HTC One (GettyImages)
Jakarta - HTC sudah mengeluarkan ponsel flagshipnya yang diberi nama HTC One. Meski belum membeberkan harganya di seluruh negara, namun di Inggris, konsumen sudah bisa sudah mendapatkan tanggal perilisan dan kepastian harganya.
Di Negeri Ratu Elizabeth itu, HTC One akan hadir pada 15 Maret mendatang. Dilansir TechRadar (20/2/2013), EE adalah jaringan pertama yang menguak harga HTC One untuk yang 4G.
Pengguna bisa mendapatkannya seharga 69,99 poundsterling atau sekitar Rp 1 juta (1 GBP = Rp 14.980) namun dengan biaya langganan 41 poundsterling per bulannya untuk paket 24 bulan. Dengan membayar biaya ini, pengguna bisa memakainya untuk mengirim SMS dan telepon secara tidak terbatas selama di wilayah Inggris dan hanya memperoleh kapasitas data 1 GB.
Masing-masing jaringan dan toko membuat penawaran yang berbeda di sana. Toko Phones4U misalnya, mempersilakan konsumen membawa pulang handset ini secara cuma-cuma namun membebani mereka dengan kontrak 36 poundsterling per bulan di sejumlah jaringan mulai pertengahan Maret nanti.
Lain halnya dengan Carphone Warehouse. 1.000 orang yang melakukan pre-order HTC One akan mendapatkan headphone Beats.
Piranti ini juga dilaporkan akan hadir di Australia dan Amerika Serikat dalam bulan yang sama, namun informasi mengenai harganya di sana belum diketahui. Begitupun ketersediaan di negara-negara lainnya.
HTC One adalah handset yang memakai layar Super LCD 4,7 inch dan sudah mendukung 1080p dengan kepadatan 468ppi.
Kamera belakangnya berkekuatan 4 MPnya yang memakai teknologi Ultrapixel dengan lensa f/2.0 dan optical image stabilization. Sedangkan kamera depannya berkekuatan 2,1 MP.
Untuk menunjang performanya, ponsel ini dipersenjatai prosesor quad core Snapdragon S600 berkekuataan 1,7 GHz dan RAM 2GB. Sedangkan sistem operasinya mengandalkan Android 4.1.2.
( sha / ash )
Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!