Pelanggan First Media Bisa Nonton TV Kabel di Ponsel, Gratis!

Jakarta - Tak hanya menghadirkan layanan triple play, First Media bersama Bolt juga memperluas kerja samanya untuk layanan mobile streaming yang mengusung konsep TV anywhere. Enaknya lagi, siaran TV kabel ini bisa dinikmati secara gratis.

Layanan yang diberi nama First Media GO ini memungkinkan pelanggan broadband internet Fastnet dan HomeCable untuk menikmati siaran layaknya TV kabel di perangkat genggamnya seperti laptop, tablet, bahkan smartphone, melalui koneksi 4G LTE yang disediakan oleh Bolt.


"Dengan konsep TV Anywhere, pelanggan HomeCable kami dapat menikmati siaran TV kabelnya secara online melalui perangkat mobile. Saat sedang di rumah maupun saat bepergian ke luar rumah," kata Iris Wee, Chief Marketing Officer First Media-Linknet, di Jakarta, Selasa (4/3/2014).


Ia menjelaskan, layanan mobile streaming ini juga untuk menjawab tren pengguna internet mobile di Indonesia yang menghabiskan waktu lebih dari lima jam hanya untuk menyaksikan video secara online setiap harinya. Demikian data yang dikutip dari riset comScore.


Beberapa kanal TV favorit yang sudah tersedia secara mobile ini, antara lain berupa kanal berita seperti CNN dan BBC, kanal olahraga seperti ASN dan Setanta, kanal edukasi seperti National Geographic dan Discovery, kanal Fashion TV dan kanal Travel, serta kanal untuk anak-anak yaitu Nickelodeon dan Discovery Kids.


Menurut Wee, saat ini sudah ada 50 kanal yang tersedia untuk TV anywhere tersebut. First Media, kata dia, akan terus menggandeng berbagai penyedia konten untuk dapat menghadirkan lebih banyak kanal TV yang bisa dinikmati pelanggan.


"Rencananya kami akan menambah sekitar 10 sampai 20 kanal TV lainnya hingga akhir tahun nanti," jelasnya.


Pelanggan HomeCable bisa mengakses layanan First Media GO ini dengan cara mengunjungi situs www.go.firstmedia.com kemudian login menggunakan First ID.


First Media GO juga dapat diakses melalui browser Google Chrome atau Firefox untuk pengguna laptop berbasis Windows, dan browser Safari untuk pengguna Mac.


Sementara pengguna perangkat mobile berbasis Android dan iOS dapat terlebih dahulu men-download aplikasi First Media Go yang tersedia di Apple App Store dan Google Play Store. (rou/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!