Temandev, Wadah Sukses Para Developer Lokal

Jakarta - Era mobile lifestyle turut menyuburkan industri konten aplikasi. Telkomsel pun jeli membidik para developer aplikasi ini.

Melalui TemanDev, operator yang identik dengan warna merah ini berupaya menjadi 'teman' para developer memajukan industri konten dan menjadikan aplikasi lokal tuan rumah di negeri sendiri .


"Dengan perkembangan digital industri yang bagus, Telkomsel ingin merangkul mereka. Kami punya 125 juta pelanggan yang bisa jadi target teman developer," kata Dito Respati, Head of Mobile Apps Developer Community Department Telkomsel dalam acara Ngopi Bareng detikINET, Kamis (26/9/2013).


Di Telkomsel sendiri, dari 125 juta pelanggan memang masih sekitar 65% menggunakan feature phone. Namun untuk pelanggan data, pelanggan Telkomsel sudah cukup banyak, yakni jumlahnya mencapai 52 juta.


Dikatakan Dito, ketika awalnya mereka mencari para developer, banyak yang pandai membuat aplikasi namun belum tahu cara monetisasinya secara baik dan benar.


Untuk itulah, TemanDev yang merupakan kepanjangan dari Telkomsel Application Developer menggelar Digital Creative Indonesia Competition menjadi wadah yang tepat untuk developer Tanah Air.


"Jangan dilihat dari nilai hadiahnya. Tapi para pemenang ini nanti kami ajak mereka engaged dengan pasar," ujar Dito.


Tak lupa, Dito mengajak para developer yang berminat untuk mengikuti kompetisi ini. Bagi yang berminat bisa mencari lebih banyak informasi dengan mengunjungi tautan telkomsel.com/temandev.


(rns/rou)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!