HTC Sebar Undangan Peluncuran All New One

Jakarta - Jagoan terbaru HTC kabarnya akan dinamai All New One. Penerus HTC One ini diperkirakan meluncur tak lama lagi, mengingat HTC sudah mulai menyebar undangan untuk sebuah perhelatan.

Melalui akun Twitter resminya, HTC mengumumkan akan menggelar acara yang akan berlangsung 25 Maret mendatang di London dan New York. Seperti dilansir The Verge, Kamis (20/2/2014), tweet bertuliskan "Save the date" tersebut disertai undangan ke sejumlah outlet.


HTC All New One dalam berbagai bocoran sebelumnya santer disebut sebagai HTC One 2 atau HTC M8. Adalah akun @evleaks yang baru-baru ini mencantumkan informasi mengenai kemungkinan nama resmi jagoan HTC baru tersebut.


Akun yang kerap membocorkan soal gadget terbaru ini juga mengungkap bentuk asli HTC All New One. Desainnya masih mirip dengan HTC One, namun dengan pinggiran yang membulat. Yang menarik adalah sepuh emas yang membalut casingnya, sehingga membuatnya tampak elegan.


Kelebihan HTC All New One dibanding versi sebelumnya adalah penggunaan 2 buah kamera di bagian belakangnya. Berdasarkan bocoran gambarnya, tampak sebuah kamera dengan lingkar kecil di atas kamera utamanya.


Belum diketahui fungsi kamera tersebut. Yang jelas, keduanya akan dibekal flash dual-LED. HTC kabarnya masih akan menggunakan teknologi Ultrapixel pada smartphonenya ini, namun dengan spesifikasi kamera lebih tinggi dibanding HTC One, yakni 10 megapixel.


HTC All New One disebut-sebut akan mengusung prosesor quad core Snapdragon 800, dan layar 5 inch yang masih mengandalkan resolusi full HD (1920x1080 pixel).


(rns/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!