Pekan lalu, ada kapal tongkang lain yang merapat di pelabuhan Portland. Google juga berada di balik keberadaan tongkang ini. Laporan lain menyebutkan, lahan di Portland dan teluk San Francisco, akan dijadikan showroom eksklusif Google Glass, dengan party deck di bagian atapnya.
Setelah sejumlah kabar santer beredar, Google akhirnya buka mulut. Raksasa internet ini mengonfirmasikan, kedua tongkang tersebut milik mereka. Lantas, untuk apa kedua tongkang ini?
Seperti dilansir Ubergizmo, (7/11/2013), dua lahan tersebut rupanya tidak berkaitan dengan data center yang mengapung di atas air maupun showroom Google Glass spektakuler yang ingin tampil beda dari kompetitornya Apple.
"Ini masih tahap awal, dan bisa berubah ke depannya. Kami saat ini tengah melakukan eksplorasi menggunakan tongkang sebagai arena interaktif tempat setiap orang bisa mempelajari teknologi baru," ujar Google.
Google tidak merinci apa 'teknologi baru' tersebut. Tidak ada pula keterangan tambahan bagaimana kapal tongkang tersebut digunakan dalam proyek ini. Yang jelas, tampaknya ini akan menjadi sebuah proyek ambisius Google.
(rns/ash)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!