Perkuat Iklan, Facebook Beli Atlas dari Microsoft




Facebook adds (Ist)


Jakarta - Spekulasi yang mencuat selama berbulan-bulan itu akhirnya terbukti. Facebook memang membeli Atlas Advertiser Suite dari Microsoft. Pembelian ini dilakukan Facebook untuk memperkuat jaringan iklan di situsnya.

Rumor mengenai akuisis Atlas ini mulai merebak sejak awal Desember. Namun baik Facebook maupun Microsoft saat itu enggan berkomentar. Pernyataan yang bersumber dari Product Marketing Director Facebook Brian Boland pun mengonfirmasikannya.


"Lingkungan marketin saat ini lebih kompleks dari beberapa tahun sebelumnya," kata Boland. Dia mengatakan agensi iklan yang tidak memahami cross-channel marketing akan menghasilkan user experience yang buruk dan tidak konsisten.


"Jika pemasar dan agensi bisa mendapatkan pemahaman performa kampanye yang mereka lakukan, mereka akan bisa melakukan pekerjaan yang lebih baik, memastikan pesan tersampaikan ke orang yang tepat," kata Boland seperti dikutip dari PC Mag, Jumat (1/3/2013).


Dikatakannya tidak akan ada perubahan terkait dengan jaringan iklan di Facebook. Pasalnya, sebagian besar para pemasar yang mengiklan di Facebook sudah menggunakan Atlas.


"Dengan demikian, kesepakatan ini akan lebih mendekatkan dan menguntungkan baik bagi Facebook, agensi Atlas dan para klien pemasar," ujarnya.


Atlas sebelumnya dimiliki Microsoft pada 2007. Perusahaan ini dibeli raksasa software tersebut dari aQuantive senilai USD 6 miliar. Facebook dan Microsoft tidak mengungkapkan nilai akuisisi di antara keduanya.


( rns / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!