Polytron Makin Agresif

Jakarta - Pemilik brand lokal Polytron -- PT Hartono Istana Teknologi -- mengarungi tahun 2013 dengan begitu agresif. Dari semula hanya bermain di segmen audio, video dan home appliances, kini Polytron juga gencar ekspansi ke bisnis ponsel.

Bahkan, bisnis telepon genggam perusahaan yang didirikan di Kudus, Jawa Tengah ini diklaim semakin berkembang dan mampu melampui brand lokal smartphone Android lainnya.


Santo Kadarusman selaku Public Relations dan Marketing Event Manager Polytron menyebut bahwa perusahaan yang digawanginya itu telah menutup tahun 2013 dengan prestasi.


"Polytron meluncurkan lebih dari 20 produk baru, 7 penghargaan yang didapat, menambah beberapa gerai service center dan semakin aktif di sosial media serta mencatat perkembangan pertumbuhan penjualan audio 5%, TV 10%, refrigerator 10%, water dispenser, washing machine dan AC 15% serta DVD 20%. Ini merupakan prestasi gemilang pada tutup tahun 2013," papar Santo, dalam keterangannya, Minggu (29/12/2013).


Di bisnis ponsel, Polytron pada akhir tahun 2013 ini merilis smartphone terbaru Prime 5 W9500. Produk ini pun diklaim disambut antusias, dimana dalam waktu 10 hari habis terjual ratusan unit.


Selain itu, Polytron juga gencar dalam sosialisasi big screen melalui jaringan e-commerce. Big screen LED TV yang dipasarkan Polytron di akhir tahun ini adalah PLD 50T951A dan PLD 40T851.


Sampai saat ini, penguasaan teknologi Polytron tercatat sudah 9 yang Patent Granted dan 29 yang Patent Pending. Total 38 paten yang dipatenkan di Amerika Serikat, Kanada dan Indonesia.


"Beberapa rencana ke depan untuk Polytron adalah menambah jenis untuk produk kategori audio video, home appliances dan ponsel, menambah jalur distribusi dan juga menambah service centre untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan," kata Santo.


"Kemudian mengikuti perkembangan teknologi dengan mengembangkan produk-produk masa depan seperti digital music player, multi media centre, dan lainnya serta meningkatkan ekspor produk Polytron ke beberapa negara di seluruh dunia," tutup Santo.


(ash/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Micro.Cloud, Cara Sederhana Cicipi Cloud

Jakarta - Dalam beberapa tahun terakhir, komputasi awan atau yang lebih dikenal dengan cloud computing telah berkembang dan menjadi tren TI bagi banyak perusahaan dalam penerapan strategi TI mereka secara keseluruhan.

Teknologi cloud computing menjadi konsep bisnis yang menjanjikan dan menjadi segmen yang tumbuh paling cepat di industri TI.


Banyak penyedia layanan cloud computing menawarkan berbagai keuntungan dan manfaat lebih bagi para pelanggannya, seperti analisis big data, layanan aplikasi, dan menyediakan arena 'playing field' alias kondisi atau lingkungan dimana kompetisi berlangsung bagi usaha kecil dengan harga terjangkau.


Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, Indonesian Cloud, perusahaan lokal penyedia jasa konsultasi cloud dan hosting, belum lama ini meluncurkan Micro.Cloud yang cocok untuk perusahaan yang menekankan kesederhanaan ketika mengadopsi cloud.


Layanan Micro.Cloud sendiri terdiri atas 1 CPU, 2 GB RAM, dan 40 GB storage dan diklaim ideal bagi perusahaan yang menginginkan hosting di cloud dengan harga terjangkau.


Layanan ini lebih ditujukan kepada penyedia bisnis online, usaha kecil menengah/SMB, atau untuk hosting web server/server aplikasi web (yang mendukung load balancing).


Neil Cresswell, Managing Director Indonesian Cloud mengatakan, Micro.Cloud dirancang terutama untuk upgrade para pelanggan yang sebelumnya telah menggunakan VPS (Virtual Private Server) atau layanan co-location sederhana, tapi sekarang menginginkan adanya peningkatan layanan yang disediakan oleh teknologi cloud yang sebenarnya.


"Micro.Cloud sangat tepat bagi pelanggan yang menginginkan web server yang fleksibel dan sederhana. Micro.Cloud dapat di-upgrade menjadi 2 CPU, 8 GB RAM , dan 2 TB storage," Neil menambahkan.


(ash/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

'Mahar Perkawinan' XL-Axis Digoyang, Kominfo Pasang Badan

Jakarta - Ibarat sebuah pernikahan, bersatunya XL Axiata dan Axis Telekom Indonesia direstui Kementerian Kominfo dengan sejumlah mahar. Salah satunya terkait frekuensi.

Namun mahar frekuensi yang diputuskan Menkominfo Tifatul Sembiring itu tak lantas diterima semua pihak. Kekecewaan bahkan sampai diutarakan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa.


Seperti diketahui, berdasarkan surat Menkominfo No. 1147/M.KOMINFO/UM.01.01/11/2013 tertanggal 28 November 2013, Menkominfo menyetujui permohonan merger-akuisisi XL dan Axis.


Persetujuan itu diberikan dengan syarat dikembalikannya 10 MHz di frekuensi 2100 MHz eks Axis, sedangkan frekuensi sejumlah 15 MHz di 1800 MHz diberikan seluruhnya kepada XL. Nah, keputusan inilah yang menjadi sorotan.


Menurut Hatta, frekuensi adalah bagian dari sumber daya terbatas yang dikelola negara. Untuk itu harus dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kepentingan negara.


"Itu kan (frekuensi-red.) sumber daya terbatas, jadi harus dimanfaatkan untuk kepentingan negara, bukan untuk kepentingan asing," tegas Hatta beberapa waktu lalu.


Sesuai aturan, lanjut Hatta, frekuensi sejatinya tidak bisa langsung dipindahtangankan. Namun harus dimanfaatkan untuk memberikan pendapatan kepada negara. Hal inilah yang dinilai Hatta harusnya dijalankan Tifatul terkait aksi merger XL-Axis.Next


(ash/ash)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Lelang Keperawanan di Internet, Catarina Ditawari Kawin Kontrak

Brasilia - Mahasiswi asal Brasil ini memang tak kapok melelang keperawanannya. Ya, Catarina Migliorini kembali melelang keperawanannya untuk ketiga kalinya di internet. Bahkan dia juga mempertimbangkan untuk kawin kontrak.

Sudah hampir 15 bulan sejak Catarina Migliorini ditawari USD 780 ribu atau Rp 9,1 M untuk keperawanannya dari jutawan Jepang. Namun kesepakatan tidak terwujud.


Kali ini melalui situs web sendiri VirginsWanted2.com, Catarina melelang keperawanannya. Lelang terakhir itu seharusnya berakhir 12 Desember lalu tapi dia telah memperpanjang hari terakhir untuk tawaran pada 12 Februari 2014.


"Saya memutuskan untuk melanjutkan karena saya menerima proposal dari seorang jutawan Arab dan aku berpikir tentang hal itu, proposal ini melibatkan pernikahan mungkin," katanya seperti dilansir dari The Huffington Post, Minggu (29/12/2013).


Terakhir, dirinya mengaku telah menerima tawaran sebesar USD 440 ribu. Namun, dirinya berpikir untuk memperpanjang proses lelang dengan berharap uang yang lebih banyak dan kemungkinan tawaran menikah.


Catarina mengaku sering berhubungan dengan jutawan Arab yang tidak disebutkan namanya itu melalui Skype. Perempuan 23 tahun itu juga mengatakan jika jutawan Arab itu mengaku sebagai 'Muslim progresif'.


"Dia menunjukkan jika dia sangat romantis. Dia bisa bicara 11 bahasa. Usianya sekitar 35-40 tahun. Dia tampan dan sangat pintar. Dia tinggal di sebuah rumah yang indah yang ditunjukkan melalui webcam," paparnya.Next


(dha/ash)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Tri Seret Penipu Via SMS ke Polisi

Jakarta - Aksi pemalsuan situs dan penipuan melalui SMS sebagai modus untuk mendapatkan keuntungan dari pelanggan operator belum kunjung hilang.

Untuk memberi efek jera, PT Hutchison 3 Indonesia alias operator Tri pun melaporkan tindak kejahatan tersebut ke Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polri Daerah (Polda) Metro Jaya yang terdaftar dengan nomor TBL/4569/XII/2013/PMJ/Dit Reskrimsus.


“Kami sangat prihatin dengan aksi yang dilakukan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab dengan melakukan pemalsuan website dan penipuan melalui SMS guna mendapat keuntungan dari pelanggan kami," ujar Manjot Mann Presiden Direktur Tri Indonesia.


"Perlindungan atas pelanggan kami dan hak atas kekayaan intelektual (intellectual property) Tri sangat penting agar pihak yang dirugikan tidak bertambah lagi, untuk itu kami melakukan aksi hukum berupa pelaporan kepada pihak yang berwajib, dalam hal ini Kepolisian RI,” lanjutnya.


Mann menambahkan bahwa upaya preventif telah dilakukan Tri sebelumnya, yaitu ketika pertama kali kasus ini muncul di sekitar bulan Maret 2013, dimana Tri memasang iklan dan melakukan imbauan melalui harian umum di lima kota besar di Indonesia untuk mewaspadai website dan SMS yang mengatasnamakan Tri.


Tri juga melakukan penyebarluasan informasi preventif ke forum-forum digital, selebaran ke retailer dan 3Store, situs tri.co.id, akun sosial media resmi Tri (@triindonesia dan FB triindonesia).


Pemalsuan situs dilakukan oleh para pelaku dengan membuat suatu situs tertentu yang menyerupai situs resmi Tri, yang pada akhirnya dapat mengelabui pelanggan. Tindakan ini dapat dikategorikan sebagai tindak pidana.


"Kami menghimbau agar masyarakat mewaspadai aksi yang tidak bertanggung jawab ini, lalu mengkonfirmasikan terlebih dahulu kepada kami apabila menerima SMS atau informasi seputar program undian berhadiah yang mengatasnamakan Tri. Jika pelanggan kami sampai melakukan transfer dana, kami sarankan juga untuk melaporkan kepada pihak yang berwajib," tutup Mann.


(ash/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

'Applenya China' Garap Tablet MiPad

Jakarta - Xiaomi, perusahaan asal China yang sukses mencuri perhatian di tahun ini, tampaknya tak puas hanya membuat smartphone. Kabarnya, Xiaomi saat ini tengah bersiap meluncurkan tablet.

Spekulasi ini berhembus dari bocoran yang diposting salah satu pengguna Weibo, jejaring sosial China, yang mengklaim mengetahui informasi ini dari sumber internal yang menolak disebutkan namanya.


Pengguna dengan nama akun @PunkPanda itu juga memposting foto tablet yang disebut-sebut sebagai tablet pertama Xiaomi. Mengusung ukuran 7 inch, tablet ini punya layar dengan resolusi 1280x720 pixel.


Dikutip dari Boys Genius Report, Minggu (29/12/2013), sejumlah blog dan situs teknologi menyebut tablet dengan prosesor quad core 1,5 GHz ini memiliki nama kode MiPad. Tampak pada foto, bodi MiPad cukup tipis, sekitar 7,5 mm.


Tablet ini diprediksi akan mampu meraih ketenaran yang sama dengan smartphonenya. Seperti diketahui, saat Xiaomi merilis smartphone beberapa waktu lalu, antusiasme konsumen membludak.


Perusahaan yang disebut sebagai 'Apple dari China' ini sukses menjual puluhan ribu unit smartphonenya hanya dalam hitungan menit.


Informasi lain menyebutkan, MiPad akan dibanderol cukup murah, yakni USD 177. Tentunya, harga yang terjangkau juga akan menjadi daya pikat tersendiri bagi konsumen.


Artikel Terkait:

-. Ini Dia 'Steve Jobs Made in China'


-. 100 Ribu Ponsel Xiaomi Mi3 Ludes dalam 86 Detik!


-. Xiaomi Kembangkan Ponsel Oprekan Layaknya PC


(rns/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Nokia Tarik Here Maps dari App Store

Jakarta - Pengguna iPhone dan iPad yang mencari Here Maps, tak akan lagi bisa menemukan aplikasi navigasi dari Nokia tersebut di App Store. Pasalnya, Nokia memutuskan untuk menariknya dari toko aplikasi Apple.

Ditariknya Here Maps di App Store, terkait dengan masalah di iOS 7. Menurut Nokia, iOS 7 merusak pengalaman user Here Maps. Alhasil, kini jika pengguna akan mengakses aplikasi tersebut di App Store, hanya akan muncul pesan eror.


Namun seperti dikutip dari PC Magazine, Sabtu (28/12/2013), Nokia semula tidak menjelaskan secara rinci alasan spesifik penarikan. Namun kemudian, perusahaan asal Finlandia ini merilis keterangan resmi.


"Kami memutuskan menghapus aplikasi Here Maps dari Apple App Store karena perubahan di iOS 7 baru-baru ini merusak pengalaman pengguna. Meski demikian, pengguna iPhone masih bisa terus menggunakan versi mobile web Here Maps melalui alamat m.here.com," demikian keterangan Nokia.


Salah satu juru bicara Nokia lantas memberikan keterangan lebih lanjut. "Kami tidak ingin menyalahkan Apple atau iOS 7. Aplikasi ini hanya tidak dioptimalkan untuk iOS, sehingga kami memilih untuk menghapusnya," ujarnya.


Sumber lain, The Indian Express menyebutkan, Here Maps versi iOS penuh dengan bug. Situs ini melansir, sejumlah pengguna mengeluhkan aplikasi tersebut kerap mengalami freeze baik di iPhone maupun iPad.


(rns/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Karyawan HTC Didakwa Bersalah Bocorkan Rahasia

Jakarta - Kasus kebocoran rahasia HTC masih bergulir. Jika sebelumnya ada tiga orang yang diperiksa, kini enam orang didakwa bersalah. Mereka diduga telah menjual salah satu properti rahasia produsen ponsel asal Taiwan itu.

Keenam karyawan tersebut, seperti dikutip dari Taipei Times, Sabtu (28/12/2013), antara lain termasuk seorang karyawan dengan jabatan cukup penting yakni Chien Chih-lin yang menjadi Vice President of Product Design.


Tiga dari pemasok HTC juga dinyatakan bersalah, karena telah membantu Chien merekayasa biaya yang diklaim bernilai lebih dari USD 1,1 juta. Jaksa penuntut mengatakan, Chien dan Direktur Research and Development HTC Wu Chien-hung yang telah ditahan sejak 31 Agustus, berencana membuka perusahaan desain ponsel sendiri di Taiwan dan China.


"Mereka berencana bekerjasama dengan pemerintah lokal China untuk memulai perusahaan tersebut, dan metransfer semua teknologi milik HTC ke sana," demikian dijelaskan Jaksa.


Secara hukum, tindakan Chien melanggar salah satu pasal dalam Trade Secrets Act. Pasal tersebut menjabarkan larangan mencuri atau melakukan reproduksi secara tidak sah dan menggunakan rahasia perusahaan.


Empat karyawan HTC lainnya yang juga dinyatakan bersalah adalah Senior Manager of Design and Innovation Huang Kuo-ching, Senior Manager of Design and Innovation Huang Hung-yi, Manufacturing Design Department Manager Hung Chung-yi dan karyawan di divisi pengarsipan Chen Shih-tsou.


(rns/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Kominfo Bentuk Tim Investigasi Internet Kecamatan

Jakarta - Kementerian Kominfo membentuk tim investigasi untuk mengevaluasi secara menyeluruh masalah yang mendera proyek Pusat Layanan Internet Kecamatan (PLIK) dan Mobil PLIK (MPLIK) agar programnya berjalan sesuai aturan dan mencapai target yang ditetapkan.

“Sesuai rekomendasi Komisi I DPR RI, kami sudah bentuk tim investigasi, dan masih berlangsung investigasinya. Ini kan kita kejar-kejaran juga karena Kepala BP3TI (Santoso Serad) menjadi tersangka. Jadi, kita ketarik ke sana-ke mari. Sementara programnya harus berjalan," kata Menkominfo Tifatul Sembiring.


Ditemui usai paparan akhir tahun di kantor Kementerian, Tifatul menegaskan bahwa evaluasi ini sangat diperlukan mengingat operasional PLIK dan MPLIK agak menurun dalam enam bulan terakhir sejak adanya moratorium pembayaran.


"Jadi apakah ini akan diperbaiki atau dihentikan sama sekali, kita lihat saja nanti,” ujarnya. Menkominfo juga menegaskan, tujuan dari proyek ini sangat baik yakni untuk pemerataan akses informasi bagi masyarakat.


“Harap diingat, di sini kami cuma sewa jasa atau beli jasa. Kominfo tidak membeli komputer, tidak beli akses internet, tidak beli mobilnya, semua dibeli oleh vendor. Setelah beroperasi dan berkinerja, baru kita subsidi,” tegasnya.


Menteri juga mengatakan, sesuai permintaan dari Komisi I DPR dimana dilakukan moratorium pembayaran selama dievaluasi, maka tiga bulan berikutnya sejak adanya keputusan tersebut tak dibayarkan, dan sekarang menjadi enam bulan.


“Sekarang sudah dibayar, tapi efek dari moratorium itu penyerapan berkurang. Dia kan sampai tahun 2015 kalau multiyears. Jadi ini tergantung pada pembicaraan di Komisi I, lanjut apa atau tidak. Karena kalau diblokir oleh mereka sampai 2014, ini bagaimana. Kan harus persetujuan anggaran. Detailnya belum selesai,” katanya.Next


(rou/rns)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Akses Video Porno di Ponsel, Negara Ini 'Juaranya'

Jakarta - Perkembangan teknologi dimanfaatkan juga oleh produsen film dewasa. Jauh lebih mudah, kini berbagai film dewasa pun lebih banyak diakses melalui ponsel.

Dari sekian banyak pengguna ponsel yang mengakses film porno, ada beberapa negara yang didaulat sebagai yang tertinggi dibanding negara lainnya. Negara mana saja?


Mengisi posisi puncak, angka yang ditorehkan AS memang tidak terlalu mengejutkan. Apalagi di negeri Paman Sam tersebut industri pornografi memang terbilang pesat.


Berdasarkan data yang dirilis oleh PornHub, pada 2013 sekitar 52% pengakes video dewasa lebih memilih menggunakan ponsel ketimbang PC yang hanya 38%. Sedangkan 10% sisanya, menggunakan tablet.


Menyusul di posisi kedua adalah Inggris dengan 43% pengakses video dewasa yang menggunakan ponsel. Lebih tinggi dibandingkan pengakses dari PC yang hanya 42%. Bagaimana dengan di negara lain? Pengakses video dewasa di negara lainnya rupanya masih didominasi oleh PC.


Menariknya, seperti yang dikutip dari VR-Zone, Sabtu (28/12/2013), data yang dirangkum oleh PornHub tersebut ternyata didapat dari sampel 14,7 miliar view yang dilakukan oleh jutaan pengakses video dewasa. Angka itu sendiri didaulat mewakili 63,8 miliar view oleh pengakses video dewasa yang ada di dunia. Wow!


Namun, ada kalanya jumlah view tersebut justru turun drastis. Di musim liburan seperti hara raya besar keagaaman, tahun baru, dan hari kemerdekaan misalnya, adalah waktu-waktu dimana pengakses video dewasa cenderung menurun.


Berikut data yang dirilis oleh PornHub



(yud/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Google, Paling Sering Dibicarakan Sepanjang 2013

Jakarta - Google dinobatkan sebagai perusahaan yang paling sering dibicarakan di 2013, versi Dow Jones. Raksasa internet ini menyingkirkan Apple yang tahun sebelumnya berada di posisi puncak.

Dalam daftar Dow Jones, Google menjadi top company of 2013 dengan hampir 124 ribu media mention sepanjang tahun ini. Sementara Apple berada di urutan kedua dengan 120.500 mention.


Seperti dikutip dari Zee News, Jumat (27/12/2013), Google menerima banyak sorotan dalam pemberitaan di setiap bulannya. Pemberitaan Google paling ramai adalah bulan Mei, yakni ketika pemilik OS Android ini menggelar konferensi tahunan Google I/O.


Sementara itu rivalnya Apple, menyedot perhatian publik pada September silam. Di bulan ini, perusahaan yang dipimpin Tim Cook tersebut mengumumkan produk baru mereka iPhone 5S, iPhone 5C dan sistem operasi mobile terbarunya iOS 7.


Setelah Google dan Apple, berturut-turut posisi tiga dan empat ditempati Bank of America dengan 84 ribu mention dan Microsoft dengan 71 ribu mention. Tampak bahwa ada tiga perusahaan teknologi yang mencuri perhatian di sini. Setidaknya terlihat bahwa teknologi memang punya magnet tersendiri di mata publik.


(rns/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Samsung Siapkan Galaxy Tab Pro

Jakarta - Samsung kembali berinovasi. Kali ini produk besutannya yang mendapat improvisasi adalah perangkat tablet. Mengusung seri SM-T320 dalam pengembangannya, tablet yang satu ini konon bakal mengusung sebutan Galaxy Tab Pro.

Sayangnya, informasi mengenai tablet ini masih sangat minim. Bocoran yang terungkap hanya ukuran layarnya yang disebutkan 8,4 inch. Sumber informasi lain menyebutkan, SM-T320 ternyata telah didaftarkan oleh Samsung pada FCC (Federal Communicationbs Commission).


Belum jelas perbedaan spesifik seperti apa yang bakal disodorkan Samsung jika dibandingkan varian Galaxy Tab lainnya. Namun seperti detikINET kutip dari Phone Arena, Sabtu (28/12/2013), Galaxy Tab Pro kelak akan berada di range harga antara segmen tablet mid-end dan tablet high-end.


Informasi lainnya mengenai Galaxy Tab Pro masih sebatas kehadiran konektivitas WiFi, Bluetooth LE, dan kamera belakang. Sementara untuk waktu pengumumannya disebut-sebut sekitar pertengaha Februari mendatang, atau pada event MWC (Mobile World Congress) 2014 di Barcelona, Catalan.


(yud/rns)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Nokia Tarik Here Maps dari App Store

Jakarta - Pengguna iPhone dan iPad yang mencari Here Maps, tak akan lagi bisa menemukan aplikasi navigasi dari Nokia tersebut di App Store. Pasalnya, Nokia memutuskan untuk menariknya dari toko aplikasi Apple.

Ditariknya Here Maps di App Store, terkait dengan masalah di iOS 7. Menurut Nokia, iOS 7 merusak pengalaman user Here Maps. Alhasil, kini jika pengguna akan mengakses aplikasi tersebut di App Store, hanya akan muncul pesan eror.


Namun seperti dikutip dari PC Magazine, Sabtu (28/12/2013), Nokia semula tidak menjelaskan secara rinci alasan spesifik penarikan. Namun kemudian, perusahaan asal Finlandia ini merilis keterangan resmi.


"Kami memutuskan menghapus aplikasi Here Maps dari Apple App Store karena perubahan di iOS 7 baru-baru ini merusak pengalaman pengguna. Meski demikian, pengguna iPhone masih bisa terus menggunakan versi mobile web Here Maps melalui alamat m.here.com," demikian keterangan Nokia.


Salah satu juru bicara Nokia lantas memberikan keterangan lebih lanjut. "Kami tidak ingin menyalahkan Apple atau iOS 7. Aplikasi ini hanya tidak dioptimalkan untuk iOS, sehingga kami memilih untuk menghapusnya," ujarnya.


Sumber lain, The Indian Express menyebutkan, Here Maps versi iOS penuh dengan bug. Situs ini melansir, sejumlah pengguna mengeluhkan aplikasi tersebut kerap mengalami freeze baik di iPhone maupun iPad.


(rns/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Karyawan HTC Didakwa Bersalah Bocorkan Rahasia

Jakarta - Kasus kebocoran rahasia HTC masih bergulir. Jika sebelumnya ada tiga orang yang diperiksa, kini enam orang didakwa bersalah. Mereka diduga telah menjual salah satu properti rahasia produsen ponsel asal Taiwan itu.

Keenam karyawan tersebut, seperti dikutip dari Taipei Times, Sabtu (28/12/2013), antara lain termasuk seorang karyawan dengan jabatan cukup penting yakni Chien Chih-lin yang menjadi Vice President of Product Design.


Tiga dari pemasok HTC juga dinyatakan bersalah, karena telah membantu Chien merekayasa biaya yang diklaim bernilai lebih dari USD 1,1 juta. Jaksa penuntut mengatakan, Chien dan Direktur Research and Development HTC Wu Chien-hung yang telah ditahan sejak 31 Agustus, berencana membuka perusahaan desain ponsel sendiri di Taiwan dan China.


"Mereka berencana bekerjasama dengan pemerintah lokal China untuk memulai perusahaan tersebut, dan metransfer semua teknologi milik HTC ke sana," demikian dijelaskan Jaksa.


Secara hukum, tindakan Chien melanggar salah satu pasal dalam Trade Secrets Act. Pasal tersebut menjabarkan larangan mencuri atau melakukan reproduksi secara tidak sah dan menggunakan rahasia perusahaan.


Empat karyawan HTC lainnya yang juga dinyatakan bersalah adalah Senior Manager of Design and Innovation Huang Kuo-ching, Senior Manager of Design and Innovation Huang Hung-yi, Manufacturing Design Department Manager Hung Chung-yi dan karyawan di divisi pengarsipan Chen Shih-tsou.


(rns/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Kominfo Bentuk Tim Investigasi Internet Kecamatan

Jakarta - Kementerian Kominfo membentuk tim investigasi untuk mengevaluasi secara menyeluruh masalah yang mendera proyek Pusat Layanan Internet Kecamatan (PLIK) dan Mobil PLIK (MPLIK) agar programnya berjalan sesuai aturan dan mencapai target yang ditetapkan.

“Sesuai rekomendasi Komisi I DPR RI, kami sudah bentuk tim investigasi, dan masih berlangsung investigasinya. Ini kan kita kejar-kejaran juga karena Kepala BP3TI (Santoso Serad) menjadi tersangka. Jadi, kita ketarik ke sana-ke mari. Sementara programnya harus berjalan," kata Menkominfo Tifatul Sembiring.


Ditemui usai paparan akhir tahun di kantor Kementerian, Tifatul menegaskan bahwa evaluasi ini sangat diperlukan mengingat operasional PLIK dan MPLIK agak menurun dalam enam bulan terakhir sejak adanya moratorium pembayaran.


"Jadi apakah ini akan diperbaiki atau dihentikan sama sekali, kita lihat saja nanti,” ujarnya. Menkominfo juga menegaskan, tujuan dari proyek ini sangat baik yakni untuk pemerataan akses informasi bagi masyarakat.


“Harap diingat, di sini kami cuma sewa jasa atau beli jasa. Kominfo tidak membeli komputer, tidak beli akses internet, tidak beli mobilnya, semua dibeli oleh vendor. Setelah beroperasi dan berkinerja, baru kita subsidi,” tegasnya.


Menteri juga mengatakan, sesuai permintaan dari Komisi I DPR dimana dilakukan moratorium pembayaran selama dievaluasi, maka tiga bulan berikutnya sejak adanya keputusan tersebut tak dibayarkan, dan sekarang menjadi enam bulan.


“Sekarang sudah dibayar, tapi efek dari moratorium itu penyerapan berkurang. Dia kan sampai tahun 2015 kalau multiyears. Jadi ini tergantung pada pembicaraan di Komisi I, lanjut apa atau tidak. Karena kalau diblokir oleh mereka sampai 2014, ini bagaimana. Kan harus persetujuan anggaran. Detailnya belum selesai,” katanya.Next


(rou/rns)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Akses Video Porno di Ponsel, Negara Ini 'Juaranya'

Jakarta - Perkembangan teknologi dimanfaatkan juga oleh produsen film dewasa. Jauh lebih mudah, kini berbagai film dewasa pun lebih banyak diakses melalui ponsel.

Dari sekian banyak pengguna ponsel yang mengakses film porno, ada beberapa negara yang didaulat sebagai yang tertinggi dibanding negara lainnya. Negara mana saja?


Mengisi posisi puncak, angka yang ditorehkan AS memang tidak terlalu mengejutkan. Apalagi di negeri Paman Sam tersebut industri pornografi memang terbilang pesat.


Berdasarkan data yang dirilis oleh PornHub, pada 2013 sekitar 52% pengakes video dewasa lebih memilih menggunakan ponsel ketimbang PC yang hanya 38%. Sedangkan 10% sisanya, menggunakan tablet.


Menyusul di posisi kedua adalah Inggris dengan 43% pengakses video dewasa yang menggunakan ponsel. Lebih tinggi dibandingkan pengakses dari PC yang hanya 42%. Bagaimana dengan di negara lain? Pengakses video dewasa di negara lainnya rupanya masih didominasi oleh PC.


Menariknya, seperti yang dikutip dari VR-Zone, Sabtu (28/12/2013), data yang dirangkum oleh PornHub tersebut ternyata didapat dari sampel 14,7 miliar view yang dilakukan oleh jutaan pengakses video dewasa. Angka itu sendiri didaulat mewakili 63,8 miliar view oleh pengakses video dewasa yang ada di dunia. Wow!


Namun, ada kalanya jumlah view tersebut justru turun drastis. Di musim liburan seperti hara raya besar keagaaman, tahun baru, dan hari kemerdekaan misalnya, adalah waktu-waktu dimana pengakses video dewasa cenderung menurun.


Berikut data yang dirilis oleh PornHub



(yud/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Google, Paling Sering Dibicarakan Sepanjang 2013

Jakarta - Google dinobatkan sebagai perusahaan yang paling sering dibicarakan di 2013, versi Dow Jones. Raksasa internet ini menyingkirkan Apple yang tahun sebelumnya berada di posisi puncak.

Dalam daftar Dow Jones, Google menjadi top company of 2013 dengan hampir 124 ribu media mention sepanjang tahun ini. Sementara Apple berada di urutan kedua dengan 120.500 mention.


Seperti dikutip dari Zee News, Jumat (27/12/2013), Google menerima banyak sorotan dalam pemberitaan di setiap bulannya. Pemberitaan Google paling ramai adalah bulan Mei, yakni ketika pemilik OS Android ini menggelar konferensi tahunan Google I/O.


Sementara itu rivalnya Apple, menyedot perhatian publik pada September silam. Di bulan ini, perusahaan yang dipimpin Tim Cook tersebut mengumumkan produk baru mereka iPhone 5S, iPhone 5C dan sistem operasi mobile terbarunya iOS 7.


Setelah Google dan Apple, berturut-turut posisi tiga dan empat ditempati Bank of America dengan 84 ribu mention dan Microsoft dengan 71 ribu mention. Tampak bahwa ada tiga perusahaan teknologi yang mencuri perhatian di sini. Setidaknya terlihat bahwa teknologi memang punya magnet tersendiri di mata publik.


(rns/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Samsung Siapkan Galaxy Tab Pro

Jakarta - Samsung kembali berinovasi. Kali ini produk besutannya yang mendapat improvisasi adalah perangkat tablet. Mengusung seri SM-T320 dalam pengembangannya, tablet yang satu ini konon bakal mengusung sebutan Galaxy Tab Pro.

Sayangnya, informasi mengenai tablet ini masih sangat minim. Bocoran yang terungkap hanya ukuran layarnya yang disebutkan 8,4 inch. Sumber informasi lain menyebutkan, SM-T320 ternyata telah didaftarkan oleh Samsung pada FCC (Federal Communicationbs Commission).


Belum jelas perbedaan spesifik seperti apa yang bakal disodorkan Samsung jika dibandingkan varian Galaxy Tab lainnya. Namun seperti detikINET kutip dari Phone Arena, Sabtu (28/12/2013), Galaxy Tab Pro kelak akan berada di range harga antara segmen tablet mid-end dan tablet high-end.


Informasi lainnya mengenai Galaxy Tab Pro masih sebatas kehadiran konektivitas WiFi, Bluetooth LE, dan kamera belakang. Sementara untuk waktu pengumumannya disebut-sebut sekitar pertengaha Februari mendatang, atau pada event MWC (Mobile World Congress) 2014 di Barcelona, Catalan.


(yud/rns)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Beli Kamera Leica Bisa via Instagram

Jakarta - Di era serba online, membeli barang via internet bukan lagi hal yang asing. Namun apa yang dilakukan oleh Leica Brasil ini tetap saja mengejutkan.

Pasalnya, mereka menjual salah satu kamera keluarannya, hanya lewat Instagram! Memang, jual beli barang di layanan berbagi foto tersebut bukan hal pertama. Namun tampaknya bagi Leica, ini adalah aksi perdana.


Adalah Leica C, kamera Leica yang sudah dilengkapi WiFi yang dijual. Siapapun yang tertarik, tinggal menorehkan komentar di bawah foto.


Hal itu bisa dilakukan berkat sistem yang dimiliki perusahaan e-commerce dari Brasil bernama Arco. Sistem ini bisa meng-attach akun PayPal ke Instagram.


Setelah terdaftar, pengguna tinggal mengetikkan "comprar" (atau purchase) di kolom komentar Leica C. Dikutip dari PetaPixel, Sabtu (28/12/2013), aksi tersebut dilakukan sebagai perayaaan perilisan akun Instagram Leica Brasil.


Apakah ada yang membelinya? Tentu saja. Business Insider melaporkan, 2 hari sebelum hari Natal, tercatat 5 orang telah sepakat membeli piranti seharga USD 700 tersebut via Instagram.


(sha/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

4G LTE Mulai Beroperasi di Indonesia September 2014

Jakarta - Kementerian Kominfo memperkirakan layanan 4G berbasis Long Term Evolution (LTE) baru bisa digelar di Indonesia pada akhir kuartal ketiga 2014 untuk TDD-LTE. Sementara untuk FDD-LTE pada pertengahan 2015.

"TDD LTE sekitar September-November 2014 dan FDD LTE sekitar Juni-Juli 2015," demikian disampaikan Menkominfo Tifatul Sembiring dalam jumpa pers akhir tahun di Kantor Kementerian Kominfo, Jumat (27/12/2013).


Menurutnya, roll out LTE ini akan sangat tergantung dari proses penataan ulang spektrum GSM di 1.800 MHz dan CDMA di 850 MHz untuk versi FDD. Selain itu, migrasi PCS-1900 MHz yang saat ini ditempati Smart Telecom dan penataan di 2.300 MHz juga berpengaruh untuk alokasi LTE versi TDD.


Dijelaskan olehnya, 1800 MHz sedang dikaji secara khusus agar bisa secara bertahap digunakan untuk LTE. "Oleh karenanya, penataan di pita 1800 MHz akan menjadi prioritas sebelum bergulirnya LTE di pita ini," kata Tifatul.


Sementara di 850 MHz, Kominfo melihat perkembangannya kurang sehat pada industri CDMA mengingat sempitnya lebar pita yang dimiliki oleh keempat operator yang bercokol di pita itu.


Menurut Tifatul, dengan bersatunya teknologi 4G dengan standar 3GPP (LTE) menjadi salah satu alasan untuk mencari solusi di spektrum 850 MHz. Menkominfo juga telah menginstruksikan kepada Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) untuk mendalami dan mencari solusinya.


"Beberapa masukan yang kami dapat dari BRTI antara lain mengganti teknologinya menjadi teknologi netral. Nanti bisa untuk LTE, kerjasama operasi, bahkan akuisisi dan merger. Ini yang menjadi bahan pertimbangan," kata Tifatul.Next


(rou/tyo)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Menkominfo Angkat Bicara Soal Kasus Internet Kecamatan

Jakarta - Menkominfo Tifatul Sembiring akhirnya angkat bicara soal kasus yang mendera program Pusat Layanan Internet Kecamatan (PLIK) dan Mobile PLIK (MPLIK) setelah program itu dimoratorium Komisi I DPR RI dan tersandung kasus di Kejaksaan Agung.

Dalam jumpa pers akhir tahun di Kantor Kementerian Kominfo, Jumat (27/12/2013), Tifatul menuturkan bahwa sepanjang enam bulan terakhir ini operasional PLIK dan MPLIK agak menurun sejak pembayaran sewa jasa program ini dihentikan.


"Ketika dimoratorium oleh Komisi I untuk tidak boleh dibayarkan selama dievaluasi, maka pembayarannya tertunda dari tiga bulan jadi enam bulan. Sekarang juga sedang kita evaluasi kelanjutan dari PLIK/MPLIK ini," ujarnya.


Menkominfo juga angkat bicara soal kasus yang tengah ditangani oleh Kejagung dimana ada dua pihak yang dijadikan tersangka, yakni Balai Penyedia dan Pengelola Pembiayaan Telekomunikasi dan Informatika (BP3TI) dari Kementerian Kominfo dan salah satu vendor pemenang tender.


"Kami tentunya menghormati proses hukum yang dilakukan Kejaksaan Agung untuk meneliti apakah ada penyalahgunaan atau tidak. Kita menghormati, itu saja," ujar Tifatul. Menurutnya, BP3TI sebagai badan yang mengelola PLIK/MPLIK pasti ditanya perihal proyek tersebut.


"Pak Haji Santoso (Kepala BP3TI) kan sudah ditanya. Kami tidak akan ikut campur dalam penegakan hukum ini. Jadi silakan penegakan hukum dilakukan. Hal yang sama juga bagi operator pemenang tendernya, itu juga kewenangan dari pada penyidik," paparnya lebih lanjut.


Tifatul juga mengatakan, dalam proyek MPLIK ini ada tujuh perusahaan pemenang tender. "Tender ini kan dilakukan oleh BP3TI. Selama tender diproses dengan perundangan dan peraturan pemerintah yang berlaku, ya kita acc (setujui)," jelasnya.


Seperti diketahui, dalam proyek MPLIK yang diselenggarakan Kominfo memiliki nilai proyek Rp 1,4 triliun dengan skema sewa 4 tahun yang terdiri dari 1.907 unit oleh tujuh perusahaan pemenang tender.


Pemenang tender adalah Telkom, Lintasarta, Jogja Digital, Multidata, WIN, Radnet, dan RMI. Telkom hanya memenangkan sebanyak 6 paket dengan jumlah 588 unit atau sekitar 30% dari 1907 unit.

(rou/tyo)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Tips Pengamanan Data Kantor Saat Liburan

Jakarta - Ditinggal liburan oleh sebagian besar karyawan, kantor dinilai cukup rentang diserang hacker. Bukan tidak mungkin, mereka mengambil data yang sangat penting sehingga langkah antisipasi sangat diperlukan.

Berikut ini adalah beberapa prosedur penyusunan IT-Security Policy yang biasa diberikan penulis kepada beberapa perusahaan sebagai langkah awal bagi perusahaan yang membutuhkan penyusunan IT-Security Policy plan, sebagai berikut:


1. Kepedulian Terhadap Keamanan Informasi


Pemahaman dan peduli terhadap keamanan informasi ini sangat penting bagi perusahaan, khususnya para SDM yang terlibat di dalamnya. Tidak hanya petugas keamanan (security) saja yang bertanggungjawab terhadap hal ini, akan tetapi seluruh SDM harus tanggap darurat dalam melindungi informasi di perusahaan.


2. Pernyataan Terhadap Otoritas, Ruang Lingkup & Tanggung Jawab


Perusahaan harus mengumumkan siapa yang paling bertanggung jawab dalam hal keamanan informasi, apalagi dimasa liburan akhir tahun, siapa melindungi apa dan sebagainya.


Hal ini sangat perlu dilakukan dan diumumkan sehingga bila terjadi insiden keamanan maka sudah ditentukan bagaimana untuk mengatasinya. Apakah harus menghubungi aparat keamanan, apakah harus menghubungi vendor mesin, apakah harus menghubungi konsultan keamanan, semua harus jelas dan terstruktur.Next


(fyk/tyo)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Pemilik iOS Lebih Doyan Belanja Ketimbang Android

Amerika Serikat - Saat perayaan Natal jumlah pengguna yang berbelanja di dunia maya meningkat. Berdasarkan riset IBM, para pemilik iOS ternyata lebih rajin belanja ketimbang pengguna Android.

Hasil riset yang digelontorkan oleh IBM Analytics menyebutkan bahwa rata-rata pengguna iOS menghabiskan USD 93,94 untuk setiap order. Sedangkan pemakai Android hanya berkisar USD 48,10, nyaris setengah di bawah iOS.


Uang dihabiskan itu adalah uang yang dipakai untuk belanja online, baik itu melalui aplikasi, atau situs-situs e-Commerce yang ada di Amerika Serikat.


Ya, hasil riset tersebut memang dilakukan dan hanya berlaku untuk wilayah Amerika Serikat. Namun menurut IBM, di Negeri Paman Sam itu Android sendiri sudah lebih besar dibanding pengguna iOS. Lalu apa saja yang dilakukan pengguna Android di sana?


Seperti dikutip detikINET dari Business Insider, Jumat (27/12/2013), hasil riset dari IBM itu menyimpulkan bahwa iOS lebih berpotensi sebagai industri. Tak tertutup kemungkinan juga bahwa iPhone bisa dijadikan sebuah ponsel bisnis.


Hal senada juga pernah dilontarkan oleh produsen game Waking Mars, David Kalina. Ia menilai bahwa pengguna iOS lebih rela membeli aplikasi ketimbang pemilik Android. Hal ini dibuktikan dengan penjualan aplikasinya yang terjual 140 ribu di iOS dan hanya 5.000 di Android.


(eno/tyo)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

4G LTE Mulai Beroperasi di Indonesia September 2014

Jakarta - Kementerian Kominfo memperkirakan layanan 4G berbasis Long Term Evolution (LTE) baru bisa digelar di Indonesia pada akhir kuartal ketiga 2014 untuk TDD-LTE. Sementara untuk FDD-LTE pada pertengahan 2015.

"TDD LTE sekitar September-November 2014 dan FDD LTE sekitar Juni-Juli 2015," demikian disampaikan Menkominfo Tifatul Sembiring dalam jumpa pers akhir tahun di Kantor Kementerian Kominfo, Jumat (27/12/2013).


Menurutnya, roll out LTE ini akan sangat tergantung dari proses penataan ulang spektrum GSM di 1.800 MHz dan CDMA di 850 MHz untuk versi FDD. Selain itu, migrasi PCS-1900 MHz yang saat ini ditempati Smart Telecom dan penataan di 2.300 MHz juga berpengaruh untuk alokasi LTE versi TDD.


Dijelaskan olehnya, 1800 MHz sedang dikaji secara khusus agar bisa secara bertahap digunakan untuk LTE. "Oleh karenanya, penataan di pita 1800 MHz akan menjadi prioritas sebelum bergulirnya LTE di pita ini," kata Tifatul.


Sementara di 850 MHz, Kominfo melihat perkembangannya kurang sehat pada industri CDMA mengingat sempitnya lebar pita yang dimiliki oleh keempat operator yang bercokol di pita itu.


Menurut Tifatul, dengan bersatunya teknologi 4G dengan standar 3GPP (LTE) menjadi salah satu alasan untuk mencari solusi di spektrum 850 MHz. Menkominfo juga telah menginstruksikan kepada Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) untuk mendalami dan mencari solusinya.


"Beberapa masukan yang kami dapat dari BRTI antara lain mengganti teknologinya menjadi teknologi netral. Nanti bisa untuk LTE, kerjasama operasi, bahkan akuisisi dan merger. Ini yang menjadi bahan pertimbangan," kata Tifatul.Next


(rou/tyo)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»