Aplikasi myTrans dan Masak Apa Hadir untuk BlackBerry 10

Jakarta - Aplikasi Masak Apa dan myTrans mendapat respons cukup baik dari pengguna BlackBerry. Tercatat, Masak Apa sudah mencapai 1,3 juta sementara myTrans lebih dari 150 ribu download. Dengan kedatangan BlackBerry 10, kedua aplikasi itu pun hadir untuk OS baru tersebut.

Mengusung desain interface yang simple namun menarik, aplikasi myTrans dan Masak Apa untuk BlackBerry 10 dapat digunakan dengan mudah bagi siapa saja yang baru mendownloadnya.


Layar sisi kiri dapat digeser untuk mengeluarkan daftar menu dari aplikasi dan menggeser lagi ke arah sebaliknya untuk mengembalikan ke tampilan semula. Setiap pergeseran layar ditampilkan dengan transisi yang halus.


Aplikasi myTrans dan Masak Apa untuk BlackBerry 10 juga terintegrasi dengan BlackBerry Messenger Activities. Pengguna dapat langsung meng-update status BBM berisi resep apa yang telah diunduh atau video apa yang sedang ditonton.


Selain terhubung dengan BlackBerry Messenger, aplikasi myTrans dan Masak Apa juga dapat dibagikan ke teman-teman di jejaring sosial hanya dengan sekali sentuh dari fitur Share.


Di aplikasi BlackBerry 10 ini, pengguna dapat menonton video myTrans dan video memasak di aplikasi Masak Apa tanpa harus melakukan pengaturan konfigurasi jaringan APN terlebih dahulu seperti pada versi BlackBerry sebelumnya.


Untuk menonton video, koneksi yang digunakan dapat menggunakan WiFi dan 3G. Tentunya jika menggunakan koneksi 3G, akan dibebankan ke dalam paket internet yang ada.


Penasaran seperti apa? Anda sudah bisa langsung menjajalnya dengan mendownload dari BlackBerry World. Tinggal cari aplikasi 'myTRans' dan 'Masak Apa', dan download untuk menjadi bagian dari gaya hidup keseharian Anda.


Berikut tampilan dari aplikasi myTrans dan Masak Apa untuk BlackBerry 10.




Jika Anda memiliki kritik dan saran mengenai aplikasi myTrans dan Masak Apa untuk BlackBerry 10, silakan kirimkan ke appsupport@detik.com.


(rns/rns)