Memang sudah bukan rahasia lagi jika AMD tengah mempersiapkan GPU baru dengan nama sandi Hawaii, mirip dengan seri-seri sebelumnya yang juga menggunakan nama pulau yakni Malta dan Tahiti.
AMD sendiri saat ini sedang menggelar acara bertajuk GPU 14 Tech day yang berlangsung di Hawaii, Amerika Serikat. Acara ini dihadiri oleh sejumlah jurnalis dari seluruh dunia termasuk detikINET.
Acara GPU 14 Tech Day yang berlangsung di Hawaii semakin memperkuat dugaan tersebut, hanya saja AMD masih belum mau mengungkap soal kehadiran generasi terbaru Radeon itu.
Generasi terbaru Radeon itu kabarnya sudah mengusung arsitektur Graphics Core Next 2.0, namun masih menggunakan fabrikasi yang sama dengan Tahiti yakni 28nm.
Nah, apakah benar kartu grafis itu akan segera diluncurkan, tunggu laporan selanjutnya detikINET langsung dari acara AMD GPU 14 Tech Day di Hawaii.
(eno/ash)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!