Seperti apa kisahnya, berikut 10 artikel terpopuler di detikINET pada pekan lalu:
1. 6 Produk Teknologi Terkenal yang Gagal Berkembang
Tak semua teknologi canggih dapat diterima masyarakat. Malahan, ada beberapa produk yang tergolong terkenal pada masanya, tapi saat mengacu pada aspek penjualan malah gagal total.
Dari Google ke Twitter atau Microsoft ke Apple pernah mengalami kegagalan ini. Dahulu juga ada Sony yang terkenal revolusioner, tapi pernah juga terpuruk dalam beberapa produknya.
Nah, apa saja produk teknologi yang sering diperbincangkan tapi pada akhirnya gagal mereguk kesuksesan. Berikut disajikan enam di antaranya.
2. Menguak Fitur Baru Android Jelly Bean 4.3
Sebelum dirilis secara resmi, versi terbaru Android Jelly Bean 4.3 sudah bocor duluan. File instalasi ini pun dibedah untuk menemukan fitur apa saja yang ada di dalamnya.
3. Rumah Rp 86 Miliar Bill Gates
Belum lama ini, Bill Gates membeli rumah baru senilai USD 8,7 juta atau setara dengan Rp 86 miliar. Yuk, simak seperti apa sudut dan pemandangan rumah super mewah pendiri Microsoft itu.
4. Sambal Oelek di Markas Google
Selain gaji tinggi dan lingkungan kerja mengasyikkan, karyawan Google dan Microsoft juga betah karena kantornya menyediakan makanan lezat dan bergizi setiap hari. Saat diintip, ternyata kantin sang raksasa internet menyediakan 'sambal oelek' loh.
5. Ini Penjelasan BlackBerry Soal BBM Pending
Pengguna BlackBerry di Indonesia sempat diterpa error di layanan BlackBerry Messenger (BBM). Lantas, apa penjelasan pihak BlackBerry Indonesia soal BBM pending ini?
6. Desain iOS 7, Masif dan Terlalu 'Cantik'
DetikINET akan coba memaparkan seperti apa first impression dari iOS 7 ini. Sebagai permulaan, akan dikupas lebih tuntas tentang desain sistem operasi tersebut.
Desain menjadi perubahan pertama yang mampu mencuri perhatian. Sebab Apple merombaknya dengan total. Mulai dari ikon, cara menggunakan multitasking dan tentu saja desain antarmukanya.
7. BlackBerry Messenger Berangsur Pulih
Setelah sempat ngadat beberapa jam, layanan BlackBerry berangsung normal. Lalu lintas BlackBerry Messenger (BBM) mulai lancar tanpa ada pending.
Hal ini diakui oleh sejumlah pengguna BBM. "Akhirnya sudah pada masuk sekarang," tukas Ana, pengguna BlackBerry.
8. Androidly, Jam Tangan Android Canggih
Sekelompok mahasiswa asal India, menciptakan jam tangan Android yang canggih. Jam bernama Androidly ini mampu berfungsi penuh layaknya smartphone Android. Seperti apa bentuknya?
9. Penyebar Hoax Diancam 6 Tahun Penjara
Bagi Anda yang suka mengirimkan kabar bohong (hoax), atau bahkan cuma sekadar iseng mendistribusikan (forward), harap berhati-hati. Ancamannya tidak main-main, bisa kena pidana penjara enam tahun dan denda Rp 1 miliar.
10. Aksi Mark Zuckerberg di Pawai Kaum Gay
Status CEO dan pendiri Facebook Mark Zuckerberg memang telah menikah. Namun ternyata ia juga ikut meramaikan pawai yang mendukung kaum gay. Ini aksinya.
(ash/fyk)