Mito Geber Ponsel Rp 600 Ribuan yang Bisa BBM-an

Jakarta - Ukuran smartphone ini memang tidak terlalu besar, cuma memiliki lebar layar 3,5 inch. Namun perangkat ini jadi andalan Mito untuk merangkul pengguna kelas low-end yang penasaran ingin BBM-an.

Ya, BlackBerry Messenger (BBM) memang masih jadi bahan iklan yang cukup mujarab di Indonesia. Sebab dulu, aplikasi pesan instan ini ekslusif hanya untuk pengguna handset BlackBerry.


Namun sekarang, BBM sudah dilepas untuk Android dan iOS. Jadi mereka yang dulunya tidak punya BlackBerry dan penasaran dengan BBM, bisa dengan mudah mencicipinya.


Apalagi kini Android murah pun sudah banyak ditemukan. Dan hal tengah gencar dikampanyekan vendor merek lokal terhadap Android ramah kantong ini tentu saja BBM!


Strategi ini pula yang sedang dilancarkan Mito Mobile. Vendor merek lokal ini baru saja melepas Mito A210 untuk menggaet segmen menengah ke bawah.


Mito A210 hadir dengan dimensi 118x64,2x11,5mm dan layar 3,5 inch HVGA LCD yang sudah dilengkapi dengan capacitive touch screen. Sistem operasi Android yang digunakan di MITO A210 pun terbilang generasi baru. Yakni sudah dibenamkan dengan OS Android 4.2 Jelly Bean.


"Seperti smartphone high end lainnya, MITO A210 sudah membawa berbagai kemampuan mumpuni dari sistem operasi 4.2 Jelly Bean. Mulai dari sisi kamera, konektivitas, dan fitur lainnya," jelas Hansen Lie, Direktur Utama Mito Mobile, dalam keterangannya, Rabu (15/1/2014). Next


(ash/eno)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!