CTO Indosat Mundur

Jakarta - Setelah hengkangnya Erik Meijer yang 'terbang' ke Garuda Indonesia, Indosat kembali bakal ditinggal direksinya. Kali ini, giliran Direktur & Chief Technology Officer Hans Christiaan Moritz yang mengundurkan diri.

"Perseroan telah menerima surat permohonan pengunduran diri Hans tertanggal 31 Agustus 2013," jelas keterangan Indosat yang diterima detikINET, Senin (2/9/2013).


Disebutkan, pasal 16 ayat 6 dan 7 Anggaran Dasar Indosat antara lain menyatakan, jika anggota Direksi mengundurkan diri, Perseroan wajib menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) untuk memutuskan permohonan pengunduran diri anggota Direksi dalam jangka waktu paling lambat 60 hari setelah diterimanya surat pengunduran diri.


Dalam hal ini Perseroan tidak menyelenggarakan RUPS dalam jangka waktu tersebut. Maka dengan lampaunya kurun waktu tersebut, pengunduran diri anggota Direksi menjadi sah tanpa memerlukan persetujuan RUPS.


Setelah hengkangnya Erik Meijer dan Hans Christiaan Moritz, praktis kursi Direksi Indosat tinggal tersisa tiga orang.


Mereka adalah CEO & Presiden Director Alexander Rusli, Director & Chief Wholesale, Infrastructure Officer Fadzri Sentosa, serta Stefan Carlsson selaku Director & Chief Financial Officer.


(ash/rns)