Galaxy Note II Dimodifikasi dengan Kekuatan 'Monster'

Jakarta - Galaxy Note II bisa jadi phablet--ponsel tablet--berkekuatan monster. Bayangkan saja, dengan baterai 9.000 mAh dan memori 256 GB, apa yang bisa dilakukan dengan power dan media penyimpanan sebesar itu.

Secara pabrikan, Galaxy Note II telah dibekali kapasitas memori internal dengan kapasitas terbesar 64 GB, namun phablet Samsung ini mendapatkan improvisasi signifikan di China.


Sayangnya, seperti detikINET kutip dari Phone Arena, Selasa (9/7/2013), improvisasi ini bukan hasil sentuhan Samsung, melainkan sebuah produsen bernama ZeroLemon.


Sejatinya, ZeroLemon lebih dulu menelurkan sebuah baterai berkemampuan 'monster' dengan kapasitas 9.000 mAh bagi Galaxy Note II. Dengan kapasitas sebesar itu, dipastikan penggunanya tak perlu kuatir kehabisan baterai.


Namun kapasitas baterai besar tentunya berujung pada ukuran yang membengkak, terutama pada bagian belakang Galaxy Note II bila telah dibekali baterai garapan Zerolemon tersebut.



Selain itu, yang lebih menarik justru sebuah konverter micro SD to SD card yang juga hadir bersamaan dalam paket penjualan baterai 'monster' ZeroLemon. Dengan konverter ini, pengguna Galaxy Note dapat dengan mudah mendongkrak kapasitas memori Galaxy Note II miliknya hingga 256 GB.


Ini artinya, bila sebuah Galaxy Note II berkapasitas internal 16 GB juga dibekali dengan sebuah SD card berkapasitas 256 GB, secara teori Galaxy Note II tersebut memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 288 GB. Wow!


(rou/rou)