Facebook Kepincut Pembesut Pesawat Tanpa Awak

Jakarta - Facebook belum berhenti melakukan aksi akuisisi startup yang tengah berkembang. Kabar terbaru menyebutkan, raksasa jejaring sosial itu tengah mengincar perusahaan bernama Titan Aerospace.

Tapi jangan menyangka Titan Aerospace adalah sebuah perusahaan internet, karena sesuai namanya ini adalah pembesut pesawat. Tepatnya pesawat tanpa awak dengan tenaga matahari.


Menurut sumber yang tak ingin disebutkan namanya tersebut, Facebook tengah melakukan penjajakan serius mengenai masalah pencaplokan ini. Bahkan Facebook sudah mengajukan mahar sebesar USD 60 juta atau setara Rp 697 miliar.


Lalu untuk apa Facebook membeli perusahaan pesawat ini?


Seperti detikINET kutip dari Tech Crunch, Selasa (4/3/2014), ini tak lain sebagai bagian proyek internet.org yang berambisi untuk menghubungkan 5 miliar orang dengan internet.


Dengan pesawat ini, mungkin Facebook ingin menjadikannya sebagai satelit yang mengangkasa tanpa perlu harus mendarat, bahkan hingga lima tahun.


Belum ada komentar dari Facebook mengenai rencana mengambilalih perusahaan yang berasal dari Meksiko tersebut


(tyo/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!