Vandroid 01A, Tablet ala 'Gangnam Style'




Jakarta - Pesona lagu Gangnam Style yang dipopulerkan oleh Psy boleh saja sudah meredup oleh Harlem Shake. Tapi euforia joget 'kuda' itu masih digunakan oleh Advan, sebuah vendor tablet lokal untuk memikat pembeli.

Ya, Advan kembali memperkenalkan Vandroid seri terbaru untuk memanjakan anda dalam menikmati musik, yang diberi nama Vandroid 01A.


"Upaya strategi untuk menggapai awareness yang terus-menerus terhadap vandroid, salah satunya adalah penentuan produk yang berkarakter serta inovasi yang berkelanjutan baik sisi teknologi produk maupun inovasi perpaduan dengan ragam karakter konsumen," sebut Tjandra Lianto, New Brand Development Advan, dalam rilisnya, Selasa (26/2/2013).


Vandroid O1A memang dirancang untuk memanjakan telinga karena Vandroid O1A dilengkapi dengan 3 stereo speaker sehingga memungkinkan anda untuk mendengarkan music, menonton video HD, bermain games dengan suara multi stereo.


Beralih ke menu musik anda dapat menikmati dua lagu original yang sedang happening saat ini dari Carly Rae Jepsen dengan Call Me Maybe dan Psy Gangnam Style.


Selain menawarkan speaker, tablet 'Gangnam Style' berukuran 7 inch telah disematkan prosesor Qualcomm Snapdragon Turbo 1GHz yang berjalan pada OS Android Ice Cream Sandwich seperti Vandroid seri lainnya.


Fitur lainnya yang ditawarkan, adalah kamera utama disertai flash. Kamera Vandroid O1A memiliki kemampuan menghasilkan resolusi 5 Megapiksel.

Berikut spesifikasi lengkapnya:



( tyo / tyo )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!