"Konsumen sudah bisa memesan Galaxy S4 mulai hari ini. Untuk pre order ini, kami bekerja sama dengan operator dan delapan bank di Indonesia," kata Febri Rusli, Product Marketing Manager Samsung Electronic Indonesia.
Metode pembayaran Galaxy S4 pun berbeda-beda sesuai dengan kebijakan masing masing bank. Ada yang memberlakukan potongan harga dalam jumlah tertentu dan sistem cicilan sampai 24 bulan.
Rusli menyatakan pemasaran Galaxy S4 akan dimulai sekitar awal Mei. Model yang datang ke Indonesia dipastikan adalah versi prosesor octa core atau GT I9500. Seperti diketahui, Galaxy S4 terdiri dari dua versi prosesor, octa core dan quad core.
Galaxy S4 diharapkan dapat meneruskan jejak Galaxy S III yang menjadi hits tahun lalu. Dengan jumlah penjualan dilaporkan di atas 40 juta unit secara global.
Baca Juga:
-. Hands On: Galaxy S4, Android 'Dewa' dari Samsung
-. FotoINET: Galaxy S4 Mendarat di Jakarta
-. Apa Kata Lawan Tentang Samsung Galaxy S4?
(fyk/ash)