Kapan Mau Bikin Smartwatch, Nokia?

Berlin - Vendor lain sudah cukup banyak yang bermain di wearable gadget, entah itu membuat smartwatch, gelang pintar, atau lainnya. Lantas, bagaimana dengan Nokia, apa tak tertarik untuk ikut terjun?

Menurut Jo Harlow, Corporate Vice President Phone Business Unit Microsoft, meski jarang diisukan membuat wearable gadget, Nokia yang kini berada di bawah kendali Microsoft sejatinya juga punya perhatian khusus terhadap perangkat jenis baru ini.


Sampai-sampai, mereka punya tim khusus untuk melakukan riset dan pengembangan tentang wearable gadget.


"Wearable gadget ini termasuk model interaksi baru, dan kami punya tim khusus yang menangani hal itu, termasuk bagaimana melihat peluangnya," ujar Jo, saat ditemui detikINET di Berlin, Jerman.


"Tim ini berada di bawah unit bisnis services. Jadi kami juga memikirkan bagaimana untuk mengantarkan layanan Microsoft ke dalam perangkat tersebut," lanjutnya.


Jo menambahkan, tim khusus ini juga bakal memberi perhatian untuk fenomena Internet of Things yang belakangan kian nyaring bergaung di industri TI. Konsep sederhananya adalah, bagaimana sesuatunya itu tersambung dengan internet. Entah itu alat rumah tangga, aksesoris pribadi, dan perangkat lainnya.


"Wearable gadget merupakan termasuk model baru dari cara kita berinteraksi dengan internet. Namun sayangnya, belum ada yang bisa saya sampaikan tentang roadmap produk wearable gadget Microsoft untuk sekarang ini," tutupnya.


(ash/fyk)