Galaxy S4 Sudah Bisa Cicipi Android KitKat

Jakarta - Samsung akhirnya melempar update Android 4.4.2 atau KitKat ke semua pengguna seri Galaxy S4. Update yang tepat menjelang kemungkinan peluncuran Galaxy S5 di Barcelona.

Update Android 4.4.2 membawa perubahan antaramuka yang tidak terlalu mencolok, kecuali gaya ikon KitKat dan bukan multi warna Samsung saat proses masuk ke software.


Sejumlah fitur terbaru Android KitKat sudah dipastikan akan dioptimalkan di Galaxy S4 ini, termasuk tambahan dari Samsung dengan peningkatan beberapa fitur tambahan shortcut di lock-screen. Demikian seperti detikINET kutip dari Sam Mobile, Jumat (21/2/2014).


Kendati update ini diberikan seluruhnya ke pengguna Samsung Galaxy S4, namun pengguna yang belum mendapatkannya harap bersabar. Karena vendor asal Korea Selatan itu akan meluncurkannya secara bertahap.


Untuk mengeceknya dan sekaligus menginstal firmware terbaru ini, lakukan tahapan berikut Settings > More > About Device > Software update > Update.


(tyo/rou)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!