Android yang diandalkan Samsung memang menjadi sistem operasi terpopuler di benua biru, dengan market share sekitar 70% di pasar-pasar utama. Sedangkan market share iOS yang digunakan iPhone hanya di kisaran 17,8%.
"Di Eropa, pertumbuhan Android tetap kuat. Namun demikian di Amerika Serikat, Apple memperluas distribusi iPhone dengan kesepakatan bersama operator T Mobile untuk menekan pertumbuhan Android," kata Paul Moore, direktur Kantar Worldpanel ComTech.
Adapun sistem operasi Windows Phone menunjukkan sedikit pertumbuhan dengan pangsa pasar di kisaran 7% pada akhir Mei. Naik dari persentase 4,3% setahun sebelumnya.
Sementara BlackBerry yang masih dalam masa transisi ke OS BlackBerry 10, saat ini menurut riset tersebut, hanya memiliki 2,5% pangsa pasar di Eropa. Demikian seperti dikutip detikINET dari Financial Times, Senin (1/7/2013).
(fyk/fyk)