Ketika Bos Apple Komentari Virus Android yang Menggila




Jakarta - Produsen antivirus F-Secure baru saja mengeluarkan data soal tingginya virus yang menyerang Android . Salah satu pejabat Apple pun mengomentari hal itu.

Berdasarkan data F-Secure di 2012 lalu Android menguasai sedikitnya 79% dari total program jahat yang beredar. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 66,7%, dan di 2010 yang baru beranjak di 11,25%.


Phil Schiller selaku Senior Vice President Apple pun memperhatikan hal itu. Bahkan ia mengungkapkan pendapatnya melalui akun Twitter pribadi.


"Hati-hari di luar sana," tulisnya, sembari menyertakan link ke situs yang memaparkan jumlah virus di Android. Seperti dikutip detikINET dari 9to5mac, Jumat (8/3/2013).


Meski singkat tentu ini bukan komentar biasa. Karena datang langsung dari pesaing utama Android. Bahkan banyak anggapan bahwa ini adalah cibiran yang cukup keras dari Apple untuk pesaing utamanya itu.


( eno / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!