Saat itu Schmidt sedang berada di acara Gartner Symposium/ITxpo. Ia berbincang dengan para pengamat dari lembaga riset Gartner. Di tengah acara, analis bernama David Willis melontarkan anggapan bahwa Android tidak aman. Schmidt langsung menepisnya.
"Tidak aman? Android itu lebih aman dari iPhone," jawab Schmidt yang langsung disambut dengan tawa oleh para peserta forum, seperti dilansir ZDNet dan dikutip detikINET, Selasa (8/10/2013).
Di akhir acara, Schmidt kembali coba menegaskan bahwa Android tidak bermasalah dengan program jahat. "Android sangat aman," katanya.
Namun lagi-lagi, penonton dilaporkan tertawa mendengar pernyataan itu.
"Anda akan merasa lebih senang memakai Gmail, Chrome dan Android lebih dari yang Anda bayangkan," tambah Schmidt. Kembali suara tawa memenuhi ruangan.
Mengapa para audiens tertawa memang tidak diketahui dengan jelas penyebabnya. Mungkin, mereka tidak yakin dengan pernyataan Schmidt karena Android sering dikabarkan rentan program jahat.
Baca juga:
- 5 Kritikan Pedas Pada Android
- Vertu Constellation, Ponsel Android untuk Orang Kaya
- BBM untuk Android Jadi atau Tidak?
(fyk/ash)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!