Para fans bisa memfollow akun resmi WeChat Messi di ID: MessiOfficial, yang mencakup video, pesan suara dan foto dari bintang Barcelona itu.
Untuk membuat pesan teks, berbagi momen, atau terlibat dalam audio dan video secara live, WeChat memungkinkan penggunanya untuk menikmati semua fitur dalam satu aplikasi secara gratis
"Kami sangat senang telah mencapai 70 juta pengguna yang terdaftar dengan kurun waktu sedemikian singkat. Dengan mendengarkan kebutuhan pengguna dan memberikan sebuah aplikasi yang membuat mereka terhubung melalui suara, video, serta berbagi gambar dan momen-momen penting," kata Poshu Yeung, Vice President of International Business Group di Tencent, perusahaan di balik aplikasi WeChat.
Negara-negara yang paling banyak mengunduh WeChat antara lain India, Malaysia, Meksiko dan Filipina. Aplikasi ini dapat diinstall secara gratis di perangkat iOS, Android, Symbian, BlackBerry dan Windows Phone.
Fitur utama WeChat:
-. Voice and Video Chatting: Pengguna dapat saling bertukar pesan suara dengan fitur 'Hold to Talk', serta berbagi gambar, musik, dan video
-. Moments: Berbagi foto, teks dan link URL dengan teman dan kontak.
-. Group Chatting: Grup chat di WeChat memungkinkan pengguna untuk chatting dengan sebanyak 40 orang pada saat bersamaan.
-. Location Based Features: Dengan Inovasi fitur seperti ‘Shake’ dan ‘Look Around’, lebih mudah untuk menemukan teman-teman di sekitar Anda.
-. Official Accounts: Sebuah fitur yang dapat dimanfaatkan oleh brand, selebriti dan developer untuk membangun interaktivitas dengan pengikut mereka. SDK dan API gratis yang tersedia untuk 'Official Account' pemilik dan pengembang untuk mengembangkan aplikasi pada WeChat.
-. Web WeChat: Chatting dengan seseorang menggunakan PC browser.
-. Security Setting: Sistem keamanan yang komprehensif dan bisa pula membuat limit (batasan) dalam berbagi informasi.
(ash/ash)