkhawatirkan baginya adalah bahwa kelompok hacker ini mengancam akan melancarkan serangan teror.


"Saya tidak tahu apakah memang ada hubungan antara kelompok ini dan teroris, namun ancaman tersebut tidak menunjukkan bahwa hacker yang bermotivasi politik dapat mempergunakan metode yang digunakan para teroris," kata Eugene. Next


(ash/ash)

readmore »»  

Rumah Super Mewah Kreator Minecraft

http://us.images.detik.com/content/2014/12/20/654/mine2.jpgBocoran foto mansion mewah kreator Minecraft. (Ist.)


Jakarta - Kreator game Minecraft, Markus 'Notch' Persson membeli mansion di kawasan Beverly Hills, California seharga USD 70 juta. Ia memboyong properti termahal di Beverly Hills tersebut setelah mengalahkan penawaran pasangan Beyonce dan Jay-Z.

Kesepakatan tersebut dilaporkan akan rampung dalam waktu enam hari. Dikutip detikINET dari Gamespot, Sabtu (20/12/2014), tak sekadar membeli rumah super mewah, Notch turut memboyong isi mansion tersebut, termasuk perabotan mewah dan beberapa peti sampanye.


Bangunan seluas 2.136 meter persegi ini tak hanya menawarkan pemandangan indah Los Angeles, namun juga pemandangan Samudera Pasifik.


Bila memperhatikan bocoran fotonya, mansion tersebut memiliki jendela kaca otomatis dengan panjang seluas 16,46 meter yang tersambung dengan kolam renang.


Jendela kaca otomatis tersebut dapat dikendalikan dengan menggunakan iPad. Mansion ini juga memiliki berbagai macam hiburan, seperti bar, candy room, serta bioskop pribadi dengan 18 kursi.


Dan yang lebih glamor lagi, mansion Notch punya 8 kamar tidur dan 15 kamar mandi yang semuanya dilengkapi dengan toilet bermerk Toto Neorest seharga USD 5.600 atau sekitar Rp 67.200.000 di masing-masing kamar mandi.


Selain sebagai perancang game Minecraft, Notch tak lain adalah salah satu pendiri dari studio game yang berbasis di Swedia, yakni Mojang.


Sebagai salah satu petinggi, Notch punya 70% saham di Mojang yang mana telah diakuisisi oleh Microsoft pada bulan September 2014 seharga USD 2,5 miliar. Notch dietimasi mengantongi sekitar USD 1,75 miliar dari hasil akuisisi tersebut.


(ash/ash)



readmore »»  

Oppo Perkenalkan Portabel Amplifier

http://us.images.detik.com/content/2014/12/20/317/opamp46.jpgAmplifier portable Oppo HA-2.


Jakarta - Meski terlihat lebih agresif di pasar ponsel, Oppo tak lantas meninggalkan segmen audiovisual. Headphone amplifier portable yang diberi nama Oppo HA-2 adalah buktinya.

Amplifier ini ditargetkan kepada kalangan penggila audio yang mendambakan kualitas suara premium. Sebelumnya Oppo sudah memproduksi amplifier HA-1, namun tidak bersifat portable. HA-2 merupakan produk amplifier headphone portable pertama dari vendor asal China itu.


HA–2 Memiliki dimensi 136x68x12 mm. Ukuran ini menjadikan HA-2 sangat serasi disandingkan dengan smartphone maupun portable media player.


HA-2 merupakan Amplifier Class AB dengan dukungan fungsi USB DAC. Seperti Oppo HA-1, HA-2 juga menggunakan ESS SABRE 9018 sebagai chip untuk mengkonversi sinyal digital ke analog. DAC ini sudah support resolusi suara 384khz PCM dan DSD256 Audio Interface.


HA-2 mempunyai tiga input berbeda yang mempunyai fungsi sendiri-sendiri. 3.5 mm input bekerja pada kebanyakan player yang tidak mempunyai digital output. Sedangkan USB dapat digunakan untuk perangkat Apple (iPhone dan iPod) dan micro USB bisa digunakan untuk digital input pada smartphone yang memiliki dukungan terhadap USB on the Go.


Oppo HA-2 akan diperkenalkan pada Januari 2015 mendatang. Kemungkinan OPPO akan memasarkan portable amplifier ini ke kalangan audiophile dengan harga kisaran Rp 5 juta.


(ash/ash)



readmore »»  

Mau Ponsel 4G? Tukar Saja Ponsel 3G Anda

http://us.images.detik.com/content/2014/12/20/328/4gtelselmasud46.jpgDirektur Sales Telkomsel Mas'ud Khamid (berbaju merah/tengah) berbincang dengan pelanggan di Telkomsel 4G Carnival


Jakarta - Mau menjajal layanan 4G LTE? Coba cek dulu handset Anda, sudah support atau belum. Jika belum, sudah saatnya berburu ponsel 4G baru, terutama yang ada program diskonan atau trade-in.

Jika tertarik Anda bisa mengunjungi event Telkomsel 4G LTE Carnival yang digelar di The Space, Senayan City, Jakarta pada 19-21 Desember 2014.


Di sini, berbagai promo ponsel 4G LTE berbagai merek lainnya dihadirkan, dengan potongan harga sampai Rp 2,5 juta, ditambah dengan installment 0% mulai dari 6 dan 12 bulan.


Penawaran menarik lainnya adalah program trade-in, dimana ponsel 3G pengunjung akan dihargai sampai dengan Rp 3,3 juta rupiah untuk kemudian ditukarkan dengan ponsel 4G LTE dari Samsung (Galaxy Alpha & Tab S) dan LG (LG 3G 4G LTE).


Pelanggan Telkomsel juga dapat menukar poin yang mereka miliki untuk mendapatkan potongan harga hingga Rp 1 juta. Di lokasi acara, pelanggan juga bisa langsung merasakan serunya layanan Telkomsel 4G LTE dengan berbagai macam konten eksklusif dari Disney movie, Magisto dan banyak lagi lainnya.


Agar dapat segera menikmati layanan 4G LTE, selain harus menggunakan ponsel yang sudah mendukung layanan 4G, pelanggan juga harus memastikan untuk memakai SIM card 4G LTE yang disebut USIM.


Pelanggan Telkomsel dapat melakukan penukaran USIM secara gratis di lokasi acara dan juga terdapat penjualan perdana 4G (kartuHalo & simPATI).Next


(ash/ash)

readmore »»  

Baidu Tanam Investasi di Uber

Jakarta - Hubungan Baidu dan Uber makin lengket. Hal ini setelah kedua perusahaan menjali perjanjian kerja sama, termasuk mengalirnya kucuran investasi Baidu ke aplikasi pemesanan 'taksi' plat hitam tersebut.

CEO Uber Travis Kalanick dan CEO sekaligus Pendiri Baidu Robin Li mengumumkan kesepakatan kedua perusahaan dalam acara penandatanganan perjanjian di kantor pusat Baidu di Beijing.


Dalam perjanjian tersebut, Baidu sepakat untuk berinvestasi di Uber, di mana para pengguna Baidu Map dan mesin pencari Mobile Baidu dapat terhubung dengan para pengemudi yang menjadi mitra Uber. Sayang, tidak disebutkan berapa besar investasi yang dikeluarkan Baidu itu.


Sebaliknya, Uber akan memanfaatkan keunggulan teknologi Baidu dalam pencarian mobile, pemetaan mobile, serta distribusi aplikasi.


"Di era smartphone seperti saat ini, akan semakin banyak layanan yang terhubung dengan pengguna. Orang-orang mencari layanan yang paling nyaman dan mudah untuk bepergian ke tempat yang ingin mereka tuju," kata Robin Li.


"Pertumbuhan Uber yang sangat pesat dalam empat tahun terakhir adalah bukti dari adanya permintaan pasar akan transportasi yang mudah dipesan, dapat diandalkan, serta terjangkau," lanjutnya dalam keterangan tertulis.


Travis Kalanick, CEO Uber menambahkan, aplikasi tersebut telah beroperasi di 250 kota dunia dan wilayah Asia-Pasifik telah menjadi wilayah pertumbuhan utamanya.


Saat ini Uber telah beroperasi di sembilan kota di Tiongkok, yaitu Beijing, Shanghai, Tianjin, Chongqing, Shenzhen, Guangzhou, Wuhan, Chengdu, dan Hangzhou.


Baidu merupakan pemimpin dalam pencarian mobile, pemetaan mobile, dan distribusi aplikasi di Tiongkok. Mesin pencari mobile Baidu memiliki lebih dari 500 juta pengguna aktif setiap bulannya, dan Baidu Map memiliki lebih dari 240 juta pengguna aktif bulanan. Baidu merupakan platform distribusi aplikasi mobile terbesar di Tiongkok, yang mendistribusikan rata-rata 160 juta aplikasi setiap harinya.


(ash/ash)



readmore »»  

Instagram Bersih-bersih Akun Gak Jelas

Jakarta - Instagram pernah berjanji untuk membersihkan layanannya dari akun-akun palsu, nonaktif, dan sejenisnya. Kini Instagram telah menepati janjinya dengan menghapus jutaan akun yang tak jelas siapa pemiliknya.

Namun ternyata aksi Instagram itu tak disambut baik oleh banyak pengguna. Penyebabnya adalah, aksi Instagram mengurangi jumlah follower sejumlah akun populer secara drastis.


Contohnya Justin Bieber, yang jumlah pengikutnya berkurang sebanyak 3,5 juta. Ada juga Ariana Grande, yang kehilangan pengikut sebanyak 1,5 juta.


Bahkan, ada seorang pengguna Instagram dengan nama akun chiragchirag78 yang kini hanya mempunyai 8 pengikut, padahal sebelumnya ia mempunyai 4 juta pengikut. Ia akhirnya menutup akunnya itu.


Ibarat senjata makan tuan, aksi Instagram ini juga merugikan dirinya sendiri. Jumlah pengguna Instagram yang hilang dalam aksi penghapusan itu mencapai sekitar 19 juta akun.


Seperti dikutip detikINET dari Engadget, Sabtu (20/12/2014), pihak Instagram menjelaskan aksi bersih-bersih ini dilakukan demi kebaikan bersama.


(asj/ash)



readmore »»  

Xperia Z4 Punya Desain yang Itu-itu Saja?

Jakarta - Samsung mungkin dikenal sebagai produsen ponsel dengan pakem desain yang mirip antara satu produk dengan lainnya. Tapi ternyata, Sony sepertinya juga melakukan langkah sama. Hal itu terlihat dari bocoran Xperia Z4 yang sepertinya punya desain yang sama dengan pendahulunya.

Namun Xperia Z4 kelihatannya lebih menonjolkan material yang digunakan, karena bagian sisinya tampak glossy. Tak menutup kemungkinan penerus Xperia Z3 itu akan punya cover bodi almunium yang kinclong ala iPhone 6.


Pun begitu, sangat mungkin juga Sony malah akan mempertahankan desain lama yang mengandalkan lapisan Gorilla Glass untuk penutup belakangnya.


Informasi lain yang hadir adalah bentang layar yang disebutkan bakal punya ukuran 5,4 inch atau mungkin juga bertahan di 5,2 htyinch, seperti pada Xperia Z3.


Menariknya, seperti detikINET kutip dari Phone Arena, Sabtu (20/12/2014), meski belum dapat dipastikan sepenuhnya, bocoran waktu peluncuran Xperia Z4 juga ikut terungkap. Dikatakan calon ponsel jagoan Sony tersebut akan dirilis pada bulan Mei tahun 2015.


Informasi ini pun dengan sendirinya menepis spekulasi sebelumnya yang mengatakan Sony bakal membuka tabir Xperia Z4 di ajang CES 2015, yang akan digelar bulan Januari nanti di Las Vegas, Amerika Serikat.


(yud/ash)



readmore »»  

Menkominfo: Operator Jangan Cuma Jualan 4G

Jakarta - Diawali oleh Telkomsel yang kemudian disusul XL Axiata, teknologi 4G LTE akhirnya resmi melenggang di Indonesia. Satu pesan Menkominfo Rudiantara adalah, operator jangan melulu bicara bisnis.

Menkominfo berharap operator seluler di Indonesia juga bisa mengedukasi pelanggan soal teknologi 4G, manfaat dan implikasinya. Termasuk soal paradigma masyarakat yang selama ini mengganggap penggunaan paket internet biasanya bisa bertahan selama satu bulan.


“Lakukan juga edukasi, mindset pelanggan data seluler di Indonesia kan masih dalam hitungan waktu. Kok waktunya sama (misalnya 1 bulan) tapi jadi lebih mahal? Tentu karena (jaringan 4G) transfer datanya lebih cepat, volume (pengunaan datanya) juga jadi lebih besar,” ujar Chief RA, sapaan akrab Menkominfo, di sela-sela peresmian jaringan 4G XL di La Piazza, Jakarta.


Lebih lanjut, Menkominfo juga bicara soal ekosistem 4G. Menurutnya ponsel 4G di Indonesia saat ini masih terbatas, sehingga diharapkan operator bisa bekerjasama dengan vendor ponsel untuk menghadirkan lebih banyak perangkat 4G, terutama dengan harga yang terjangkau.


“Ini juga menjadi concern buat pemerintah, bagaimana caranya menyediakan banyak handset (4G) dengan harga lebih murah,” imbuhnya.


Menkominfo sendiri mengaku telah mendapat komitmen dari vendor ponsel lokal soal hal tersebut, salah satunya adalah Polytron.


Pelayanan pelanggan oleh operator seluler juga jadi fokus Menkominfo. Dengan hadirnya 4G, artinya pelanggan yang telah ada diharuskan menggunakan kartu SIM baru. Menkominfo meminta agar operator semakin membenahi jaringan customer service mereka.


Chief RA tak ingin operator mengulangi kesalahan saat jaringan 3G pertama kali digelar pada tahun 2006 lalu. Saat itu layanan 3G terkendala karena penyebaran kartu SIM yang dianggap kurang optimal.


(yud/ash)



readmore »»  

Lawan Telkom Bukan Hanya Sesama Operator

Jakarta - Manajemen baru Telkom menilai tantangan di industri telekomunikasi masa depan akan semakin berat. Pasalnya, yang menjadi kompetitor bukan hanya sesama operator telekomunikasi.‎

Menurut Alex Janangkih Sinaga, Direktur Utama Telkom, ‎tantangan yang perlu diwaspadai adalah perusahaan yang tumbuh di internet alias OTT (over-the-top) seperti Facebook, Twitter, Google, dan sejenisnya.


"Mereka skala boleh kecil, tapi value-nya luar biasa besar. Dimulai dari garasi tapi dihargai lebih dari Telkom," kata AJS, panggilan akrabnya, dalam jumpa pers usai RUPSLB Telkom di Ritz Carlton, Jakarta, Jumat (19/12/2014).


Telkom Group saat ini memiliki 150 juta pelanggan. Untuk melayaninya, dibutuhkan belanja modal hingga puluhan triliun rupiah setiap tahunnya, khususnya untuk membangun infrastruktur jaringan.


Sementara para pemain OTT ini, seperti disebutkan AJS tadi, hanya bermodal minim namun bisa meraih kapitalisasi besar setelah terjun ke publik melalui penawaran saham perdana alias IPO.


"‎Jadi kita harus lihat mana yang punya opportunity untuk tingkatkan capital gain dan mengkombinasikannya agar sempurna‎. Itu sudah tugas kami sebagai direksi baru Telkom, tak boleh berhenti mencari opportunity," pungkas AJS.‎


(rou/ash)



readmore »»  

Bos Baru Telkom Genjot IDN Demi Broadband Plan

Jakarta - Manajemen baru Telkom akan melanjutkan program Indonesia Digital Network (IDN) agar bisa turut berpartisipasi dalam program Indonesia Broadband Plan 2014-2019.

"IDN akan kita akan genjot dan ambil partisipasi di Indonesia Broadband Plan," kata Direktur Utama Telkom Alex Janangkih Sinaga usai RUPSLB Telkom ‎di Ritz Carlton, Jakarta, Jumat (19/12/2014).


Sementara menurut Indra Utoyo, Direktur Telkom, pihaknya‎ siap membangun jaringan broadband dan ekosistemnya di area non komersial seperti yang tertuang dalam roadmap rencana pembangunan pita lebar nasional tersebut.


"Kita siap bangun jaringan broadband tidak hanya di area yang viable secara komersial, non viable secara komersial pun siap. Tetapi kita minta insentif nantinya untuk kompensasi membangun di area non komersial itu. Sebagai perseroan soalnya ada tanggung jawab ke pemegang saham," jelas Indra.


Diungkapkannya, Telkom telah merevisi target ketersambungan serat optik dari 15 juta menjadi 20 juta home pass dalam proyek IDN yang akan tuntas pada semester pertama 2015 mendatang.


Sekitar 18,7 juta homepass layak secara komersial, dan 1,3 juta homepass non viable commercial. Hingga Desember 2014 Telkom telah membangun sekitar 11 juta homepass di sisi akses


"Kita juga menaikkan anggaran untuk pembangunan serat optik secara total dari Rp 12,6 triliun menjadi Rp 20 triliun," katanya.


Diharapkannya, pemerintah memberikan insentif sebagai kompensasi ke pemerintah yakni ketersediaan sumber daya alam terbatas mulai dari frekuensi, slot orbit, dan backbone, peningkatan adopsi investasi ICT, dan pendanaan ICT untuk infrastruktur, serta pengurangan regulatory charge.Next


(rou/rns)

readmore »»  

Sodorkan 4G, XL Gandeng LG dan Sony

Jakarta - XL resmi mengkomersialkan jaringan 4G LTE bagi pelanggannya. Urusan handset, operator yang identik dengan warna biru ini menggandeng LG dan Sony untuk penyediaannya.

Adapun tipe ponsel yang telah disiapkan XL saat ini bagi pelanggannya adalah LG G3 dan Xperia Z3. Pengguna bisa langsung membeli paket bundling XL bersama kedua ponsel itu, atau dengan melakukan trade-in ponsel lamanya.


XL juga menjanjikan diskon menarik bagi pelanggan yang memilih metode trade-in. Bila telah memperoleh izin penggunaan frekuensi 1800 MHz, XL sendiri berniat menggunakan teknologi carrier aggregation pada jaringan 4G miliknya.


Dengan teknologi tersebut kecepatan jaringan 4G miliknya pun diklaim bisa tembus sampai lebih dari 100 Mbps. Jauh dari kecepatan saat ini yang diklaim berada di angka 36 Mbps karena masih berjalan di frekuensi 900 MHz.


Namun untuk bisa merasakan kecepatan tinggi yang disodorkan teknologi carrier aggregation di jaringan 4G XL, Rahmadi Mulyohartoni yang menjabat Senior GM Network Planning XL mengatakan spesifkasi ponselnya juga harus mendukung yakni telah mengusung teknologi 4G Cat 6.


"Perangkat harus sudah mendukung teknologi Cat 6, lebih bagus lagi juga bila telah mendukung carrier aggregation 40 Mhz (karena bakal lebih cepat lagi koneksinya)," ujar Rahmadi di sela-sela peresmian jaringan 4G XL di La Piazza, Jakarta, Jumat (19/12/2014).


Rahmadi menambahkan antara ponsel 4G yang masuk kategori kelas atas dan yang menengah tentu experience yang bakal dirasakan juga berbeda. Karena hal itu terkait dengan performa chip yang digunakan.


"Ponsel 4G kelas atas dan menengah punya DSP yang berbeda. Yakni modul yang berfungsi mengubah sinyal analog ke digital yang kemudian dikonversi ke layar ponsel atau pun ke bentuk suara. Chip yang digunakan oleh ponsel kelas atas tentu punya performa yang lebih baik dibanding yang kelas menengah," imbuh Rahmadi.


Selain LG dan Sony, produsen ponsel selanjutnya yang dipastikan akan segera menyusul bekerjasama dengan XL untuk penyediaan ponsel 4G antara lain Apple, Samsung, BlackBerry, HTC, Lenovo dan juga Xiaomi. Bersama mereka, XL akan menghadirkan ponsel-ponsel 4G melalui program bundling dengan banderol harga mulai dari Rp 3 juta sampai Rp 5 jutaan.


(yud/rns)



readmore »»  

Telkom Dirombak, AJS: Kami Tetap Kompak, Solid, Speed, Smart!

Jakarta - Dirombaknya manajemen Telkom dengan sejumlah muka baru ditegaskan oleh Direktur Utama Alex Janangkih Sinaga, tak akan ‎membuat direksi di kubu BUMN telekomunikasi itu terpecah belah.

"‎Kami semua satu sahabat. Sebagian dibesarkan oleh Telkom. Memang ada satu yang dari luar (Heri Sunaryadi) tapi kami sudah kenal lama, dia sering ke Telkom. Jadi nggak ada isu, kami semua tetap solid, speed, smart," kata AJS, sapaan akrabnya dalam jumpa pers perdana direksi baru Telkom di Ritz Carlton, Jakarta, Jumat (19/12/2014).


Heri Sunaryadi sebelum diangkat jadi salah satu direktur di Telkom menjabat sebagai CEO Bahana Group. Ia jadi satu-satunya orang luar Telkom yang menempati posisi strategis ini.


Sementara Abdus Somad Arief dan Herdy Rosadi Harman merupakan direksi yang dibawa dari Telkomsel. Dan yang menjadi muka lama di direksi Telkom saat ini adalah Indra Utoyo, Muhammad Awaluddin, dan Honesti Basyir.


Satu lagi yang masuk jajaran direksi baru adalah Dian Rachmawan. Setelah memimpin Flexi sepuluh tahun silam, Dian pun akhirnya ditarik ke jajaran top level manajemen setelah menunaikan 'tour of duty' membangun akses Telkom International di Hong Kong.


"Jadi total direksi saat ini masih delapan orang. Tidak ada pengurangan maupun perampingan seperti yang diisukan sebelumnya," pungkas AJS yang sebelumnya menjabat Direktur Utama di Telkomsel.


Sedangkan yang duduk di jajaran Komisaris Telkom antara lain Komisaris Utama Hendri Saparini, Komisaris: Dolfie Othniel Fredric Palit, Komisaris: Imam Apriyanto Putro, Komisaris: Hadiyanto, Komisaris Independen: Parikesit Suprapto, Komisaris Independen: Johnny Swandi Sjam, dan Komisaris Independen: Virano Gazi Nasution.


(rou/rns)



readmore »»  

Anggaran Belanja Bos Baru Telkom Bisa Tembus Rp 23 Triliun

Jakarta - Telkom yang baru saja merombak jajaran direksi dan komisarisnya langsung ancang-ancang menatap 2015 dengan menyiapkan alokasi belanja modal yang fleksibel, berkisar Rp 20 triliun hingga Rp 23 triliun untuk menopang ekspansi.

"Sekitar 50% pendanaan akan kita cari dari eksternal. Bisa pinjaman bank atau obligasi,” kata Direktur Telkom Honesti Basyir usai RUPSLB di Ritz Carlton, Jakarta, Jumat (19/12/2014).


Telkom hanya membukukan keuntungan sebesar Rp 16,28 triliun hingga kuartal ketiga 2014 atau naik tipis 3,56% dibandingkan periode sama tahun lalu sebesar Rp 15,725 triliun.


Sedangkan pendapatan sebesar Rp 65,84 triliun atau tumbuh 7,17% dibandingkan periode sama 2013 sebesar Rp 61,4 triliun.


Terkait wacana dari pemerintah untuk mengurangi setoran dividen dari perusahaan BUMN, Direktur Utama Telkom Alex Janangkih Sinaga mengatakan itu adalah sinyal perseroan disuruh bekerja lebih keras.


“Itu artinya kita diminta untuk lebih ekspansif. Pokoknya kami siap, dikurangi atau ditambah setorannya,” kata AJS, sapaan akrab pria yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Utama di Telkomsel ini.


(rou/ash)



readmore »»  

100 BTS Sokong 4G XL

Medan - Komersialisasi layanan 4G Long Term Evolution (LTE) yang dilakukan XL Axiata diiringi dengan penyiapan BTS pendukung. Untuk sementara sudah ada 100 BTS yang siap menyokong 4G untuk tiga kota: Bogor, Yogyakarta serta Medan.

Saat peluncuran layanan 4G LTE di kampus Universitas Sumatera Utara (USU) di Medan, Jumat (19/12/2014), Direktur Service Management XL Ongki Kurniawan menyatakan, Medan merupakan kota pertama di luar Jawa yang dipilih sebagai tempat peluncuran. Pertimbangan utamanya karena tingginya potensi permintaan pelanggan dan ketersediaan alokasi frekuensi.


Untuk kepentingan layanan ini, kata Ongki, total jumlah BTS (Base Transceiver Station) 4G lebih dari 100 BTS. Dari jumlah itu, sekitar 20 di antaranya berada di Medan. Dengan demikian pengguna yang sudah memiliki gadget yang mendukung 4G akan bisa mencoba kecepatan layanan tersebut di Medan.


“Jumlah BTS itu akan terus ditingkatkan sesuai dengan kebutuhan,” kata Ongki.


Disebutkan Ongki, beroperasinya 4G LTE ini juga dapat menjadi peluang bagi ribuan mahasiswa USU. Mereka dapat mengembangkan program atau aplikasi yang mendukung 4G LTE.


Nilai investasi yang dikeluarkan XL untuk menyediakan layanan mobile 4G LTE ini sudah menjadi bagian dari keseluruhan nilai investasi XL di tahun 2014 yang mencapai sekitar Rp 7 triliun.


Untuk memasyarakatkan layanan 4G-LTE ini, XL juga telah menyiapkan ekosistem pendukungnya, seperti penyediaan ponsel, aplikasi digital yang memberikan benefit menarik untuk pelanggan (gratis streaming lagu di Guvera, live streaming nonton pertandingan bola Liga Inggris, video streaming di VIKI, dan konten Muslimku), maupun paket data layanan 4G-LTE


(rul/ash)



readmore »»  

3 Program Andalan Bos Baru Telkom

Jakarta - Direktur Utama Telkom yang baru saja diangkat, Alex Janangkih Sinaga, akan melanjutkan tiga program utama perusahaan yang sudah dijalankan sebelumnya di era Arief Yahya.

Tiga program itu adalah penguatan kinerja Telkomsel, Indonesia Digital Network, dan International Expansion.


"Kami harus perbaiki yang kurang dan perkuat yang sudah kuat," kata AJS, sapaan akrabnya dalam jumpa pers perdana sebagai Dirut Telkom yang baru di Ritz Carlton, Jakarta, Jumat (19/12/2014).


Di bisnis seluler, Telkom akan mendorong Telkomsel selaku anak usaha untuk terus menggeber mobile 4G LTE yang baru seminggu lalu diluncurkan secara komersial.


Telkomsel sejauh ini telah memberikan kontribusi 70‎% bagi total pendapatan Telkom dengan catatan terakhir mencapai Rp 48,4 triliun untuk pendapatan atau tumbuh 10% di kuartal ketiga 2014 dibanding periode tahun sebelumnya Rp 43,39 triliun dengan laba bersih Rp 13,82 triliun.


Dari sisi pembangunan jaringan, Telkomsel dalam sembilan bulan terakhir ini telah membangun 13.‎428 BTS baru atau tumbuh 18,7% dari tahun sebelumnya. Total infrastruktur yang dimiliki operator seluler itu mencapai 83.346 unit dengan 37.082 di antaranya adalah BTS 3G.


Program utama Telkom kedua adalah perluasan penetrasi infrastruktur broadband melalui Indonesia Digital Network. Dalam program ini Telkom akan membangun infrastruktur serat optik yang langsung menuju tier-1 internet melalui kabel laut SEA-ME-WE 5 dan konsorsium SEA-US.


Untuk menghubungkan kedua kabel laut itu, Telkom juga berencana membangun jaringan Indonesia Global Gateway. Ketiga proyek besar ini akan memperkuat infrastruktur Telkom di dalam dan luar negeri.


Program ketiga yang jadi fokus utama adalah pengembangan bisnis internasional melalui ekspansi 10 negara, antara lain di Singapura, Hong Kong, Timor Leste, Australia, Myanmar, Malaysia, Taiwan, Macau, Amerika Serikat, dan Saudi Arabia.


"Jajaran komisaris dan direksi Telkom yang terpilih berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja perusahaan dan siap menjadikan perusahaan kebanggaan Indonesia ini sebagai role model industri telekomunikasi di kawasan regional," pungkas AJS. (rou/ash)



readmore »»  

Video 'Pembunuhan Kim Jong-Un' Beredar di YouTube

Jakarta - Adegan kematian Kim Jong-Un dalam fim The Interview baru-baru ini sempat beredar di dunia maya. Dalam adegan ini Kim Jong-Un digambarkan tewas dalam sebuah helikopter yang meledak akibat terkena misil.

Adegan itu pun didramatisir dengan efek slow motion, menunjukkan detik-detik terbakarnya kepala Kim Jong-Un.Dalam email internal Sony yang dibocorkan ke publik, terungkap bahwa adegan terbakarnya kepala Kim Jong-Un itu juga menjadi kekhawatiran utama Sony.


Seperti dikutip detikINET dari The Verge, Jumat (19/12/2014), CEO Sony Kazuo Hirai meminta Seth Rogen, produser film The Interview, untuk menghilangkan adegan terbakarnya rambut Kim Jong-Un.


Dengan adegan yang seperti ini, tak heran pemerintah Korut marah besar dengan keberadaan film The Interview. Mereka menyebut film ini sebagai 'ajakan untuk berperang' dan berjanji untuk memberikan aksi balasan.


Sejumlah pihak sempat berspekulasi bahwa peretasan jaringan komputer milik Sony Pictures adalah aksi peretas Korut yang mencoba untuk mengembalikan nama baik pemimpin mereka.


Dan belakangan Amerika Serikat akhirnya menyatakan bahwa pelaku peretasan tersebut benar adalah Korut, meski sejak awal pihak Korut telah mengatakan bahwa pihaknya sama sekali tak berkaitan dengan insiden tersebut.


Sony sendiri telah memutuskan untuk tak merilis film The Interview ke pasaran. Itu berkaitan dengan bermacam ancaman tindakan kekerasan yang dilayangkan ke jaringan bioskop jika menayangkan film tersebut.

(asj/fyk)



readmore »»  

Marissa Mayer Tolak Gwyneth Paltrow

Jakarta - Marissa Mayer dikenal sebagai wanita pintar berpendidikan tinggi. Mungkin itu sebabnya, bos cantik Yahoo ini menolak Gwyneth Paltrow. Kabarnya, Mayer menolak mempekerjakan Paltrow karena pemeran Pepper Potts dalam film Iron Man itu tak lulus kuliah.

Kabar ini bersumber dari sebuah artikel di majalah New York Times yang membahas upaya Mayer mengembalikan kejayaan Yahoo. Dalam artikel tersebut diungkapkan, meski Paltrow sukses menulis buku masakan dan blog tentang lifestyle-nya, Mayer tak lantas berminat mempekerjakannya sebagai Contributing Editor untuk Yahoo Food.


"Menurut salah satu eksekutif yang tidak disebutkan namanya, Mayer tidak menyetujui Platrow karena dia tidak menyelesaikan jenjang pendidikannya di universitas," demikian laporan New York Times, seperti dilansir Business Insider, Jumat (19/12/2014).


Soal menciptakan produk teknologi, Mayer digambarkan sangat terobsesi menggunakan data dan matriks sebagai bahan memperkuat keputusannya. Namun ketika berbicara soal memilih orang untuk mengisi sebuah posisi, dia cenderung mengedepankan pemikirannya sendiri.

Ketimbang Gwyneth Paltrow, Mayer akhirnya memilih mantan pembawa berita CBS News Katie Couric. Sebelumnya, Couric sempat memproduksi seri video 'Katie's Take', yakni acara talkshow yang dipandu olehnya dengan menghadirkan ahli di bidang kesehatan dan parenting.



Meski Couric punya kekuatan sebagai bintang, tidak banyak orang yang tertarik mengklik dan menonton videonya. Nyatanya, Mayer mengesampingkan fakta ini. Pada akhirnya, peraih gelar master dari University of Virginia ini akhirnya dipekerjakan Mayer pada pertengahan 2013.


(rns/ash)



readmore »»  

Bos Baru Telkom Ingin Harumkan Nama Perusahaan

Jakarta - Alex Janangkih Sinaga yang baru saja diangkat sebagai Direktur Utama Telkom yang baru langsung pasang target tinggi. Ia ingin membawa BUMN telekomunikasi itu jadi perusahaan yang punya nama besar tak hanya di kancah lokal, tapi juga di mancanegara.

"Telkom sejak lahir di zaman Belanda dulu sudah dibuat untuk bangsa Indonesia. Telkom selalu berkomitmen memberi yang terbaik, jadi role model perusahaan yang baik. Tidak hanya di Indonesia tapi juga di kancah global," kata AJS, panggilan akrabnya dalam jumpa pers perdana sebagai Dirut Telkom di Ritz Carlton, Jakarta, Jumat (19/12/2014).


Hingga triwulan ketiga 2014, Telkom mencatat pertumbuhan kinerja keuangan positif dengan pendapatan Rp 65,84 triliun atau tumbuh 7,1% dibanding periode sama tahun sebelumnya yang mencapai Rp 61,49 triliun.


Pertumbuhan ini didominasi oleh pertumbuhan pendapatan dari‎ sektor data, internet, dan IT services yang mencatat pertumbuhan 15,4% dari Rp 23,33 triliun menjadi Rp 26,91 triliun dengan kontribusi 40,9% dari total pendapatan.


Sementara Earning Before Interest, Taxes, Depreciation, and Amortization (EBITDA) tumbuh 4,2‎% dari Rp 32,27 triliun menjadi Rp 33,63 triliun dan membukukan laba bersih Rp 11,44 triliun.


"Direksi yang baru punya tugas lebih berat dengan dinamika yang terjadi dan turbulensi tinggi. Jadi kami harus perbaiki yang kurang dan perkuat yang sudah kuat. Supaya bisa beri dividen dan mengkoneksikan Indonesia dari Sabang sampai Merauke," pungkas pria yang sebentar lagi melepaskan jabatan lamanya sebagai Direktur Utama Telkomsel itu.


(rou/fyk)



readmore »»  

Komersialisasi 4G XL kok Belum Masuk Jakarta?

http://us.images.detik.com/content/2014/12/19/328/dianxl46.jpgDian Siswarini (dok. xl)


Jakarta - XL Axiata lebih memilih Bogor, Yogyakarta dan Medan sebagai tiga kota perdana untuk komersialisasi 4G LTE-nya. Lantas, bagaimana dengan Jakarta?

Dijelaskan Group Chief Marketing Regional Officer Axiata Dian Siswarini, saat ini jaringan 4G XL berjalan pada frekuensi 900 MHz yang cuma bisa menampung pengguna dalam jumlah terbatas. Terlebih ada operator lain yang telah lebih dulu menyodorkan teknologi 4G di frekuensi sama, yakni Telkomsel.


“Jadi kita menunggu adanya teknologi netral di frekuensi 1800 MHz. Tapi kita dari sisi infrastrukturnya sudah sangat siap, jadi kalau sudah ada (izinnya) sudah langsung bisa,” ujar Dian di sela-sela peresmian jaringan 4G XL di La Piazza, Jakarta, Jumat (19/12/2014).


Pun demikian, jaringan 4G XL sejatinya tetap bisa digunakan pelanggan di ibukota, namun terbatas di titik-titik tertentu. Itu pun sebagian besar di dalam mal, dimana dulu XL pernah melakukan uji coba teknologi 4G di jaringannya.


“Tapi khusus di kelapa gading itu coverage-nya outdoor. XL sendiri memang belum komersialisasi 4G di Jakarta, jadi di titik-titik tersebut sifatnya seperti trial,” imbuh Dian.


Bila izin lisensi 4G di frekuensi 1800 MHz telah didapat, XL juga bakal menjalankan teknologi carrier aggregation. Keuntungan menggunakan carrier aggregation adalah kecepatan data yang diperoleh bisa lebih cepat, bahkan mungkin bisa sampai tembus 100 Mbps.


Jaringan 4G XL yang berjalan di frekuensi 900 MHz ini diklaim sanggup menyodorkan kecepatan internet maksimal 35 Mbps.


“Persiapan sudah kita mulai dari sisi network, transmisi dan BTS. Jadi kalau teknologi netral sudah keluar (di kuartal pertama tahun 2015) bisa langsung cepat dijalankan (carrier aggregation di jaringan 4G),” Dian menandaskan.


(yud/ash)



readmore »»  

Ini Profil Nakhoda Baru Telkom

Jakarta - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) Telkom akhirnya menunjuk Alex Janangkih Sinaga sebagai direktur utama. Berikut profil direksi baru BUMN telekomunikasi ini.

Direktur Utama Alex J. Sinaga


Alex Janangkih Sinaga lahir di Pematang Siantar Sumatra Utara pada 27 September 1961. Sebelumnya dia adalah Dirut Telkomsel yang dijabatnya sejak tahun 2012.


AJS -- begitu sapaannya -- telah merintis karir panjang di Telkom Group. Jauh sebelum ditunjuk sebagai nakhoda utama Telkom, ia pernah dipercaya sebagai Dirut Multimedia Nusantara pada tahun 2007-2012 serta memegang beberapa jabatan strategis di Telkom.


Di antaranya sebagai General Manager Telkom Jakarta Barat, Senior Manager Business Performance of Regional II Division, Head of Fixed Wireless Division serta Head of Enterprise Service Division.


AJS adalah lulusan Teknik Elektro Telekomunikasi dari Institut Teknologi Bandung dan peraih gelar Master dari University of Surrey Guldford, Inggris.


Direktur Innovation & Strategic Portfolio Indra UtoyoNext


(ash/fyk)

readmore »»  

Kejayaan Ponsel Xiaomi Terancam

Jakarta - Xiaomi saat ini boleh dibilang sedang dalam masa kejayaannya. Namun tidak ada yang abadi, sukses perusahaan ponsel asal China itu diprediksi akan berakhir. Apa sebabnya?

Teng Bingsheng, akademisi di Cheung Kong Graduate School of Business memperkirakan kalau Xiaomi masih akan berkibar dengan model bisnisnya saat ini, setidaknya sampai tiga tahun ke depan. Tapi sesudahnya Xiaomi mungkin kelabakan menghadapi persaingan.


"Xiaomi masih akan berkibar. Namun mereka mungkin perlu mengeluarkan lebih banyak anggaran untuk iklan setelah tiga tahun karena brand yang lain akan mengejar," kata Teng yang dikutip detikINET dari Forbes, Jumat (19/12/2014).


Brand yang mulai mengejar Xiaomi misalnya Huawei yang mengandalkan seri Honor ataupun Oppo. Mereka meniru metode Xiaomi berjualan online untuk memangkas biaya. Huawei sudah mengatakan kalau mereka percaya diri akan menyalip Xiaomi di China.


"Makin banyak saja vendor mencoba meniru model online Xiaomi, yang memangkas value Xiaomi di pasar online," ucap Linda Sui, analis di Strategy Analytics.


Profit Xiaomi ternyata juga tak setinggi yang dibayangkan, USD 56 juta di tahun 2013 yang berarti sangat jauh di bawah Apple atau Samsung. Kemudian, sedikitnya portofolio paten membuat mereka rentan kalah jika digugat soal hak cipta.


Seperti yang terjadi di India, penjualan Xiaomi sempat disetop karena melanggar paten Ericsson. Sui pun menyarankan agar Xiaomi memperkuat sektor riset dan pengembangan untuk memperbanyak patennya di masa depan.


(fyk/ash)



readmore »»  

Alex Sinaga Jadi Dirut Telkom

Jakarta - Sesuai desas-desus yang beredar, Alex Janangkih Sinaga resmi didapuk sebagai Direktur Utama Telkom, menggantikan Arief Yahya yang telah menjadi Menteri Pariwisata.

Hal ini setelah Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) menyetujui perubahan susunan Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan pada Jumat (19/12/2014).


Berikut jajaran Direksi Telkom:



  • Direktur Utama: Alex J. Sinaga

  • Direktur: Indra Utoyo

  • Direktur: Abdus Somad Arif

  • Direktur: Heri Sunaryadi

  • Direktur: Herdy Rosadi Harman

  • Direktur: Dian Rachmawan

  • Direktur: Honesti Basyir

  • Direktur: Muhammad Awaluddin




Jajaran Komisaris Telkom:


  • Komisaris Utama: Hendri Saparini

  • Komisaris: Dolfie Othniel Fredric Palit

  • Komisaris: Imam Apriyanto Putro

  • Komisaris: Hadiyanto

  • Komisaris Independen: Parikesit Suprapto

  • Komisaris Independen: Johnny Swandi Sjam

  • Komisaris Independen: Virano Gazi Nasution


(ash/ash)

readmore »»  

XL Resmi Komersialisasi 4G, Jakarta Tak Masuk

Jakarta - XL Axiata resmi melakukan komersialisasi layanan 4G Long Term Evolution (LTE). Namun yang mengejutkan, tak ada nama Jakarta dalam komersialisasi perdana ini. Lantas kota apa saja yang sudah disambangi 4G XL?

Kota yang dimaksud adalah Bogor, Yogyakarta dan Medan. Sementara untuk Jakarta, statusnya masih sebatas trial alias uji coba.


Untuk membuktikan layanan akses data cepat 4G besutannya, XL pun lantas melakukan video call ke tiga kota tersebut.


Menkominfo Rudiantara juga turut hadir dalam peresmian komersialisasi 4G XL yang dilakukan di La Piaza, Kelapa Gading Jakarta. Orang nomor satu Kementerian kominfo ini berharap teknologi 4G dapat dimanfaatkan lebih dari sekadar video call.


"Saya juga berharap agar operator mengembangkan ekosistem 4G, misalnya dengan memastikan ketersediaan handset 4G. sehingga pelanggan dapat mudah merasakannya," ujar Menkominfo, Jumat (19/12/2014).


Menaggapi hal itu, Dian Siswarini, Group Chief Marketing Officer Axiata mengatakan, XL juga telah menyiapkan paket trade-in bagi pelanggan.


Yakni dengan menukarkan ponsel lamanya dengan bundling ponsel XL yang telah mendukung 4G yang disertai iming-iming diskon menarik.


"Bagi pelanggan XL yang ingin merasakan jaringan 4G LTE juga tinggal menukarkan kartu SIM lama dengan uSIM 4G, gratis!" pungkas Dian.


(yud/ash)



readmore »»  

Jalan Terjal Alex Sinaga Menuju Telkom-1

http://us.images.detik.com/content/2014/12/19/328/sektolak46.jpgSerikat Karyawan Telkom berorasi di Graha Merah Putih (dok. Sekar Telkom)


Jakarta - Dirut Telkomsel Alex J. Sinaga disebut sebagai calon terkuat Dirut Telkom. Namun jalan Alex menuju kursi Telkom-1 tidaklah mulus.

Suara miring datang dari Serikat Karyawan (Sekar) Telkom yang berorasi menolak AJS -- sapaan Alex J. Sinaga -- sebagai orang nomor satu di BUMN Telekomunikasi itu.


Orasi tersebut dilakukan mendekati Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) yang digelar siang ini.


"Serikat karyawan Telkom Indonesia menolak calon Direksi Telkom paket Alex J. Sinaga," demikian bunyi spanduk yang dibentangkan anggota Sekar.


Dalam keterangan resminya, Sekar juga menyampaikan penolakan tersebut. Hanya saja tidak disebutkan secara detail alasannya.


Mereka hanya menyebut 8 kriteria yang harus dipenuhi calon Dirut Telkom, yakni:

1. Mampu meningkatkan kesejahteraan Karyawan sesuai UU No. 13 Tahun 2003 & Kesejahteraan pensiunan sesuai UU No. 11 Tahun 1992.

2. Lulus KPK clearance

3. Memiliki integritas yang tinggi (jujur & amanah) serta menjunjung tinggi asas GCG (good corporate governance) secara riil di perusahaan.

4. Nasionalis.

5. Profesional

6. Memiliki visi dan misi yang jelas tentang pengembangan bisnis Telkom di masa yang akan datang.

7. Mampu meningkatkan kinerja perusahaan secara riil dan bersih (anti bodong).

8. Mampu menjaga kelangsungan hidup perusahaan.


"Sekar menegaskan bahwa kriteria tersebut di atas adalah wajib dipenuhi agar terjadi peningkatan kemajuan perusahaan, peningkatan kesejahteraan karyawaan dan peningkatan kesejahteraan pensiunan. Jika dipilih calon yang bertentangan dan atau tidak memenuhi kriteria tersebut di atas Serikat Karyawan Telkom akan menolak keras," bunyi pernyataan Sekar.


"Berdasarkan track record dan pertimbangan yang mendalam, Serikat Karyawan Telkom menolak paket Alex J. Sinaga," pungkasnya.


(ash/fyk)



readmore »»  

Ini Cara Bakrie Telecom Bayar Utang Rp 11,3 Triliun

Jakarta - PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL) saat ini punya berbagai utang yang jumlahnya Rp 11,3 triliun. Perusahaan telekomunikasi Grup Bakrie itu sudah punya rencana untuk melunasi utangnya.

Seperti dikutip dari bahan paparan publik perseroan, Jumat (19/12/2014), beberapa opsi pembayaran yang sudah disiapkan Perseroan mulai dari mencicil sampai 'menyulap' utang tersebut jadi kepemilikan saham.


Total utang operator Esia ini didapat setelah adanya Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) dari Pengadilan Niaga di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.


PKPU ini muncul setelah salah satu vendor Bakrie Telecom yaitu PT Netwave Multi Media mengajukan permohoan ke pengadilan atas tagihan Rp 4,7 miliar yang belum dibayarkan perusahaan telekomunikasi Grup Bakrie tersebut.


Berikut ini rincian cara Bakrie Telecom membayar utang-utangnya:



  • Utang BHP dan USO sebesar Rp 1,2 triliun akan dilunasi secara tunai didahulukan bertahap dengan tenor 10 tahun.

  • Utang Usaha sebesar Rp 2,4 triliun akan dilunasi dengan pembayaran tunai sampai dengan Rp 3 miliar bertahap selama 84 bulan. Untuk jumlah di atas Rp 3 miliar, sebanyak 70% Mandatory Convertible Bond–A (MCB-A) yang dapat dikonversikan menjadi saham pada harga Rp 200 per lembar, sedangkan 30% sisanya pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan.

  • Utang Tower Providers sebesar Rp 1,3 triliun akan dilunasi dengan pembayaran tunai sampai dengan Rp 3 miliar bertahap selama 84 bulan. Untuk jumlah di atas Rp 3 miliar, sebanyak 70% MCB-A, sedangkan 30% sisanya pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan. Sisa masa kontrak konversi 100% MCB-A

  • Utang Dana Hasil Wesel Senior sebesar Rp 5,4 triliun sebanyak 70% MCB-A, sedangkan 30% sisanya pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan.

  • Utang Akibat Derivatif sebesar Rp 185 miliar sebanyak 70% MCB-A, sedangkan 30% sisanya pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan.

  • Utang Afiliasi sebesar Rp 73,7 miliar sebanyak konversi 100% MCB-A.

  • Utang Dengan Jaminan sebesar Rp 625 miliar akan dilunasi dengan pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan.

  • Utang Pembiayaan Kendaraan sebesar Rp 2,6 miliar dibayarkan sesuai perjanjian awal.


(ang/ash)

readmore »»  

Ahli Menyulap Wajah, Hot Mama Ini Melesat di YouTube

Jakarta - Wanita cantik ini memang benar-benar jago make up sehingga bisa 'berubah' wajah menjadi begitu mirip tokoh-tokoh terkenal. Tak heran jika dia mendadak tenar di internet dengan jutaan pengikut di YouTube.

Kandee Johnson, demikian namanya, sudah memiliki 700 ribu follower di Instagram serta sekitar 2,7 subscriber di channel YouTube yang dikelolanya. Para penggemar tertarik dengan fotonya berubah wujud ataupun tips kecantikan yang ia berikan.


Dengan keahliannya, ia bisa mengubah wajah menjadi mirip Angelina Jolie, tokoh film Frozen, Putri Salju, Taylor Swift sampai Gwen Stefanie. Beberapa orang pun memuji kalau hasil make up Kandee malah terlihat lebih cantik dari tokoh yang ia tiru.


Kandee juga punya blog sendiri dan sekarang sering diundang ke berbagai acara. Wanita single parent yang sudah punya empat anak ini masih terlihat cantik. Saat ini, dikutip detikINET dari DailyMail, Jumat (19/12/2014), dia kencan dengan kontestan American Idol, Michael Castro.


"Aku upload video pertamaku di tahun 2009. Aku pikir akan menyenangkan untuk mengajarkan orang-orang tentang tips dan trik yang kulakukan," tulisnya di blog.


"Aku kaget karena jutaan orang telah melihat videoku. Aku tidak bisa percaya kalau jutaan orang telah jadi subscriber di YouTube," tambahnya. "Aku merasa diberkati untuk membagikan apa yang kutahu,"


(fyk/ash)



readmore »»  

6 Aplikasi Paling Happening

Sepanjang tahun 2014 banyak aplikasi-aplikasi menarik yang ramai digunakan bahkan menjadi bahan perbincangan di antara pengguna gadget.

Ada yang seru, menarik, namun ada juga yang mengundang kontroversi. Semuanya punya porsi masing-masing.


Berikut detikINET rangkumkan beberapa aplikasi menarik di tahun ini, mulai dari game sampai aplikasi yang mendukung digital lifestyle:



readmore »»  

'Facebook Bakal Bernasib Seperti Yahoo'

Jakarta - Saat era dotcom booming, Yahoo mencapai kapitalisasi pasar USD 128 miliar dan pendapatan iklan yang tumbuh pesat. Kini kejayaan Yahoo runtuh, kapitalisasi pasarnya kurang dari USD 10 miliar.

Alasannya, perusahaan yang membeli iklan Yahoo bukan para pengiklan brand tradisional, melainkan perusahaan yang membeli iklan TV dan majalah. Mereka membayar dalam jumlah banyak untuk menjadi mitra kerja resmi Yahoo di berbagai sektor.


Uang yang mereka belanjakan untuk iklan tidak datang dari keuntungan mereka sendiri, namun dari investasi yang dibuat oleh pemilik modal. Ketika era dotcom meredup, pendanaan dari pemilik modal untuk startup mengering. Sumber pendapatan Yahoo pun ikut melayang.


Dalam email yang bocor akibat hacking yang menimpa Sony, seperti dilansir Business Insider, Jumat (19/12/2014), CEO Snapchat Evan Spiegel mengatakan nasib sama tengah menanti Facebook.


Dia meyakini bahwa pendapatan Facebook juga akan sangat tergantung pada startup yang disokong pemodal yang membeli trafik dan pengguna. Menurut Spiegel, Facebook saat ini sedang dalam bahaya karena mulai memperlihatkan semakin menurunnya user engagement dan daya tarik terbatas bagi pengiklan.


"Ini memerlukan pertolongan karena mengindikasikan para pengiklan besar belum beranjak ke platform mobile Facebook dan pertumbuhan pendapatan mobile dikendalikan oleh perusahaan teknologi yang kebanyakan didanai pemodal," sebutnya dalam percakapan email.


Menarik memahami konteks percakapan email Spiegel. Karena tak lama setelah memutuskan menolak tawaran akuisisi Facebook senilai lebih dari USD 3 miliar, Spiegel rupanya mengirim memo kepada para investor.


Pada dasarnya, Spiegel mencoba meyakinkan para investornya bahwa Snapchat memiliki masa depan lebih baik sebagai perusahaan independen ketimbang berada di dalam Facebook.


Seperti diketahui, serangan hacking yang menimpa Sony Pictures tak hanya merugikan Sony Entertainment. Bocornya email yang mengungkap rahasia di balik upaya Facebook menawar Snapchat juga membuat CEO Snapchat Evan Spiegel stres.


(rns/ash)



readmore »»  

Ini Cara Bakrie Telecom Bayar Utang Rp 11,3 Triliun

Jakarta - PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL) saat ini punya berbagai utang yang jumlahnya Rp 11,3 triliun. Perusahaan telekomunikasi Grup Bakrie itu sudah punya rencana untuk melunasi utangnya.

Seperti dikutip dari bahan paparan publik perseroan, Jumat (19/12/2014), beberapa opsi pembayaran yang sudah disiapkan Perseroan mulai dari mencicil sampai 'menyulap' utang tersebut jadi kepemilikan saham.


Total utang operator Esia ini didapat setelah adanya Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) dari Pengadilan Niaga di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.


PKPU ini muncul setelah salah satu vendor Bakrie Telecom yaitu PT Netwave Multi Media mengajukan permohoan ke pengadilan atas tagihan Rp 4,7 miliar yang belum dibayarkan perusahaan telekomunikasi Grup Bakrie tersebut.


Berikut ini rincian cara Bakrie Telecom membayar utang-utangnya:



  • Utang BHP dan USO sebesar Rp 1,2 triliun akan dilunasi secara tunai didahulukan bertahap dengan tenor 10 tahun.

  • Utang Usaha sebesar Rp 2,4 triliun akan dilunasi dengan pembayaran tunai sampai dengan Rp 3 miliar bertahap selama 84 bulan. Untuk jumlah di atas Rp 3 miliar, sebanyak 70% Mandatory Convertible Bond–A (MCB-A) yang dapat dikonversikan menjadi saham pada harga Rp 200 per lembar, sedangkan 30% sisanya pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan.

  • Utang Tower Providers sebesar Rp 1,3 triliun akan dilunasi dengan pembayaran tunai sampai dengan Rp 3 miliar bertahap selama 84 bulan. Untuk jumlah di atas Rp 3 miliar, sebanyak 70% MCB-A, sedangkan 30% sisanya pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan. Sisa masa kontrak konversi 100% MCB-A

  • Utang Dana Hasil Wesel Senior sebesar Rp 5,4 triliun sebanyak 70% MCB-A, sedangkan 30% sisanya pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan.

  • Utang Akibat Derivatif sebesar Rp 185 miliar sebanyak 70% MCB-A, sedangkan 30% sisanya pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan.

  • Utang Afiliasi sebesar Rp 73,7 miliar sebanyak konversi 100% MCB-A.

  • Utang Dengan Jaminan sebesar Rp 625 miliar akan dilunasi dengan pembayaran bertahap dengan tenor 66 bulan.

  • Utang Pembiayaan Kendaraan sebesar Rp 2,6 miliar dibayarkan sesuai perjanjian awal.


(ang/ash)

readmore »»  

Ahli Menyulap Wajah, Hot Mama Ini Melesat di YouTube

Jakarta - Wanita cantik ini memang benar-benar jago make up sehingga bisa 'berubah' wajah menjadi begitu mirip tokoh-tokoh terkenal. Tak heran jika dia mendadak tenar di internet dengan jutaan pengikut di YouTube.

Kandee Johnson, demikian namanya, sudah memiliki 700 ribu follower di Instagram serta sekitar 2,7 subscriber di channel YouTube yang dikelolanya. Para penggemar tertarik dengan fotonya berubah wujud ataupun tips kecantikan yang ia berikan.


Dengan keahliannya, ia bisa mengubah wajah menjadi mirip Angelina Jolie, tokoh film Frozen, Putri Salju, Taylor Swift sampai Gwen Stefanie. Beberapa orang pun memuji kalau hasil make up Kandee malah terlihat lebih cantik dari tokoh yang ia tiru.


Kandee juga punya blog sendiri dan sekarang sering diundang ke berbagai acara. Wanita single parent yang sudah punya empat anak ini masih terlihat cantik. Saat ini, dikutip detikINET dari DailyMail, Jumat (19/12/2014), dia kencan dengan kontestan American Idol, Michael Castro.


"Aku upload video pertamaku di tahun 2009. Aku pikir akan menyenangkan untuk mengajarkan orang-orang tentang tips dan trik yang kulakukan," tulisnya di blog.


"Aku kaget karena jutaan orang telah melihat videoku. Aku tidak bisa percaya kalau jutaan orang telah jadi subscriber di YouTube," tambahnya. "Aku merasa diberkati untuk membagikan apa yang kutahu,"


(fyk/ash)



readmore »»  

'Facebook Bakal Bernasib Seperti Yahoo'

Jakarta - Saat era dotcom booming, Yahoo mencapai kapitalisasi pasar USD 128 miliar dan pendapatan iklan yang tumbuh pesat. Kini kejayaan Yahoo runtuh, kapitalisasi pasarnya kurang dari USD 10 miliar.

Alasannya, perusahaan yang membeli iklan Yahoo bukan para pengiklan brand tradisional, melainkan perusahaan yang membeli iklan TV dan majalah. Mereka membayar dalam jumlah banyak untuk menjadi mitra kerja resmi Yahoo di berbagai sektor.


Uang yang mereka belanjakan untuk iklan tidak datang dari keuntungan mereka sendiri, namun dari investasi yang dibuat oleh pemilik modal. Ketika era dotcom meredup, pendanaan dari pemilik modal untuk startup mengering. Sumber pendapatan Yahoo pun ikut melayang.


Dalam email yang bocor akibat hacking yang menimpa Sony, seperti dilansir Business Insider, Jumat (19/12/2014), CEO Snapchat Evan Spiegel mengatakan nasib sama tengah menanti Facebook.


Dia meyakini bahwa pendapatan Facebook juga akan sangat tergantung pada startup yang disokong pemodal yang membeli trafik dan pengguna. Menurut Spiegel, Facebook saat ini sedang dalam bahaya karena mulai memperlihatkan semakin menurunnya user engagement dan daya tarik terbatas bagi pengiklan.


"Ini memerlukan pertolongan karena mengindikasikan para pengiklan besar belum beranjak ke platform mobile Facebook dan pertumbuhan pendapatan mobile dikendalikan oleh perusahaan teknologi yang kebanyakan didanai pemodal," sebutnya dalam percakapan email.


Menarik memahami konteks percakapan email Spiegel. Karena tak lama setelah memutuskan menolak tawaran akuisisi Facebook senilai lebih dari USD 3 miliar, Spiegel rupanya mengirim memo kepada para investor.


Pada dasarnya, Spiegel mencoba meyakinkan para investornya bahwa Snapchat memiliki masa depan lebih baik sebagai perusahaan independen ketimbang berada di dalam Facebook.


Seperti diketahui, serangan hacking yang menimpa Sony Pictures tak hanya merugikan Sony Entertainment. Bocornya email yang mengungkap rahasia di balik upaya Facebook menawar Snapchat juga membuat CEO Snapchat Evan Spiegel stres.


(rns/ash)



readmore »»  

6 Aplikasi Paling Happening

Sepanjang tahun 2014 banyak aplikasi-aplikasi menarik yang ramai digunakan bahkan menjadi bahan perbincangan di antara pengguna gadget.

Ada yang seru, menarik, namun ada juga yang mengundang kontroversi. Semuanya punya porsi masing-masing.


Berikut detikINET rangkumkan beberapa aplikasi menarik di tahun ini, mulai dari game sampai aplikasi yang mendukung digital lifestyle:



readmore »»  

'Facebook Bakal Bernasib Seperti Yahoo '

Jakarta - Saat era dotcom booming, Yahoo mencapai kapitalisasi pasar USD 128 miliar dan pendapatan iklan yang tumbuh pesat. Kini kejayaan Yahoo runtuh, kapitalisasi pasarnya kurang dari USD 10 miliar.

Alasannya, perusahaan yang membeli iklan Yahoo bukan para pengiklan brand tradisional, melainkan perusahaan yang membeli iklan TV dan majalah. Mereka membayar dalam jumlah banyak untuk menjadi mitra kerja resmi Yahoo di berbagai sektor.


Uang yang mereka belanjakan untuk iklan tidak datang dari keuntungan mereka sendiri, namun dari investasi yang dibuat oleh pemilik modal. Ketika era dotcom meredup, pendanaan dari pemilik modal untuk startup mengering. Sumber pendapatan Yahoo pun ikut melayang.


Dalam email yang bocor akibat hacking yang menimpa Sony, seperti dilansir Business Insider, Jumat (19/12/2014), CEO Snapchat Evan Spiegel mengatakan nasib sama tengah menanti Facebook.


Dia meyakini bahwa pendapatan Facebook juga akan sangat tergantung pada startup yang disokong pemodal yang membeli trafik dan pengguna. Menurut Spiegel, Facebook saat ini sedang dalam bahaya karena mulai memperlihatkan semakin menurunnya user engagement dan daya tarik terbatas bagi pengiklan.


"Ini memerlukan pertolongan karena mengindikasikan para pengiklan besar belum beranjak ke platform mobile Facebook dan pertumbuhan pendapatan mobile dikendalikan oleh perusahaan teknologi yang kebanyakan didanai pemodal," sebutnya dalam percakapan email.


Menarik memahami konteks percakapan email Spiegel. Karena tak lama setelah memutuskan menolak tawaran akuisisi Facebook senilai lebih dari USD 3 miliar, Spiegel rupanya mengirim memo kepada para investor.


Pada dasarnya, Spiegel mencoba meyakinkan para investornya bahwa Snapchat memiliki masa depan lebih baik sebagai perusahaan independen ketimbang berada di dalam Facebook.


Seperti diketahui, serangan hacking yang menimpa Sony Pictures tak hanya merugikan Sony Entertainment. Bocornya email yang mengungkap rahasia di balik upaya Facebook menawar Snapchat juga membuat CEO Snapchat Evan Spiegel stres.


(rns/ash)



readmore »»  

'Bunuh' ChatOn, Samsung Menyerah di Perang Pesan Instan

Jakarta - Ketatnya persaingan layanan pesan instan sangat dirasakan Samsung yang punya ChatOn. Meski telah berusaha mendongkrak jumlah penggunanya dengan menginstalnya secara default pada ponsel Androidnya, akhirnya Samsung menyerah.

Padahal Vendor Korea Selatan ini sempat mengklaim layanan pesan cepat ChatOn sudah punya sekitar 100 juta pengguna. Namun memang tak jelas apakah jumlah tersebut merupakan pengguna aktif atau sebatas terdaftar pada layanan ChatOn.


Seperti detikINET kutip dari Engadget, Jumat (19/12/2014), Samsung memastikan akan membunuh layanan pesan instannya itu per 1 Februari mendatang. Tapi tak sepenuhnya dimatikan, karena khusus untuk wilayah Amerika Serikat masih dipertahankan.


Mungkin di Negeri Paman Sam itu jumlah penggunanya lumayan tinggi sehingga Samsung butuh waktu bila ingin mematikan layanan pesan instannya di sana. Pun begitu, untuk pengguna di daerah lain, Samsung sudah mewanti-wanti agar pengguna mem-backup datanya.


Pasar layanan pesan instan sendiri memang tengah pada puncaknya saat ini. Banyak pengembang yang berlomba-lomba menawarkan pesan instan besutannya masing-masing, bahkan Facebook dan Path yang notebene merupakan pemain media sosial sampai memisahkan fitur chatting-nya demi ikut masuk ke layanan pesan instan.


Namun jumlah pengguna terbesar layanan pesan instan saat ini masih dipegang oleh WhatsApp yang sudah punya sekitar 600 juta pengguna. Sementara di posisi kedua ditempati oleh Facebook yang punya 500 juta pengguna aktif. Kemudian disusul oleh Line di tempat ketiga yang dalam laporannya mengaku punya 450 juta pengguna.


(yud/ash)



readmore »»  

Tolak Berteman di Facebook, Nenek Dianiaya Cucu Durhaka

Florida, AS - Seorang nenek dianiaya oleh cucunya sendiri. Padahal penyebabnya sangat sepele, cucu durhaka itu tidak senang karena neneknya tak mau berteman dengannya di Facebook.

Sang cucu bernama Rachel Anne Hayes bermukim di Florida, Amerika Serikat. Sang nenek telah berusia 72 tahun sehingga sudah seharusnya Rachel merawatnya dengan kasih sayang. Tapi sayangnya tidak demikian.


Jadi ceritanya, Rachel mengunjungi rumah sang nenek, kemudian memintanya berteman di Facebook. Tapi sang nenek tidak mau berteman dengan alasan nama Rachel di Facebook terlalu aneh. Kalau Rachel mau ganti nama, barulah neneknya mau berteman.


Tapi Rachel tidak terima dan bertengkar hebat. Gilanya, Rachel kemudian naik pitam dan menampar sang nenek berulang kali. Beruntung si nenek dapat masuk ke kamar kemudian mengunci pintu sehingga penganiayaan itu berhenti.


Seperti dikutip detikINET dari Huffington Post, Jumat (19/12/2014), kasus itu sampai ke polisi setempat dan Rachel langsung ditangkap. Ia didakwa terkait tindak penganiayaan pada orang tua, dalam kasus ini neneknya sendiri.


Menurut kepolisian setempat, Rachel ternyata berada dalam pengaruh alkohol sehingga tega menganiaya neneknya itu. Menurut catatan polisi, dia juga sudah beberapa kali ditangkap karena tindak kekerasan lainnya.

(fyk/ash)



readmore »»  

'Bunuh' ChatOn, Samsung Menyerah di Perang Pesan Instan

Jakarta - Ketatnya persaingan layanan pesan instan sangat dirasakan Samsung yang punya ChatOn. Meski telah berusaha mendongkrak jumlah penggunanya dengan menginstalnya secara default pada ponsel Androidnya, akhirnya Samsung menyerah.

Padahal Vendor Korea Selatan ini sempat mengklaim layanan pesan cepat ChatOn sudah punya sekitar 100 juta pengguna. Namun memang tak jelas apakah jumlah tersebut merupakan pengguna aktif atau sebatas terdaftar pada layanan ChatOn.


Seperti detikINET kutip dari Engadget, Jumat (19/12/2014), Samsung memastikan akan membunuh layanan pesan instannya itu per 1 Februari mendatang. Tapi tak sepenuhnya dimatikan, karena khusus untuk wilayah Amerika Serikat masih dipertahankan.


Mungkin di Negeri Paman Sam itu jumlah penggunanya lumayan tinggi sehingga Samsung butuh waktu bila ingin mematikan layanan pesan instannya di sana. Pun begitu, untuk pengguna di daerah lain, Samsung sudah mewanti-wanti agar pengguna mem-backup datanya.


Pasar layanan pesan instan sendiri memang tengah pada puncaknya saat ini. Banyak pengembang yang berlomba-lomba menawarkan pesan instan besutannya masing-masing, bahkan Facebook dan Path yang notebene merupakan pemain media sosial sampai memisahkan fitur chatting-nya demi ikut masuk ke layanan pesan instan.


Namun jumlah pengguna terbesar layanan pesan instan saat ini masih dipegang oleh WhatsApp yang sudah punya sekitar 600 juta pengguna. Sementara di posisi kedua ditempati oleh Facebook yang punya 500 juta pengguna aktif. Kemudian disusul oleh Line di tempat ketiga yang dalam laporannya mengaku punya 450 juta pengguna.


(yud/ash)



readmore »»  

Tolak Berteman di Facebook, Nenek Dianiaya Cucu Durhaka

Florida, AS - Seorang nenek dianiaya oleh cucunya sendiri. Padahal penyebabnya sangat sepele, cucu durhaka itu tidak senang karena neneknya tak mau berteman dengannya di Facebook.

Sang cucu bernama Rachel Anne Hayes bermukim di Florida, Amerika Serikat. Sang nenek telah berusia 72 tahun sehingga sudah seharusnya Rachel merawatnya dengan kasih sayang. Tapi sayangnya tidak demikian.


Jadi ceritanya, Rachel mengunjungi rumah sang nenek, kemudian memintanya berteman di Facebook. Tapi sang nenek tidak mau berteman dengan alasan nama Rachel di Facebook terlalu aneh. Kalau Rachel mau ganti nama, barulah neneknya mau berteman.


Tapi Rachel tidak terima dan bertengkar hebat. Gilanya, Rachel kemudian naik pitam dan menampar sang nenek berulang kali. Beruntung si nenek dapat masuk ke kamar kemudian mengunci pintu sehingga penganiayaan itu berhenti.


Seperti dikutip detikINET dari Huffington Post, Jumat (19/12/2014), kasus itu sampai ke polisi setempat dan Rachel langsung ditangkap. Ia didakwa terkait tindak penganiayaan pada orang tua, dalam kasus ini neneknya sendiri.


Menurut kepolisian setempat, Rachel ternyata berada dalam pengaruh alkohol sehingga tega menganiaya neneknya itu. Menurut catatan polisi, dia juga sudah beberapa kali ditangkap karena tindak kekerasan lainnya.

(fyk/ash)



readmore »»  

Bakrie Telecom Punya Utang Rp 11 Triliun

Jakarta - PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL) saat ini sedang dalam proses Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) untuk melunasi kewajibannya yang mencapai Rp 11 triliun. Berikut rincian utangnya.

PKPU ini muncul setelah salah satu vendor Bakrie Telecom yaitu PT Netwave Multi Media mengajukan permohoan ke pengadilan atas tagihan Rp 4,7 miliar yang belum dibayarkan perusahaan telekomunikasi Grup Bakrie tersebut.


Akhirnya Pengadilan Niaga di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat mengeluarkan putusan pada 10 November, yang memutuskan pemberian PKPU sementara kepada BTEL selama 30 hari sejak tanggal putusan.


Setelah hasil verifikasi PKPU, diketahui total utang Bakrie Telecom mencapai Rp 11,3 triliun. Perseroan juga sudah punya rencana untuk membayar utang-utangnya ini.


Berikut rincian utang operator Esia itu setelah hasil verifikasi PKPU per 5 Desember 2014, seperti dikutip dari bahan paparan publik perseroan, Jumat (19/12/2014).



  • Utang BHP dan USO sebesar Rp 1,2 triliun

  • Utang Usaha sebesar Rp 2,4 triliun

  • Utang Tower Providers sebesar Rp 1,3 triliun

  • Utang Dana Hasil Wesel Senior sebesar Rp 5,4 triliun

  • Utang Akibat Derivatif sebesar Rp 185 miliar

  • Utang Afiliasi sebesar Rp 73,7 miliar

  • Utang Dengan Jaminan sebesar Rp 625 miliar

  • Utang Pembiayaan Kendaraan sebesar Rp 2,6 miliar


(ang/fyk)

readmore »»