Nikon Tandatangani Kesepakatan Paten dengan Microsoft




Nikon Coolpix S800c (sha/detikINET)


Jakarta - Raksasa kamera asal Jepang, Nikon telah menandatangani kesepakatan paten dengan Microsoft. Kesepakatan ini berhubungan dengan kamera berbasis Android yang dirilis Nikon, yakni Coolpix S800c.

Mungkin ada yang sebagian bertanya-tanya, apa hubungan Microsoft dengan kamera Android besutan Nikon tersebut.


Rupanya, perusahaan software itu memegang sejumlah paten kunci di sistem operasi Android. Alhasil, setiap perusahaan yang memakai OS dari Google ini, diwajibkan membayar royalti pada Microsoft.


"Microsoft dan Nikon memiliki sejarah kerja sama yang panjang dan persetujuan ini menunjukkan tanggung jawab kedua perusahaan dalam hal lisensi IP," ujar David Kaefer, general Manager of Intellectual Property Licensing Microsoft seperti dilansir dari eWeek, Minggu (23/2/2013).


Dengan ini Nikon bergabung dalam daftar perusahaan-perusahaan teknologi lainnya yang juga membayar royalti di bawah persetujuan paten Android. Microsoft mencatat, perusahaan lain yang dimaksud termasuk Samsung, LG, HTC, Acer dan Barnes & Noble.


Ke depannya, nama-nama tersebut bisa leluasa memakai sistem operasi Android tanpa khawatir terkena tuntutan dari Microsoft.


Nikon Coolpix S800c adalah kamera berbasis Android yang dirilis tahun lalu. Sejauh ini, Nikon memang belum memberi tanda-tanda akan meluncurkan kembali piranti serupa, namun setelah persetujuan itu dilakukan, siapa tahu kita akan melihat jagoan kamera Android berikutnya dari mereka.


Mengenai persetujuan paten itu sendiri, baik Nikon maupun Microsoft sepakat untuk tidak berkomentar mengenai nilainya.


( sha / sha )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!