Huawei Ascend P7 Andalkan Kamera Depan 8 MP

Jakarta - Huawei memperkenalkan smartphone Android flagship terbarunya, Ascend P7. Salah satu yang diunggulkan dari ponsel tersebut adalah kamera depan 8 megapixel untuk mengakomodir tren selfie yang marak belakangan ini.

Kamera depan tersebut punya sensor BSI. Selain itu, juga punya fitur panorama yang diklaim Huawei menjadikan acara selfie bersama teman-teman lebih maksimal.


Selain kamera depan resolusi tinggi, Ascend P7 dibekali spesifikasi gahar layaknya ponsel flagship. Layarnya seluas 5 inch resolusi definisi tinggi 1920 x 1080 pixel dengan kepadatan pixel 441 ppi. Ia mengusung sistem operasi Android 4.4 atau KitKat.


Di dapur pacunya, disertakan chipset rancangan Huawei sendiri yang dinamakan HiSilicon Krin 910T dengan CPU quad core 1,8GHz Cortex A9, Mali 450 GPU serta RAM 2GB. Memori internalnya 16GB yang bisa diekspansi melalui slot microSD sampai kapasitas 32GB.


Spesifikasi kunci lain seperti kamera belakang 13 megapixel dengan sensor Sony BSI dan aperture f/2.0 lengkap dengan LED Flash. Baterainya kapasitas 2.500 mAh yang diklaim Huawei mampu bertahan 14 jam untuk waktu bicara.


Ascend P7 dibanderol USD 625 atau di kisaran Rp 7 juta. Ia akan tersedia secara global, namun belum ada informasi apakah akan dimasukkan secara resmi ke Indonesia. Demikian seperti detikINET kutip dari Cnet, Kamis (8/5/2014).


(fyk/fyk)