Kembaran HTC One Mini asal China ini bernama Mini One. Harganya kurang dari USD 100 atau sekitar Rp 1 jutaan.
Seperti dilansir IntoMobile, Rabu (25/9/2013), Mini One cuma dibekali RAM 512 MB, layar beresolusi 480x854 pixel, memori internal 4GB, serta kamera 2 megapixel di bagian belakang.
Memang, spesifikasi perangkat ini jauh dari kata mentereng atau kalah kelas dibanding HTC One Mini. Namun jika dilihat dari penampakannya, keduanya bisa dibilang 11-12. Begitu mirip!
Mulai dari tampak depan hingga menyusuri bodi bagian belakang, mungkin banyak yang tidak sadar jika Mini One bukanlah HTC One Mini.
HTC One Mini yang asli mengusung bentang layar 4,3 inch, lebih kecil dari HTC One yang ukurannya layarnya mencapai 4,7 inch. Resolusinya 720p dengan kepadatan pixel 341ppi.
Bodinya sendiri boleh dibilang sama persis dengan HTC One dan juga terbuat dari metal. Meskipun di sisinya terlihat sebagian terbuat dari material plastik.
Spesifikasinya seperti prosesor dual core 1,4GHz Krait 300, RAM 1GB dan memori internal 16GB. Sayangnya tidak ada slot microSD untuk ekspansi memori.
Adapun kameranya tetap mengandalkan teknologi ultrapixel 4MP dan kamera depan 1,6MP. HTC One Mini memakai sistem operasi Android Jelly Bean 4.2.2 dengan interface HTC Sense UI versi terbaru.
Artikel terkait:
-. Galaxy S4 Mini vs HTC One Mini, Mana Lebih Baik?
-. FotoINET: HTC One Mini dan Sang
-. Adu Buas 4 Ponsel Android Quadcore
(ash/fyk)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!