Seperti diketahui, aplikasi Google Hangout yang diperkenalkan Mei silam di konferensi Google I/O adalah bagian dari rencana Google untuk menyatukan layanan voice call, chat, video call, VoIP, dan aplikasi messaging lain di bawah satu atap.
Penyatuan ini dimaksudkan untuk menyajikan pengalaman berkomunikasi yang menyatu di antara semua layanan milik Google. Raksasa internet ini pun berupaya memperbaruinya dengan menambahkan sejumlah fitur.
Seperti dikutip dari Android Geeks, Kamis (11/7/2013), setelah hadir update Hangouts, pengguna bisa menelepon dengan menjajal opsi baru tersebut melalui menu Android (jika di handset), mengklik tombol baru di Gmail, atau memilih opsi Call di Google+.
Menariknya, pengguna juga bisa membuat percakapan lebih seru dengan menambahkan efek suara seperti tepuk tangan atau tertawa dengan bantuan Google Effects. Anda yang belum punya aplikasi Google Hangouts di smartphone atau tablet, bisa mendownloadnya secara gratis di Google Play Store.
Untuk saat ini, fitur telepon ini baru tersedia bagi pengguna di kawasan AS dan Kanada. Namun Google berjanji akan memperluas ketersediaannya ke lebih banyak negara dalam beberapa bulan ke depan.
(rns/ash)