SPA bertujuan untuk mempromosikan manfaat dan nilai dari teknologi penyimpanan magnetis berputar, serta untuk membuat konsumen dan para profesional menyadari pentingnya hard disk drive (HDD) dan solid-state hybrid drives (SSHDs) untuk kehidupan digital mereka.
Aliansi ini diklaim akan membantu produsen penyimpanan dan para pengguna memahami dan mendukung kebutuhan penyimpanan saat ini dan masa depan, termasuk peran utama dari hard disk drives (HDD) dan solid state hybrid drive, dalam paduan penyimpanan efektif untuk semua konsumen dan lingkungan bisnis.
"Didorong oleh ekspansi pesat berkelanjutan dari produksi konten digital, permintaan untuk penyimpanan diharapkan tumbuh dalam kisaran pertengahan 30% per tahun sampai 2020," kata Tim Leyden, Presiden Western Digital.
"Sementara dalam rentang waktu tersebut, perpaduan teknologi akan digunakan untuk melayani pelanggan dengan tepat, sekitar 75% dari kapasitas diharapkan masih menjadi perangkat penyimpanan magnetis berputar. Setiap pengguna smartphone, tablet dan personal komputer saat ini bergantung pada nilai dan keunggulan HDD atau SSHD untuk melindungi data berharga mereka, baik untuk penyimpanan dalam perangkat mereka maupun di awan," lanjutnya.
SPA secara perdana akan tampil di Flash Memory Summit di Santa Clara Convention Center. Perusahaan anggota SPA akan berpartisipasi dalam diskusi panel yang berjudul 'Solid State Hybrid Drive Membantu Memenuhi Persyaratan Penyimpanan Masa Kini' untuk membahas peran hard disk drive dan solid state hybrid drives.
"Pasar perangkat penyimpanan berkembang dengan sangat pesat. Diperkirakan pada tahun 2020, permintaan terhadap kapasitas perangkat tersebut akan melesat menjadi 6 zettabytes per tahun," imbuh Jeff Burke, Wakil Presiden Seagate di bidang marketing dan riset, dalam keterangannya, Senin (19/8/2013).
(ash/ash)
