iPhone 5S Sambangi Thailand 25 Oktober, Indonesia?

Jakarta - Setelah 10 negara pertama sudah kedatangan iPhone 5S dan iPhone 5C, kini Apple memulai menyebarkan ponsel barunya tersebut ke 36 negara lainnya. Apakah Indonesia termasuk?

Gelombang kedua negara ini akan menerima penjualan iPhone 5S dan iPhone 5C pada tanggal 25 Oktober mendatang.


Berikut daftar negara yang dimaksud, Austria, Belgia, Bulgaria, Kroasia, Republic Ceko, Denmark, Estonia, Finlandia, French West Indies, Yunani, Hungaria, Irelandia, Italia, Latvia, Liechtenstein, Lithuania, Luxembourg, Macau, Malta, Belanda, New Zealand, Norway, Polandia, Portugal, Reunion Island, Rumania, Rusia, Slovakia, Slovenia, South Korea, Spain, Sweden, Switzerland, Taiwan dan Thailand.


Tak lama setelah itu, tepatnya tanggal 1 November, 16 negara lainnya menyusul kedatangan iPhone terbaru, yakni Albania, Armenia, Bahrain, kolombia, El Salvador, Guam, Guatemala, India, Macedonia, Malaysia, Mexico, Moldova, Montenegro, Saudi Arabia, Turki dan UAE.


Seperti dikutip detikINET dari GSM Arena, Kamis (10/10/2013), sayangnya belum ada nama Indonesia yang masuk ke dalam negara yang bakal segera menjual iPhone 5S dan iPhone 5C.


Belum ada kabar pasti kapan duo ponsel premium ini akan segera menyambangi tanah air. Ini artinya, Indonesia masih 'dianaktirikan' oleh Apple. Sebab seperti diketahui, ketika ada produk baru, Indonesia masih harus menunggu berbulan-bulan untuk disambangi. Padahal prospek bisnis dan pengguna setia Apple di sini lumayan tinggi.


DetikINET ini pernah menanyakan ke Direktur Marketing & Communication Erajaya Djatmiko Wardoyo kapan iPhone 5S dan iPhone 5C ini akan masuk ke Indonesia. Erajaya merupakan pemilik Box yang menjadi salah satu Apple Premium Reseller di Indonesia.


Namun Koko -- panggilan akrab Djatmiko -- sampai saat ini masih belum mendapat kepastian soal waktu peluncuran dua iPhone generasi terbaru tersebut.


Artikel Terkait:

- 6 Fitur Unggulan iPhone 5S

- iPhone 5S vs Galaxy Note 3, Mana Lebih Baik?

- FotoINET: Warna-warni iPhone 5C dan 5S di September Ceria

- FotoINET: Jimmy Gunawan, Pemilik iPhone 5S Pertama di Dunia


(tyo/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!