Zeke, Samsung OS Tizen Pertama

Jakarta - Kabar seputar ponsel Tizen Samsung kembali muncul. Jika sebelumnya hanya beredar informasi seputar spesifikasi dan perkiraan peluncurannya, kali ini bocor sebuah foto yang diklaim sebagai Samsung ZE-Q9000.

MovePlayer, situs asal Korea Selatan yang pertama kali memposting foto ini, mengatakan mendapatkan bocoran informasi dari orang dalam Samsung yang tidak disebutkan namanya.


Menurut sumber tersebut, ponsel Tizen Samsung kemungkinan akan dirilis di bawah brand Zeke. Bukan sekedar gosip, pasalnya Samsung diketahui mendaftarkan trademark untuk nama 'Zeke' pada Agustus silam.


Namun seperti dikutip detikINET dari Trusted Review, Rabu (29/1/2014), belum diketahui apakah foto tersebut asli atau palsu. Namun jika melihat tampilannya, desain ponsel tersebut sangat mirip dengan kebanyakan seri smartphone Samsung saat ini.


Samsung Zeke kabarnya akan menggunakan layar HD 4,8 inch dan prosesor 2,3GHz Snapdragon 800 dari Qualcomm. MovePlayer juga menyebutkan ponsel ini akan tampil lebih ramping dari Galaxy S4.


Pengembangan OS Tizen sempat dikabarkan tertunda. Perkiraan peluncuran smartphone Tizen Samsung pun molor. Sebelumnya, Samsung disebut-sebut baru akan merilis ponsel Tizen sebelum akhir 2013.


Sementara kemunculan ponsel Tizen Samsung masih terus molor, ZTE sepertinya ingin lebih dulu unjuk gigi. Pekan lalu, bocoran Geek, ponsel Tizen ZTE lebih dulu muncul.


Baik Samsung maupun ZTE, tampaknya menyiapkan ponsel Tizen mereka untuk ditampilkan bulan depan. Hajatan tahunan Mobile World Congress 2014 yang digelar di Barcelona, Spanyol, diperkirakan akan menjadi ajang kemunculan keduanya


(rns/tyo)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!