Direktur Keuangan Telkom Santer Digeser

Jakarta - Beberapa jam sebelum Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB), geser-geser di tataran direksi Telkom makin mencuat.

Menurut sumber detikINET, posisi Direktur Keuangan Telkom yang saat ini dijabat Honesti Basyir bakal kena geser.


"Nanti tunggu saja penggantinya," ujar si sumber.


Sebelum menjabat Direktur Keuangan Telkom, Honesti Basyir merupakan Vice President Strategic Business Development Direktorat IT Solution & Strategic Portfolio Telkom.


Pria kelahiran Padang 24 Juni 1968 ini meraih gelar sarjana Teknik Industri Institut Teknologi Bandung (1992), serta S2 Corporate Finance Sekolah Tinggi Manajemen Bandung (2004).


Perubahan juga bakal terjadi untuk posisi Komisaris Utama Telkom yang ikut lowong sejak ditinggalkan Jusman Syafii Djamal yang terpilih menjadi Komisaris Utama di Garuda Indonesia.


Adapun posisi Direktur Utama Telkom, calon kuatnya adalah Alex J. Sinaga yang saat ini menjabat sebagai Direktur Utama Telkomsel. Alex disebut berada di posisi terdepan, melewati Ririek Adriansyah (Director of Wholesale & International Service) dan Indra Utoyo (Plt Direktur Utama Telkom).


(ash/fyk)