Apple Patenkan Komputer Tanpa Monitor dan Kabel

Jakarta - Seperti apa jadinya, jika komputer tidak punya casing dan monitor dan kabel? Di masa depan, kemungkinan kita bisa melihat komputer seperti ini karena Apple baru saja mematenkannya.

Disebut sebagai 'computer systems and methods with projected display', paten ini mendeskripsikan komputer yang tidak membutuhkan monitor dan lilitan kabel. Sebagai gantinya, sistem proyeksi akan menjelma sebagai komputer Anda.


Secara sederhana, Apple menginginkan semacam proyektor menjadi komputer. Tembok atau permukaan datar lainnya, dijadikan sebagai pengganti monitor untuk menampilkan gambar.


Seperti dikutip dari Ubergizmo, Rabu (18/12/2013), hampir mirip dengan PC all-in-one, sistem proyeksi Apple terdiri dari CPU dan komponen internal lainnya. Sebuah wireless network interface dan speaker juga akan terintegrasi di dalamnya. Ini mengurangi kebutuhan peripheral eksternal lainnya.


Terdapat sensor onboard yang akan mengontrol gambar yang diproyeksikan agar bisa mengatur resolusi, ukuran dan opsi optimum color. Sistem ini akan mengombinasikan elemen dekstop dan laptop yakni dengan menampilkan layar besar namun menawarkan portabilitas.


Lebih jauh lagi, sistem ini sepenuhnya akan bebas dari kebutuhan akan kabel. Mouse dan keyboard akan 'berbicara' dengan komputer menggunakan Bluetooth atau teknologi wireless lainnya.


(rns/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!