BlackBerry Live sendiri merupakan acara tahunan yang rutin diselenggarakan.Di sini developer, mitra BlackBerry dan penggiat IT berkumpul menyaksikan informasi terbaru dari BlackBerry.
Ini tentu saja menjadi noda bagi BlackBerry--yang sebelumnya bernama Research in Motion--karena sejumlah pengguna BBM, tidak hanya di Indonesia, bahkan di beberapa negara Asia Pasifik, tak bisa terhubung.
"Sekitar pukul 24.00 WITA saya mau mengirim BBM tetapi yang muncul pesan 'Unable to Connect You need a data plan to use BBM. Please contact your service provider for details',” ujar salah satu pembaca melalui emailnya.
Ditelusuri detikINET, Senin (13/5/2013), melalui forum pengguna BlackBerry, yakni CrackBerry, beberapa negara yang mengalami layanan down adalah, Indonesia, Australia, Hong Kong, Thailand, India, Filipina, Singapura, Vietnam dan Malaysia.
"Sudah dikonfirmasi di Thailand, layanan BBM mengalami gangguan mungkin selama hampir 8 jam. Operator akan mengirimkan SMS bila layanan kembali normal,” tulis salah satu pengunjung CrackBerry, Bixertech92.
Layanan BBM yang mengalami gangguan ini, tidak hanya terkena pengguna OS BB 7,6 dan 5 saja. Karena pengguna BB10 pun terkena imbasnya.
"Ya, di Filipina BBM mengalami down, dan email juga tidak bisa digunakan juga," kata pengunjung yang lain bernama Emgell.
Hingga pagi ini, pengguna BBM di BlackBerry sudah kembali normal. Namun, sampai berita ini diturunkan detikINET masih meminta konfirmasi ke pihak operator dan BlackBerry Indonesia mengenai apa yang terjadi di tengah malam tadi.
Walau BlackBerry Live diselenggarakan di AS tentu saja ini kembali menjadi preseden buruk bagi perusahaan berbasis di Kanada itu, karena sebagian besar basis penggunan setianya berasal dari asia.
(tyo/tyo)