Menjajal Galaxy Gear VR: Serasa Punya Bioskop Pribadi!

Berlin - Galaxy Gear VR jadi gadget andalan baru Samsung yang diluncurkan bersamaan dengan Galaxy Note 4. Saat menggunakan handset bikinin Oculus Rift ini, pengguna dijamin akan merasakan sensasi berbeda layaknya menikmati bioskop pribadi.

detikINET yang hadir di acara IFA 2014 di Berlin, Jerman, berkesempatan untuk menjajal langsung kacamata virtual yang belakangan lagi happening ini. Saat Manajer Product Strategi Office Samsung, Dale Ahn menyodorkan VR untuk dijajal menonton film 3D dan main games, tanpa berlama-lama langsung saja segera dicoba.


Saat pertama kali dipasang terasa pas di kepala. Dale sudah membekali VR dengan memasang Note 4. Segera saja dia putar tayangan sebuah film 3D. Awalnya di layar hanya tampak gedung kosong tanpa orang. Namun terdengar suara riuh di belakang. Dengan VR masih terpasang di kepala, Dale meminta agar menengok ke atas dan ke bawah, juga ke belakang.


Nah, saat menengok ke belakang, ternyata di ruangan itu pertunjukan sirkus. Dengan mata kepala sendiri kita seperti ikut berada di tengah pemain sirkus. Menengok ke kanan ada pemain sirkus duduk, menengok ke atas ada pemain akrobat, dan menengok ke kanan ada orang-orang sedang duduk.


Setelah puas merasakan sensasi 3D dengan pertunjukkan sirkus, kembali dicoba bermain game virtual. Dalam game itu kita mengendalikan sebuah pesawat di luar angkasa. Ketajaman layar note 4 memang patut dipuji, sehingga VR terasa mantab.


Dengan menggunakan pesawat kita bermain game virtual. Menembakkan peluru ke musuh dengan menyentuh bagian di kanan VR. Seru rasanya mencoba game virtual ini. Beberapa orang yang mencoba bahkan tertawa-tawa sendiri.


Produk VR ini memang inovasi Samsung. VR khusus diberikan bagi mereka yang menyukai menonton film dan bermain game. Anda mesti merasakan biar terpuaskan. Samsung juga menggandeng sejumlah penyedia film seperti Marvel. Pastinya akan semakin menarik VR ini.


(rou/rou)