Loh, Ada iMessage iOS di Android

Jakarta - Layanan instant messaging eksklusif yang kemudian dilepas ke platform lain, ternyata tidak hanya dilakukan oleh BlackBerry Messenger. iMessage di iOS pun sempat hadir di Android. Loh, kok bisa?

Eits, tapi tunggu dulu. Layanan iMessage ini memang abal-abal alias palsu dan bukan aplikasi resmi yang dibuat oleh Apple. Pengembangnya sendiri bernama Daniel Zweigart.


Kejutannya, iMessage ini ternyata tak mengandung jebakan. Karena memang nyatanya bisa digunakan untuk saling berkirim pesan ke pengguna iOS. Demikian yang dikutip detikINET dari 9to5mac, Rabu (25/9/2013).


Seperti diketahui, iMessage memang dikhususkan sebagai layanan instant messaging khusus pengguna iDevice. Biasanya basis akunnya adalah email dan nomor ponsel.


Keunikan lain dari iMessage ala Android ini, tampilan pesannya persis yang ada di iOS. Termasuk, buble warna biru saat saling berkirim pesan.


Sayangnya, iMessage Android ini tak bertahan lama di Google Play Store. Karena saat ini, aplikasi tersebut sudah ditendang oleh si empunya toko online tersebut.



(tyo/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!