Siri Makin Pintar di iOS 8.3

Jakarta - Apple membawa perubahan kecil pada iOS 8.3 namun sangat membantu. Nantinya pengguna dapat melakukan panggilan lewat Siri langsung via speaker.

Saat iOS 8.0 diluncurkan, Apple menyertakan peningkatan kemampuan Siri. Untuk menggunakan asisten pribadi ini Anda cukup mengatakan "Hey Siri". Nah, di pembaruan iOS 8.3 nanti pengguna dapat melakukan panggilan telepon dengan fitur "Hey Siri" tersebut dalam mode handsfree.


Dikutip detikINET dari laman 9to5Mac, Senin (23/3/2015, terlihat sebuah pengujian versi beta iOS 8.3 terlihat pengguna dapat memerintahkan Siri untuk menelepon rekannya. Ia hanya menyebutkan "Hey Siri call Jeremy Horwitz on speaker". Seketika Siri pun melakukan apa yang diperintahkan.


Seperti dikabarkan sebelumnya, iOS 8.3 akan membawa sejumlah fitur baru. selain kemampuan di atas, Siri juga akan membawa dukungan bahasa baru. Apple juga menyertakan penambahan emoji, salah satunya bendera negara dan ikon yang mewakili iPhone, iMac dan Apple Watch.


Aplikasi Messages menambahkan opsi Conversation List Filtering. Opsi ini akan menambahkan tab pada aplikasi Messages untuk membedakan pesan dari orang yang berada di daftar kontak dengan yang tidak.


Selain itu aplikasi pesan kini memiliki Report Junk. Nantinya pesan yang tidak jelas kontaknya akan masuk ke sana dan akan dikirim ke Apple untuk di-review.


iOS 8.3 juga menyelipkan fitur baru, di antaranya wireless CarPaly, dukungan verifikasi dua tahap pada layanan Google, dukungan Apple Pay untuk jaringan China UnionPay.


Hingga berita ini diturunkan belum ada informasi kapan Apple akan merilis update terbaru sistem operasi mobilenya ini. Tapi kemungkinan tidak lama lagi.


(ash/ash)