'Iron Man' Gagal Selamatkan HTC One Max

Jakarta - Kisah sukses penyelamatan Tony Starks dalam sekuel Iron Man hanya terjadi di film. Di dunia nyata, kepahlawanan jagoan Marvel itu ternyata belum mampu mengangkat performa bisnis HTC dari keterpurukan.

Ya, HTC tentunya berharap banyak saat mendapuk aktor kawakan Robert Downey Jr sebagai simbol terbarunya dalam peperangan bisnis ponsel pintar melawan hegemoni Samsung dan Apple. Namun sayangnya, kepiawaian sang 'Iron Man' sebagai brand ambassador belum terbukti.


Seperti detikINET kutip dari Celluler News, Kamis (7/11/2013), HTC tercatat membukukan kerugian USD 102 juta atau sekitar Rp 1,16 triliun di triwulan ketiga 2013 karena turunnya pendapatan dalam periode tersebut.


Analis dari Yuanta Financial, Dennis Chan, menilai salah satu pemicu pendorong kerugian HTC adalah gagalnya produk baru HTC One Max yang dibintangi oleh pemeran superhero miliuner nan jenius, playboy, dan dermawan itu.


"Terbukti, HTC One Max tidak kompetitif di pasaran," sesalnya, mengomentari penjualan ponsel jumbo yang menampilkan layar berukuran 5,9 inch tersebut.


Penjualan HTC hingga periode September tahun ini yang tercatat mencapai USD 1,6 miliar, juga meleset dari target sekitar USD 1,7 miliar hingga USD 2,04 miliar. Padahal, di periode sama tahun lalu HTC bisa meraih keuntungan USD 132 juta dengan pendapatan USD 2,39 miliar.


"Kami melihat masih ada kemajuan di kuartal ketiga ini," ujar CEO HTC Peter Chou, membela diri. Next


(rou/rou)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!