Sukses Diet, Foto Langsing Wanita Ini 'Diboikot' Facebook

Jakarta - Seorang wanita asal Washington bermaksud memperlihatkan tubuh langsingnya setelah sukses berdiet di Facebook. Ia berharap dapat menginspirasi temannya di Facebook. Namun, Facebook justru menghapus fotonya.

Seperti diberitakan Fox News (15/01/2014), wanita bernama Marilyn McKenna ingin menunjukkan kesuksesannya berdiet sehingga berhasil menurunkan berat badan sekitar 45 kg. Ia pun mengunggah foto yang memperlihatkan kedua kakinya masuk ke dalam salah satu lubang kaki celananya terdahulu yang berukuran sangat besar.


Tak berselang lama, foto tersebut justru dihapus Facebook karena dianggap melanggar kebijakan situs dengan mempromosikan penampilan fisik ideal.


Pihak Facebook mengatakan foto McKenna ditolak karena dirinya diduga membayar sejumlah uang untuk menyebarluaskan foto keberhasilan dietnya. Facebook pun menganggap foto tersebut sebagai iklan.


“Kebijakan Facebook mewajibkan tiap pengiklan produk penurun berat badan atau produk dewasa lainnya untuk membatasi khalayak mereka pada pengguna berusia 18 tahun ke atas,” ujar salah seorang perwakilan Facebook.


Menanggapi hal ini, McKenna menuangkan kekesalannya di salah satu tweet yang berbunyi, “Hey Facebook! Produk apa yang saya promosikan? Anda bodoh! Situs, blog, dan video pribadi saya, semuanya gratis! Saya tidak menjual apa-apa!”


(odi/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!