Google Gaet 'Sesepuh' Apple




Guy Kawasaki (phandroid)


Jakarta - Google menyatakan lini produk Motorola, produsen ponsel yang dibelinya senilai USD 12,5 miliar, kurang memenuhi standar . Untuk itulah, mereka mempekerjakan seorang sesepuh Apple.

Guy Kawasaki, bergabung menjadi karyawan Apple pada tahun 1984. Dia bertanggungjawab memasarkan komputer Macintosh. Selama 4 tahun dia berada di Apple dan sampai kini dianggap sebagai sesepuh.


Setelah keluar dari Apple, dia mendirikan berbagai perusahaan start up dan tetap dikenal sebagai evangelist Apple. Pengalamannya yang segudang pun menarik perhatian Google.


Kawasaki mengkonfirmasi bahwa sekarang dia dipekerjakan Google sebagai penasehat di Motorola Mobility. Dia menjadi penasehat di bidang desain produk, user interface, marketing dan media sosial.


"Motorola mengingatkanku pada Apple tahun 1998, pionir di segmen pasarnya dan matang dalam inovasi. Aku yakin bahwa produk yang hebat akan mengubah perusahaan ini," kata dia.


Desember lalu, dia juga mengaku sudah pindah menggunakan ponsel Android. Dia memakai Motorola Droid Razr Maxx yang disukainya.


Motorola sendiri kabarnya akan segera merilis Motorola X yang dibekali spesifikasi dahsyat serta sistem operasi Android terkini. Demikian seperti dikutip detikINET dari The Register, Senin (4/3/2013).


( fyk / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!