Keren, Satu Kontroler Untuk Beberapa Konsol Game

Jakarta - Kickstarter --situs penggalangan dana-- kembali menghadirkan proyek menarik, kali ini perangkat yang diunggulkan adalah sebuah kontroler yang dapat digunakan pada beberapa konsol game. Mengusung sebutan Cross Plane, sebuah kontroler cross-platform ini disebut bakal dapat digunakan pada PlayStation 3, Xbox 360, dan juga PC.

Selain kelebihan tersebut, hal lain yang menarik adalah konsep yang ditawarkannya. Cross Plane memiliki kedekatan desain dengan kontroler Wii U, di mana di bagian tengahnya terdapat sebuah layar dan dikelilingi sejumlah tombol bermain game.


Adapun layar yang dimilikinya berfungsi untuk memainkan game yang di-streaming secara langsung dari konsol game yang terhubung. Sayangnya, belum ada kejelasan lebih lanjut bagaimana pembesutnya memungkinkan hal tersebut.


Namun agar dapat dimainkan pada platform konsol game yang berbeda, ternyata Cross Plane mengandalkan sebuah cartridge yang harus ditancapkan dibagian kontroler tersebut, dimana masing-masing cartridge mewakili tiap konsol game yang akan dipasangkan.


Seperti detikINET kutip dari Ubergizmo, Jumat (6/9/2013), pembesutnya tengah mengumpulkan setidaknya USD 350 ribu untuk mewujudkan proyeknya tersebut. Adapun harga yang bakal ditawarkannya kelak disebut berada pada kisaran USD 349 dan direncanakan meluncur pada bulan Mei tahun 2014 mendatang.


(yud/tyo)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!