Lenovo Rilis 2 Ponsel dengan Kamera Depan Besar

Jakarta - Demam selfie menggunakan kamera smartphone, nyatanya membuat vendor smartphone menciptakan tren baru, resolusi kamera depan yang besar. Seperti yang dilakukan oleh Lenovo saat meluncurkan Vibe X2 dan Vibe Z2.

Vibe X2 dihadirkan Lenovo sebagai smartphone premium. Sebab, ponsel dengan layar 5 inch tersebut mempunyai resolusi sekelas 1080p full HD. Ini termasuk prosesor MediaTek MT695M octa core 2 Ghz dan RAM 2 GB.



Seri ini hadir dengan media penyimpanan internal seluas 32GB. Fitur lain yang diunggulkan tentu saja adalah kamera dengan resolusi 13 megapixel di bagian belakang dan 5 megapixel di sisi depannya. Pas untuk ber-selfie ria.


Dikutip detikINET dari GSM Arena, Jumat (5/9/2014), Lenovo Vibe X2 menggunakan baterai 2.300 mAh. Walaupun berbadan luas, Vibe X2 mempunyai ketipisan 7.27 mm dan bobot hanya 120 gram


Sementara Vibe Z2, mempunyai bentang lebih luas 5.5 inch namun layar hanya 720p.Namun, soal organ dalam cukup lumayanlah. Karena dipersenjatai dengan prosesor Snapdragon 410 64-bit 1.2 Ghz dan RAM 2GB.


Tak kalah mentereng adalah kameranya. Resolusi 13 megapixel untuk kamera primer dan 8 megapixel di sisi sekundernya.


Meluncur pertama kali di China pada Oktober dan Asia Pasifik setelahnya, diperkirakan harganya mencapai USD 399 atau sekitar Rp 4,1 juta untuk Vibe X2 dan Vibe Z2 dibanderol USD 429 atau sekitar Rp 4,5 juta


(tyo/tyo)