Postingan Blog Bikin Remaja Ini Direkrut Microsoft




Ilustrasi (Andrew Kim)


Jakarta - Andrew Kim adalah seorang remaja yang tengah belajar desain. Ia memikat perhatian Microsoft gara-gara desain yang ia posting di blognya untuk rebranding sang raksasa teknologi tersebut.

Tentu saja, desain yang dibuat bukan desain sembarangan. Tengok saja di situsnya, ia melakukannya dengan sangat serius, seolah-olah ia memang seorang desainer dan bekerja untuk Microsoft.


Ia melakukannya Juli tahun lalu. Kim menganggap, desain lama Microsoft jadul dan kontroversial. Ia pun mengubah logo itu dan menerapkan karyanya di berbagai piranti Microsoft seperti Surface dan ponsel berbasis Windows Phone, lewat gambar.


Postingan ini sempat menjadi viral. Dan menariknya lagi, Microsoft secara resmi mengubah logo mereka hanya beberapa bulan setelahnya. Desain yang minimalis, mirip buatan Kim.


Atas keahliannya, Kim sempat didekati banyak perusahaan. Dan salah satu yang menawarinya kerjaan adalah Microsoft sendiri, tawaran yang akhirnya dipilih Kim.


Dilansir dari Mashable, Rabu (23/1/2013), Kim nantinya akan bekerja di divisi Xbox. "Saya ingin bekerja di tempat yang saya bersemangat. Bekerja di sebuah perusahaan itu seperti menikah, hal itu menjadi bagian fundamental dari hidupmu," demikian sepenggal ucap Kim atas keputusannya.


Penasaran dengan desain yang membuatnya menjadi bagian Microsoft itu? Karyanya bisa ditilik di blog Kim yang bertajuk MinimallyMinimal.


( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!