Hacker Hantui Mobil Canggih

Jakarta - Di masa depan, pertarungan teknologi tak cuma berada di dunia gadget, melainkan di dunia otomotif. Namun, kecanggihan itu dianggap rentan selama hacker masih berkeliaran.

Soalnya, saat ini saja sudah banyak mobil yang bisa terhubung ke internet dan di masa depan bakal ada mobil dengan teknologi autopilot yang membuat mobil bisa berjalan ke tujuan tanpa perlu dikemudikan manusia.


Saat ini, ECU di sebuah kendaraan modern memiliki banyak tanggung jawab mulai dari mengoperasikan mesin, transmisi otomatis, navigasi hingga audio.


Bila seorang hacker bisa menembus pertahanan sebuah mobil, maka mobil pun akan bisa diganggu misalnya saja dengan mematikan sistem pengereman.


Karena itulah, produsen audio Harman mengatakan kalau potensi ancaman cyber bakal bisa membahayakan pengendara.


"Ini masalah serius. Seorang hacker bisa mengambil alih fungsi kendaraan yang sangat penting," kata presiden infotaiment Harman.


Untuk itu, Harman pun merasa perlu untuk ikut serta mengembangkan software yang mampu menghalangi hacker mengambil alih kendali mobil. Sebab selain menjadi pemasok audio, Harman juga merupakan pemasok layanan konektivitas untuk banyak produsen mobil terkemuka.


(syu/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!