BlackBerry Porsche Dibanderol Rp 22 Jutaan?

Jakarta - Dengan embel-embel nama 'Porsche', pastinya seri BlackBerry ini masuk dalam kategori premium. Artinya, harga yang dibanderol BlackBerry Porsche juga tak ramah kantong bagi kebanyakan orang.

Inilah BlackBerry Porsche Design P'9982. Perangkat ini merupakan lanjutan dari seri sebelumnya yang berlabel P'9981 yang telah diluncurkan pada tahun 2011.


BlackBerry memang masih bermisteri soal ponsel mewahnya ini. Namun GSM Arena melansir, BlackBerry Porsche generasi terbaru tersebut bakal dilabeli dengan harga di atas USD 2.000 atau sekitar Rp 22 jutaan (USD 1 = Rp 11.400).


Terlalu mahal? Bisa iya, bisa tidak. Berkaca dari seri sebelumnya, BlackBerry Porsche edisi pertama dibanderol di angka Rp 18 jutaan.


BlackBerry Porsche edisi terbaru memang terlihat lebih elegan dan wah. Material yang membungkusnya berbahan kulit. Tak lagi menggunakan bahan metal seperti yang dipilih untuk BlackBerry Porsche edisi pertama.


Form factor pun berbeda dari generasi pertama. Dimana untuk versi BlackBerry Porsche Design P'9982 tampilan depannya mirip dengan Z10 dengan lebar layar 4,2 inch dan dibekali kamera 8 megapixel.


FotoINET: Ponsel Mewah BlackBerry Porsche


(ash/rns)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!