Ini Tampang Nokia 1020 dengan Kamera 41 MP

Jakarta - Nokia Lumia 1020 yang dibekali kamera 41 MP sedikit demi sedikit mulai menampakkan diri. Inilah tampilan utuh ponsel berkamera monster milik Nokia tersebut.

Sekilas, tampilan fisik perangkat yang sempat disebut Nokia EOS itu tak berbeda dengan keluarga Lumia lainnya. Bentuk kotak memanjang dengan bagian sisi yang ergonomis. Lumia 1020 ini kabarnya akan menggunakan ukuran layar 4,5 inch.


Bila bagian 'wajah' serupa dengan Lumia kebanyakan, maka di sisi belakang agak berbeda. Sebab seperti yang sudah diketahui, tampak bulatan yang selintas mirip kamera digital.


Selain sensor kamera yang besar, Lumia 1020 kabarnya juga yang pertama dari seri Windows Phone 8 milik Nokia yang menggunakan RAM 2 GB. Untuk menunjang daya tahan, disematkan pula baterai berkekuataan 1020 mAh.


Sebelumnya Joe Belfiore yang menjabat sebagai manager Windows Phone di Microsoft memamerkan sejumlah foto yang diambil dari kamera Lumia 1020 . Di data exifnya dicantumkan bahwa Nokia Lumia 1020 menjadi piranti yang dipakai untuk mengambil gambar-gambar tersebut.


Nokia sendiri dijadwalkan akan menggelar acara pada 11 Juli nanti dengan teaser bertuliskan '41 million reasons'. Diramalkan ini akan menjadi debut smartphone dengan teknologi PureView tersebut.


(tyo/ash)