Sony dan Panasonic dilaporkan coba mewujudkan hal tersebut. Alasannya, kemajuan teknologi layar lebar yang saat ini mulai memasuki era 4K diyakini tidak lagi sanggup diakomodir oleh kapasitas kepingan Blu-ray yang ada sekarang.
Sebagai perbandingan, film dengan resolusi 4K pertama yakni Timescapes diketahui memiliki kapasitas total sebesar 160 GB.
Tidak hanya kapasitas yang meningkat signifikan hingga 300 GB, teknologi kepingan disk terbaru yang akan digarap oleh Sony dan Panasonic tersebut juga bakal menawarkan kemampuan tahan air dan debu serta dapat disimpan dalam waktu yang lama.
“Saat ini kami (Sony-Panasonic) menguasai teknologi disk terbaik saat ini, dan akan segera menghadirkan teknologi disk terbaru sebelum yang lain melakukannya,” demikian pernyataan yang disampaikan kedua perusahaan asal Jepang itu seperti dikutip detikINET dari The Register, Selasa (30/7/2013).
(yud/ash)