Acer: Google Chrome Lebih Sukses dari Windows 8




(TomsHardware)


Jakarta - Awalnya Acer mengharapkan pertumbuhan positif melalui peluncuran perangkat Windows 8. Namun harapan tersebut tidak berjalan seperti yang diinginkan, karena pasca peluncuran Windows 8 pertumbuhan penjualan tidak tercapai.

Uniknya, tren positif malah ditunjukan oleh produk notebook Acer yang mengadopsi OS Chrome garapan Google. Pertumbuhannya mampu melampaui penjualan notebook Acer yang menggunakan Windows 8.


Di Amerika Serikat, perangkat Chrome Acer mencakup 5 sampai 10 persen dari seluruh pengapalan Acer. Acer pun mempertimbangkan menawarkan lebih banyak perangkat Chrome.


“Windows 8 sendiri masih belum sukses. Pasar tidak menunjukkan pertumbuhan yang diharapkan pasca peluncuran Windows 8, hal tersebut telah cukup untuk membuktikan sukses atau tidaknya," ucap Jim Wong selaku Corp. President Acer Inc.


Pertumbuhan yang ditorehkan oleh notebook dengan OS Chrome diprediksi karena lisensi gratis yang ditawarkan, sehingga vendor dapat memasarkan produknya dengan harga lebih terjangkau.


Selain itu, keraguan banyak pengguna Windows untuk beralih ke Windows 8 yang hadir dengan tampilan baru, disinyalir merupakan salah satu alasan terkuat rendahnya pertumbuhan penjualan perangkat dengan OS terbaru Microsoft tersebut.


Wong mengatakan kebanyakan pengguna Chrome saat ini diisi oleh profesional dan lembaga edukasi. Bahkan dijelaskan olehnya, pengguna korporasi telah mulai melirik OS garapan Google tersebut.


Dikutip detikINET dari Tomshardware, Kamis (31/1/2013), akibat pertumbuhan Windows 8 yang tidak sesuai ekspektasi, Acer membatalkan rencana membuat perangkat berbasis Windows RT yang sebelumnya direncanakan hadir kuartal dua tahun ini.


( fyk / fyk )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!