Rakuten Perkuat Platform dan Payment Gateway e-Commerce

Jakarta - Rakuten menilai pencapaian bisnisnya selama dua tahun terakhir di Indonesia masih sesuai harapan. Meski demikian, perusahaan marketplace e-commerce asal Jepang ini tak mau cepat berpuas diri dan ingin terus berinovasi agar pelanggan setianya tidak kabur.

"Selama dua tahun terakhir, bisnis kami di Indonesia tumbuh sangat baik. Namun jika pelanggan tidak bisa menemukan dengan mudah produk yang mereka cari di marketplace kami, maka kami akan kehilangan pelanggan," kata Yasunobu Hashimoto, Director PT Rakuten-MNC, yang ditemui detikINET di MNC Tower, Jakarta, Rabu (29/5/2013).


Sejauh ini, Rakuten sudah diandalkan oleh 500 merchant (pedagang) yang menawarkan katalog belanja lebih dari 400 ribu produk yang tersebar di dalam marketplace e-commerce di Indonesia yang beralamatkan www.rakuten.co.id ini.


Jumlah merchant di Rakuten sendiri tumbuh 115% dibanding tahun sebelumnya dan penjualan merchant (paid order) tumbuh 257%. Naiknya penjualan merchant ditopang oleh pembelian melalui mobile device yang tumbuh 438% selama April-Desember 2012.


Itu sebabnya, Rakuten di kuartal pertama 2013 lalu berhasil membukukan pendapatan dan profit yang meningkat lebih dari 20% dibandingkan periode di tahun sebelumnya.


Rakuten yang sedang merayakan ulang tahun kedua beroperasinya di Indonesia, dalam kesempatan ini juga meluncurkan dua strategi andalan terbarunya untuk menjaga loyalitas pelanggan dan para merchant.


Sebagai bagian dari fokus untuk memperkuat investasinya, RBO akan mengimplementasikan platform e-commerce global terbaru yang akan menawarkan kemudahan bagi pelanggan dan merchant dalam browsing produk belanja online.


Menurut Yasunobu, platform e-commerce global ini akan menawarkan kemudahan dari sisi antarmuka pengguna (user interface), fitur inovatif dan ide teknis dari seluruh dunia, dukungan bahasa yang ditingkatkan dan proses review yang lebih baik, serta dukungan untuk pedagangan lintas negara.


"Rakuten sendiri telah beroperasi di 19 negara dunia, termasuk di Indonesia," kata Yas, panggilan akrab Yasunobu dengan gaya potongan rambutnya yang nyentrik ala Harajuku, Jepang.


Selain itu, Rakuten juga menggandeng Veritrans sebagai payment gateway terbaru sebagai alternatif metode pembayaran agar transaksi antar pelanggan dan merchant bisa semakin mudah dan aman.


Investasi untuk memperkuat bisnis e-commerce ini diambil Rakuten dari sebagian alokasi dana USD 10 juta atau sekitar Rp 98 miliar yang disiapkan untuk rencana ekspansi bisnisnya di Asia sepanjang 2013 ini.


(rou/eno)